Fahri Hamzah: Johan Budi Jubir Terbaik

Rabu, 13 Januari 2016 12:05 WIB

Presiden Joko Widodo (kanan) bersama Johan Budi usai berdiskusi di Istana Merdeka, Jakarta, 12 Januari 2016. Johan Budi terakhir menjabat Plt pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tahun 2015. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Fahri Hamzah mengapresiasi keputusan Presiden Joko Widodo memilih Johan Budi sebagai juru bicara kepresidenan. Menurut dia, Johan Budi memiliki pengalaman yang baik saat menjadi juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi.

"Tidak bisa kita pungkiri bahwa Pak Johan Budi adalah jubir terbaik yang pernah kita lihat, terutama saat beliau memimpin KPK," kata Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 13 Januari 2016. (Baca juga: Johan Budi dan Asal Muasal Panggilan Jokowi)

Menurut Fahri, dengan penunjukan tersebut tim Jokowi di bidang komunikasi menjadi lebih lengkap. Dia berharap Jokowi akan lebih sering berbicara kepada publik melalui jubir-jubirnya. "Dibagi saja tugasnya. Mungkin urusan politik dan keamanan Pak Johan Budi sangat bagus. Untuk isu ekonomi, di sekitar Pak Jokowi harus lebih banyak lagi jubir," katanya. (Baca juga: Jadi Jubir Presiden, Johan Tak Beri Tahu Istrinya)

Dengan semakin banyaknya jubir, kata Fahri, program-program yang dilakukan pemerintah Jokowi-JK bisa semakin terang benderang. "Istana harus banyak berbicara kepada masyarakat. Bikin briefing rutin setiap hari. Berikan briefing itu kepada media supaya media juga tahu apa yang dibuat Istana," kata politikus Partai Keadilan Sejahtera itu. (Baca juga : Ini Alasan Johan Budi Terima Tawaran Jokowi Jadi Jubir)

Menurut Fahri, dengan adanya briefing rutin, DPR akan mendapatkan dampak yang positif. "Yang banyak diberitakan kan biasanya yang paling banyak masalahnya. Ini kan DPR terus yang babak belur karena tiap hari bikin briefing. Sesekali Pak Johan Budi ikut babak belur jugalah dengan banyak bicara," katanya bercanda. (Baca juga : Johan Budi Jadi Jubir Presiden, Jokowi Senang)

ANGELINA ANJAR SAWITRI

Berita terkait

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

12 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Anggota Dewan Minta Pemerintah Pertimbangkan Kenaikan Tarif KRL

21 jam lalu

Anggota Dewan Minta Pemerintah Pertimbangkan Kenaikan Tarif KRL

Anggota Komisi V DPR RI Suryadi Jaya Purnama mengatakan kenaikan tarif tidak boleh membebani mayoritas penumpang KRL

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

2 hari lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

2 hari lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

2 hari lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

3 hari lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

4 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

5 hari lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

5 hari lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

5 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya