Demi Keamanan, Car Free Day Surabaya Ditiadakan Sementara

Reporter

Jumat, 15 Januari 2016 22:15 WIB

Sejumlah pasangan adu cepat menggendong istri saat lomba gendong istri di area Car Free Day, jalan Raya Darmo, Surabaya, Minggu (22/12). Lomba menggendong istri yang diikuti puluhan pasangan ini digelar oleh Yayasan Pengembangan Perpustakaan Indonesia dan Arek Kreatif Surabaya ini untuk memperingati Hari Ibu 2013. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Surabaya- Kepala Bidang Perlindungan Masyarakat Badan Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat Kota Surabaya Agus Purnomo mengatakan mengacu pada saran dari Satuan Intelkam Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya, kegiatan sehari bebas asap kendaraan (car free day) untuk sementara ditiadakan.

Selama kepemimpinan Wali Kota Tri Rismaharini, car free day rutin diadakan saban Ahad di Jalan Raya Darmo. Belakangan kegiatan itu ditambah di Jalan Tunjungan dan Jalan Kertajaya. Dimulai sejak pukul 07.00, penutupan dua ruas jalan sepanjang sekitar 3 kilometer itu dibuka kembali pukul 11.00.

“Intinya masyarakat tidak perlu takut, tetapi harus meningkatkan kewasapadaan,” kata Agus usai rapat koordinasi di kantor Badan Lingkungan Hidup Kota Surabaya, Jumat, 15 Januari 2016.

Rapat dihadiri Badan Lingkungan Hidup, Dinas Perhubungan, Dinas Kebersihan dan Pertamanan, Badan Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat, Polrestabes Surabaya dan beberapa komunitas yang selama ini aktif menyemarakkan kegiatan car free day.

Menurut Agus pihaknya bersama Satuan Polisi Pamong Praja akan menempatkan beberapa personelnya di setiap lokasi car free day untuk memberikan informasi bahwa acara mingguan itu sementara dihentikan.

Kepala Bidang Pengendalian Dampak Lingkungan Badan Lingkugan Hidup Kota Surabaya Novi Dirmansah mengatakan dengan ditiadakannya car free day warga masyarakat pengguna kendaraan bermotor bisa melintasi tiga ruas jalan tersebut. “Tiga jalan protokol itu bisa difungsikan dengan normal alias bisa dilewati kendaraan."

Bagi warga Kota Surabaya yang terbiasa berolahraga minggu pagi di lokasi car free day, tetap bisa jogging maupun gowes (bersepeda) di ruas jalan-jalan yang sudah ditentukan. “Hanya kegiatan car free day dan penutupan jalannya sementara waktu ditiadakan,” kata Novi.

MOHAMMAD SYARRAFAH

Berita terkait

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

1 jam lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

30 Ribu Personel Polri akan Pindah ke IKN secara Bertahap hingga 2040

9 jam lalu

30 Ribu Personel Polri akan Pindah ke IKN secara Bertahap hingga 2040

Polri akan memindakan puluhan ribu anggotanya ke IKN dalam empat tahap hingga 2040

Baca Selengkapnya

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

1 hari lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

1 hari lalu

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

Pada 2023 terdapat 1.196 kasus judi online dengan jumlah tersangka 1.967, sedangkan di 2024 per April terdapat 792 kasus dan 1.158 tersangka.

Baca Selengkapnya

Badan Bank Tanah dan Polri Teken MoU Sinergitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

4 hari lalu

Badan Bank Tanah dan Polri Teken MoU Sinergitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

Badan Bank Tanah menandatangani nota kesepahaman dengan Kepolisian tentang sinergi pelaksanaan tugas dan fungsi penyelenggaraan pengelolaan tanah.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

4 hari lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

KPK Tak Kunjung Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej, Terhambat di Direktur Penyelidikan KPK atas Perintah Polri

4 hari lalu

KPK Tak Kunjung Terbitkan Sprindik Baru Eddy Hiariej, Terhambat di Direktur Penyelidikan KPK atas Perintah Polri

Sprindik Eddy Hiariej belum terbit karena Direktur Penyelidikan KPK Brijen Endar Priantoro tak kunjung meneken lantaran ada perintah dari Polri.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

5 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

TNI-Polri Terjunkan 4.266 Personel, Amankan Rapat Pleno Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

7 hari lalu

TNI-Polri Terjunkan 4.266 Personel, Amankan Rapat Pleno Penetapan Prabowo-Gibran di KPU

Sebanyak 4.266 personel gabungan TNI dan Polri mengamankan penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

7 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya