Empat Menhir Ini Bakal Bikin Taman di Bandung Kian Cantik

Reporter

Selasa, 24 November 2015 23:01 WIB

Suasana Taman Alun-Alun Ujungberung, Bandung. Selain memiliki lantai yang berwarna unik, taman ini juga dihiasi oleh beragam tanaman hias, 7 Juli 2015. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung -Sudah dua pekan sebagian Taman Balai Kota Bandung di Jalan Merdeka ditutupi seng. Usut punya usut, hal tersebut dilakukan Pemerintah Kota Bandung untuk membangun ruang publik baru berupa taman di pinggir sungai Cikapayang yang melintas di samping Balai Kota Bandung.

Sekretaris Dinas Bina Marga dan Pengairan (DBMP) Kota Bandung Didi Ruswandi mengatakan, proyek tersebut bernama Restorasi Sungai Cikapayang tahap dua. Tahap pertama sepanjang 200 meter sudah selesai tahun 2014 lalu. "Tahap dua ini sepanjang 400 meter," kata Didi saat dihubungi melalui ponselnya, Selasa, 24 November 2015 siang.

Lebih lanjut Didi menambahkan, konsep proyek tersebut adalah ruang publik cantik di koridor sungai. Sebagian tanah di dalam Balai Kota pun akan dimanfaatkan untuk memperluas trotoar hingga membentuk sebuah plasa yang lantainya dilapisi dengan batu granit dan batuan coral sikat.

Beberapa batu besar juga akan dipasang di taman tersebut sebagai objek untuk berfoto pengunjung. "Ada empat menhir dengan tinggi masing-masih 3 meter. Nantinya ini nyambung dengan taman Vanda," tuturnya.

Didi menambahkan, pagar Balai Kota Bandung sengaja dibongkar dan dipindahkan agak ke dalam. Hal tersebut dilakukan agar pengunjung taman baru ini bisa berinteraksi dengan air di sungai Cikapayang. "Nantinya ini diproyeksikan jadi destinasi wisata baru," akunya.

Nilai proyek restorasi sungai Cikapayang tahap kedua ini, lanjut Didi, mencapai Rp 5,1 miliar. Sesuai dengan kontrak, PT Era Tata Buana sebagai pemenang tender harus menyelesaikan ruang publik baru tersebut sebelum hari raya Natal 2015.

PUTRA PRIMA PERDANA

Berita terkait

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

2 hari lalu

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

Pengunjung atau wisatawan di jalan legendaris di Kota Bandung itu hanya bisa berjalan kaki karena kendaraan dilarang melintas serta parkir.

Baca Selengkapnya

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

2 hari lalu

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

Pemerintah Kota Bandung ingin menghidupkan kembali Jalan Braga yang menjadi ikon kota sebagai tujuan wisata.

Baca Selengkapnya

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

10 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

20 hari lalu

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

Seorang wanita ditemukan tewas di Apartemen Jardin, Kota Bandung, diduga dibunuh pelanggannya

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

25 hari lalu

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

Salah satu aktivitas rekreasi yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga ketika masa libur lebaranadalah berenang.

Baca Selengkapnya

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

30 hari lalu

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

Kepala Terminal Leuwipanjang Kota Bdung Asep Hidayat mengatakan, kenaikan jumlah penumpang di arus mudik Lebaran terpantau sejak H-7.

Baca Selengkapnya

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

56 hari lalu

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

Pakar ITB menengarai kemunculan monyet ekor panjang di Bandung akibat kerusakan habitat asli. Populasi mamalia itu juga tergerus karena perburuan.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Monyet Ekor Panjang, Mengapa Bertindak Agresif ke Manusia?

4 Maret 2024

Serba-serbi Monyet Ekor Panjang, Mengapa Bertindak Agresif ke Manusia?

Macaca Fascicularis atau di Indonesia lebih dikenal monyet ekor panjang kerap bertindak agresif pada manusia, apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Kawanan Monyet Ekor Panjang Masuk Pemukiman Warga Kota Bandung, Pertanda Apa?

3 Maret 2024

Kawanan Monyet Ekor Panjang Masuk Pemukiman Warga Kota Bandung, Pertanda Apa?

Monyet turun gunung, termasuk monyet ekor panjang ini disebut-sebut menjadi pertanda akan terjadi suatu peristiwa, apa itu?

Baca Selengkapnya

4 Dugaan Sebab Monyet Berkeliaran di Kota Bandung Beberapa Hari Ini

29 Februari 2024

4 Dugaan Sebab Monyet Berkeliaran di Kota Bandung Beberapa Hari Ini

Sekelompok monyet ekor panjang berkeliaran di atap-atap rumah warga di Kota Bandung beberapa hari belakangan. Tanda bencana alam?

Baca Selengkapnya