Asosiasi Pesantren Sebut Gafatar Liberal Berbahaya  

Reporter

Kamis, 14 Januari 2016 04:42 WIB

Warga melihat tabloid Gafatar (Gerakan Fajar Nusantara) terbitan 2014 di Jombang, Jawa Timur, 13 Januari 2016. Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan inti ajaran Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) adalah hendak menyatukan agama-agama Ibrahim, yakni Islam, Yahudi, dan Kristiani. ANTARA/Syaiful Arif

TEMPO.CO, Kediri - Ketua Rabithah Ma’ahid Islamiyah (RMI) Asosiasi Pondok Pesantren Nahdlatul Ulama Jawa Timur Gus Ahmad Reza menuding kelompok Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) telah menistakan agama Islam. Dia menyerukan kepada semua pondok pesantren untuk melawan gerakan ini dengan segala cara.

Gus Reza menilai gerakan organisasi masyarakat yang diduga memiliki program hijrah untuk anggotanya ini sengaja mengincar para remaja yang memiliki daya nalar atau rasionalitas tinggi. Hal ini memancing ketertarikan mereka untuk mendalami ajaran agama sesuai dengan penafsiran yang bisa diterima akal. “Padahal, tidak semua ajaran Islam ini bersifat rasional,” kata Gus Reza kepada Tempo, Rabu, 13 Januari 2016.

Gafatar dianggap mencatut simbol Islam dengan ajarannya yang justru menabrak akidah, yaitu peniadaan salat wajib serta puasa. Atas dasar itu, Gus Reza menegaskan organisasi ini berbahaya dan harus dilawan.

Tak hanya itu, Gus Reza juga menilai Gafatar sebagai penyebar ajaran paling liberal di Indonesia. Hal ini sangat membahayakan paradigma masyarakat, khususnya remaja yang mudah tertarik pada hal-hal bersifat liberal. “Selaku ketua RMI Jawa Timur, saya akan gaungkan perlawanan kepada Gafatar ini melalui pondok pesantren demi menyelamatkan umat,” katanya.

Hal senada disampaikan Ketua Satuan Koordinator Cabang Banser Nahdlatul Ulama Kabupaten Blitar Imron Rosadi yang dengan tegas menganggap Gafatar sebagai representasi komunis gaya baru. Dia berharap seluruh warga NU mewaspadai munculnya gerakan ini dan segera melaporkan kepada aparat yang berwajib. “Ini seperti menghadapi paham komunis gaya baru,” katanya.

Karena itu, dia menambahkan, Banser ditegaskan harus melakukan perlawanan terhadap kelompok ini jika berani muncul di Kabupaten Blitar. Banser juga memastikan akan bekerja sama dengan aparat kepolisian jika menemukan perilaku atau gerak-gerik orang asing di wilayah perdesaan.

HARI TRI WASONO

Berita terkait

Kebijakan Sekolah Lima Hari di Kota Kediri akan Dievaluasi, Ini Sebabnya

24 Oktober 2023

Kebijakan Sekolah Lima Hari di Kota Kediri akan Dievaluasi, Ini Sebabnya

Kebijakan sekolah lima hari di Kota Kediri ini baru dimulai pada September lalu.

Baca Selengkapnya

5 Kuliner Khas Kediri yang Kaya Akan Cita Rasa

29 Juli 2023

5 Kuliner Khas Kediri yang Kaya Akan Cita Rasa

Selain punya banyak destinasi wisata, Kediri juga memiliki kuliner yang tidak kalah nikmat di lidah.

Baca Selengkapnya

Disebut Berkaitan, Gafatar Milik Ahmad Musadeq dan Ponpes Al Zaytun Pimpinan Panji Gumilang, Ini Profil Keduanya

26 Juni 2023

Disebut Berkaitan, Gafatar Milik Ahmad Musadeq dan Ponpes Al Zaytun Pimpinan Panji Gumilang, Ini Profil Keduanya

Berikut profil Ponpes Al Zaytun pimpinan Panji Gumilang, dan Gafatar yang didirikan Ahmad Musadeq. Apa persamaan dan perbedaannya?

Baca Selengkapnya

Hubungan Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang dengan Pimpinan Gafatar Ahmad Musadeq

26 Juni 2023

Hubungan Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang dengan Pimpinan Gafatar Ahmad Musadeq

Mantan pengurus Al Zaytun, Ken Setiawan menyebut pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang berkaitan dengan pimpinan Gafatar Ahmad Musadeq. Soal NII?

Baca Selengkapnya

Deretan Fatwa MUI untuk Aliran Sesat, dari Ahmadiyah hingga Gafatar

25 Juni 2023

Deretan Fatwa MUI untuk Aliran Sesat, dari Ahmadiyah hingga Gafatar

Fatwa MUI untuk kelompok dan orang yang pernah mendapatkan fatwa aliran sesat. Di antaranya, Ahmadiyah dan Gafatar.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Destinasi Wisata Kota Kediri yang Segar dan Asyik

28 Juli 2022

Daftar 5 Destinasi Wisata Kota Kediri yang Segar dan Asyik

Kediri juga memiliki daya tarik tersendiri di mana daerah ini memiliki beragam destinasi wisata yang menarik dikunjungi saat akhir pekan atau liburan.

Baca Selengkapnya

6 Sajian Kuliner Paling Terkenal dan Enak di Kediri

27 Juli 2022

6 Sajian Kuliner Paling Terkenal dan Enak di Kediri

Kediri memiliki kuliner khas dan terkenal sejak puluhan tahun silam hingga kini masi dilestarikan .

Baca Selengkapnya

Deretan 8 Fakta Unik Kota Kediri: Beberapa Candi, Gunung Kelud hingga Ponpes Lirboyo

27 Juli 2022

Deretan 8 Fakta Unik Kota Kediri: Beberapa Candi, Gunung Kelud hingga Ponpes Lirboyo

Ahli lembaga Javanologi, Soekarton Kartoadmodjo berpendapat nama Kediri tidak ada kaitannya dengan "Kedi" maupun tokoh "Rara Kilisuci".

Baca Selengkapnya

Hari Ini di Tahun 879: Berdirinya Kerajaan Kediri, Cikal Bakal Kota Kediri

27 Juli 2022

Hari Ini di Tahun 879: Berdirinya Kerajaan Kediri, Cikal Bakal Kota Kediri

Letak Kerajaan Kediri yakni di daerah Jawa Timur. Kerajaan Kediri berpusat di Daha, atau sekitar Kota Kediri sekarang.

Baca Selengkapnya

Guru SD Cabuli 7 Siswi, Massa Geruduk Dinas Pendidikan Kota Kediri

25 Juli 2022

Guru SD Cabuli 7 Siswi, Massa Geruduk Dinas Pendidikan Kota Kediri

Massa mendatangi Dinas Pendidikan Kota Kediri setelah menduga kasus Guru SD Cabuli 7 Siswi dipetieskan.

Baca Selengkapnya