Golkar Menilai Reshuffle Kabinet Belum Optimal

Reporter

Kamis, 13 Agustus 2015 16:41 WIB

Kiri-kanan: Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Sofyan Jalil, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Perdagangan Thomas Trikasih Lembong saat diambil sumpah oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, 12 Agustus 2015. Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pengurus Pusat Partai Golkar, Rambe Kamarul Zaman, mengatakan perombakan kabinet yang diumumkan Presiden Joko Widodo kemarin belum optimal. Alasannya, komposisi menteri yang diganti tak sepenuhnya sesuai dengan harapan publik. "Ada yang tepat dan ada yang tidak," ujarnya saat dihubungi, Kamis, 13 Agustus 2015.

Menurut Rambe, perombakan tak terlalu tepat lantaran ada beberapa menteri yang berkinerja buruk justru tak diganti. Namun dia enggan menyebutkan menteri yang dianggap berkinerja buruk itu. Karena itu, dia tak terlalu optimistis perombakan kabinet yang diumumkan kemarin bakal memberi dampak positif.

Ketua Komisi Pemerintahan ini mengatakan saat ini pemerintahan Presiden Jokowi tengah menghadapi tantangan ekonomi yang berat. Selain melemahnya nilai tukar rupiah, daya beli masyarakat menurun. Karena itu, Rambe berharap kabinet yang baru segera memperbaiki pertumbuhan ekonomi nasional.

Di bidang politik dan pemerintahan, Rambe mengatakan kabinet yang baru cukup memberi harapan. Terutama dengan ditempatkannya Pramono Anung sebagai Sekretaris Kabinet.

Sebagai mantan pemimpin DPR, Pramono, menurut Rambe, memiliki kemampuan yang bagus dalam membangun komunikasi dengan berbagai instansi. "Kami berharap kualitas pemerintahan ke depan semakin baik," ujarnya.

Kemarin, Presiden Jokowi melantik enam menteri dan pejabat setingkat menteri dalam Kabinet Kerja. Mereka yang dirombak adalah Menteri Koordinator Kemaritiman; Menteri Perdagangan; Menteri Koordinator Perekonomian; Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional; Sekretaris Kabinet; serta Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan.

IRA GUSLINA

Berita terkait

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

9 jam lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

11 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

19 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

20 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

20 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

21 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

24 hari lalu

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

Presiden Jokowi membantah dirinya sempat ingin merebut posisi Ketua Umum Partai Golkar maupun Ketua Umum PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

29 hari lalu

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

Menurut Prabowo, keinginan itu bisa dilakukan bila ada dukungan untuk memberi nasihat. Prabowo meminta Golkar mendukungnya membangun pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

29 hari lalu

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

Prabowo meminta maaf karena belum sempat mendatangi semua kader-kader Golkar di daerah dalam tahapan kampanye pemilu.

Baca Selengkapnya

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

36 hari lalu

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

Partai Golkar dan kadernya mengambil langkah tepat memilih Ijeck

Baca Selengkapnya