Golkar Yogyakarta Minta Munaslub Dipercepat

Reporter

Editor

Zed abidien

Senin, 25 Januari 2016 22:11 WIB

(ki-ka)Tim penjaringan Golkar untuk Pilkada yang terdiri dari kubu Aburizal Bakrie dan Agung Laksono, Nurdin Halid, MS Hidayat, Yorrys Raweyai dan Theo Sambuaga menunjukan nama-nama calon Pimpinan Pilkada di 219 daerah dalam konferensi pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, 28 Juli 2015. "Kita telah berhasil menetapkan di 219 daerah, 7 daerah tidak bisa mencalonkan, yang tidak berhasil ditetapkan sebanyak 43 daerah karena persoalan waktu," kata anggota Tim Penjaringan dari kubu Ical, Nurdin Halid. Tempo/ Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Yogyakarta - Pengurus Partai Golkar Daerah Istimewa Yogyakarta berharap rekonsiliasi dua kubu kepengurusan antara Agung Laksono-Aburizal Bakrie segera lebih cepat terealisasi dengan digelarnya Musyawarah Nasional Luar Biasa.

“Semua daerah arahnya sudah ke munaslub, menurut kami itu jalan satu-satunya rekonsiliasi dua kepengurusan, jadi memang harus dilakukan,” ujar Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar DIY, John Keban, Senin 25 Januari 2016.

Sikap Golkar DIY ini tak seperti dengan suara mayoritas DPD hasil munas Bali yang menolak Munaslub digelar. Dari 34 DPD, hanya 9 DPD yang dikabarkan setuju munaslub.

Namun John menyatakan, keputusan munaslub jadi atau tidak tetap diserahkan pada Ketua Umum hasil Munas Bali Aburizal Bakrie atau Ical.

“Pertimbangan kami jalan mengkahiri konflik panjang partai paling mungkin sekarang hanya munaslub, sehingga kami setuju jika itu digelar secepatnya usai Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) sekarang,” ujarnya.

Golkar kubu Ical sendiri sebelum memutuskan setuju munaslub, menggelar Rapat Pimpinan Nasional pada 23-25 Januari 2016 di Jakarta. Hasil yang diperoleh dari rapimnas salah satunya soal dukungan Golkar kepada pemerintah presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla. Namun higga hari terakhir Golkar DIY belum mengetahui apa keputusan rapimnas itu untuk musyawarah nasional luar biasa.

“Kalau bisa kepengurusan resmi yang diakui pemerintah bisa terbentuk selambat-lambatnya Maret nanti, sehingga persiapan pemilihan kepala daerah tahun ini Golkar bisa berpartisipasi,” ujarnya.

Ketua Dewan Pimnpinan Cabang Golkar Kota Yogyakarta Augusnur menyatakan daerah tingkat II menyerahkan sepenuhnya ihwal penyelenggaraan munaslub pada pimpinan pusat. Soal usulan Ical agar ketua umum hasil munas Bali dan Jakarta tak perlu maju lagi jika digelar munaslub, Augus pun tak mempermasalahkan.

“Tidak akan berdampak apapun pada daerah jika usulan itu disetujui dua pihak, kami tak masalah asalkan kepengurusan resmi segera terbentuk sebelum Mei,” ujarnya.

PRIBADI WICAKSONO

Berita terkait

Aktivis Laporkan Pj Wali Kota Yogyakarta ke Gubernur DIY hingga Ombudsman, Ini Alasannya

2 hari lalu

Aktivis Laporkan Pj Wali Kota Yogyakarta ke Gubernur DIY hingga Ombudsman, Ini Alasannya

Koalisi Pegiat HAM dan Anti Korupsi melaporkan Pj Wali Kota Yogyakarta Singgih Rahardjo ke Gubernur DIY, Mendagri, KPK dan Ombudsman

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

4 hari lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

10 hari lalu

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

Para perempuan di Yogyakarta memperingati Hari Kartini dengan lomba lari dan jalan kaki, serta membuat pameran lukisan.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Malioboro, Tiga Kampung Wisata di Yogyakarta Ini juga Dilirik Wisatawan saat Libur Lebaran

13 hari lalu

Tak Hanya Malioboro, Tiga Kampung Wisata di Yogyakarta Ini juga Dilirik Wisatawan saat Libur Lebaran

Tiga kampung wisata di Kota Yogyakarta ini paling banyak didatangi karena namanya sudah populer dan mendapat sederet penghargaan.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

14 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

22 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

23 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

24 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

24 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Mengintip Wahana Baru di Taman Pintar Yogyakarta saat Libur Lebaran

25 hari lalu

Mengintip Wahana Baru di Taman Pintar Yogyakarta saat Libur Lebaran

Dua alat peraga baru di Taman Pintar Yogyakarta di antaranya multimedia berupa Videobooth 360 derajat dan Peraga Manual Pump.

Baca Selengkapnya