Museum di Belanda Tawarkan 18 Ribu Koleksinya ke Indonesia

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Senin, 19 Oktober 2015 14:32 WIB

Dirjen Kebudayaan Kemendikbud, Kacung Marijan memberikan keterangan kepada wartawan tentang hilangnya 4 artefak berlapis emas di Museum Gajah jalan Merdeka Barat, Jakarta, Kamis (12/9). TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Museum Nusantara di Kota Delft, Belanda, menawarkan 18 ribu benda koleksinya kepada pemerintah Indonesia. Krisis keuangan diperkirakan menjadi penyebab banyak museum di Belanda kesulitan membiayai perawatan koleksi.

Direktur Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Kacung Marijan mengatakan tawaran itu datang melalui surat yang dikirimkan ke kementeriannya pekan lalu. “Baru minggu-minggu ini suratnya,” kata Kacung dalam workshop museum di Yogyakarta, Ahad malam, 18 Oktober 2015.

Menurut Kacung, koleksi museum tersebut merupakan benda yang berkaitan dengan budaya Nusantara. Beberapa di antaranya berbahan emas dan perak. Meski demikian, ia belum mendapat keterangan pasti jenis dan bentuk benda yang ditawarkan ke Indonesia. Saat ini, Kementerian telah mengirimkan beberapa orang ke Belanda untuk melihat kondisinya. “(Hasil sementara) ada 14 ribu benda koleksinya,” ujarnya.

Untuk memastikan kembali jumlah dan jenis benda yang ditawarkan, Kementerian kembali mengirimkan orang pada bulan depan. Rencananya, menurut Kacung, benda-benda itu akan disimpan di sebuah tempat (storage) seluas 1 hektare di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta. Kalaupun ada kendala penyimpanan di tempat itu, ia berjanji akan menyewakan tempat khusus sebagai lokasi penyimpanannya. “Nantinya benda-benda itu akan jadi bagian dari koleksi Museum Nasional,” tuturnya.

Kacung mengakui masih ada sejumlah kendala dalam mengelola museum di Indonesia. Misalnya, kualitas petugas dan kondisi fisik museum. “Tapi sekarang masih lebih baik dibanding (tahun-tahun) sebelumnya,” ucapnya.

Ia mengatakan upaya perbaikan kualitas museum terus dilakukan hingga kini. Salah satunya melalui workshop per museum. Di sisi lain, Direktorat Jenderal Kebudayaan juga sedang melakukan survei kondisi museum. Dari sekitar 300 museum di Indonesia, survei telah dilakukan di 100 museum. Selain sebagai basis data rencana perbaikan, survei ini merupakan bahan bagi akreditasi museum di Indonesia.

Direktur Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman Harry Widianto mengatakan workshop museum di Yogyakarta ini merupakan realisasi dari kerja sama pada bidang kebudayaan antara Indonesia dan Afganistan yang difasilitasi UNESCO. Kerja sama ini bermula dari pertemuan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan Presiden Hamid Karzai di sela Forum Demokrasi di Bali pada 2011. Pertemuan itu lalu dilanjutkan dengan penandatanganan perjanjian kerja sama tingkat menteri dari kedua negara. Bentuknya meliputi pertukaran keterampilan dan pengetahuan dalam program pelestarian budaya.

Indonesia dan Afganistan dinilai memiliki kesamaan peninggalan budaya. Di Indonesia, dengan mayoritas penduduk muslim, situs warisan agama Buddha, Borobudur; dan agama Hindu, Candi Prambanan, tetap lestari hingga kini. Sayangnya, kondisi itu tak berlaku di Bamiyan, sebuah situs peninggalan agama Buddha di Afganistan, yang rusak akibat perang.

ANANG ZAKARIA

Berita terkait

Damainya Desa Giethoorn di Belanda yang Dijuluki Venesia dari Utara, Tak Ada Mobil dan Jalan Raya

12 jam lalu

Damainya Desa Giethoorn di Belanda yang Dijuluki Venesia dari Utara, Tak Ada Mobil dan Jalan Raya

Wisatawan bisa menjelajahi desa dengan perahu, mencicipi masakan Belanda, atau sekadar menikmati suasana damai yang tak terlupakan.

Baca Selengkapnya

Kisah Cut Nyak Dhien Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional 60 Tahun Lalu, Rakyat Aceh Menunggu 8 Tahun

4 hari lalu

Kisah Cut Nyak Dhien Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional 60 Tahun Lalu, Rakyat Aceh Menunggu 8 Tahun

Perlu waktu bertahun-tahun hingga akhirnya pemerintah menetapkan Cut Nyak Dhien sebagai pahlawan nasional.

Baca Selengkapnya

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

4 hari lalu

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

Sejumlah perusahaan dan lembaga penelitian di Belanda, telah memberikan dukungan kepada Indonesia, termasuk terkait IKN

Baca Selengkapnya

Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

13 hari lalu

Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

Jumlah kapal pesiar sungai di Amsterdam meningkat hampir dua kali lipat sejak tahun 2011.

Baca Selengkapnya

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

15 hari lalu

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

Tahun ini Amsterdam juga menaikkan pajak turis menjadi 12,5 persen untuk wisatawan yang menginap dan penumpang kapal pesiar.

Baca Selengkapnya

Genosida Gaza, PNS Jerman Menuntut Penghentian Pasokan Senjata ke Israel

28 hari lalu

Genosida Gaza, PNS Jerman Menuntut Penghentian Pasokan Senjata ke Israel

Para pegawai pemerintah menyerukan Jerman dan Belanda untuk menghentikan pengiriman senjata karena masalah hak asasi manusia di Gaza

Baca Selengkapnya

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

29 hari lalu

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

Aktivis Greta Thunberg ditangkap lagi setelah dibebaskan dalam unjuk rasa menentang subsidi bahan bakar minyak.

Baca Selengkapnya

Lelah dengan Kesehatan Mentalnya, Wanita Muda di Belanda akan Jalani Eutanasia

29 hari lalu

Lelah dengan Kesehatan Mentalnya, Wanita Muda di Belanda akan Jalani Eutanasia

Frustasi dengan masalah kesehatan mentalnya yang tak ada perbaikan, wanita muda di Belanda ini akan mengakhiri hidupnya lewat eutanasia.

Baca Selengkapnya

4 Peristiwa Proses Perjuangan Kemerdekaan Indonesia yang Terjadi saat Ramadan

35 hari lalu

4 Peristiwa Proses Perjuangan Kemerdekaan Indonesia yang Terjadi saat Ramadan

serangkaian proses perjuangan kemerdekaan Indonesia terjadi di bulan Ramadan

Baca Selengkapnya

Universitas Erasmus, Inilah Universitas Riset Terkemuka di Rotterdam Belanda

44 hari lalu

Universitas Erasmus, Inilah Universitas Riset Terkemuka di Rotterdam Belanda

Universitas Erasmus Rotterdam, atau biasa dikenal sebagai Erasmus University Rotterdam (EUR), adalah universitas riset yang terletak di Rotterdam, Belanda.

Baca Selengkapnya