Chairul Tanjung Jadi Guru Besar Kewirausahaan Unair

Reporter

Sabtu, 18 April 2015 17:15 WIB

Chairul Tanjung. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Surabaya-Bos Trans Corp Chairul Tanjung dikukuhkan menjadi guru besar bidang kewirausahaan oleh Universitas Airlangga, Surabaya, Sabtu, 18 April 2015. Chairul menjadi guru besar Unair ke-438 Unair dan guru besar ke-146 Unair setelah berbadan hukum.

Sidang pengukuhan yang dilaksanakan di ruang Garuda Mukti, Gedung Rektorat, kampus C Unair, hari ini itu dihadiri Presiden dan Wakil Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono dan Boediono.

Selain jajaran civitas akademika Unair, sejumlah menteri Kabinet Kerja juga hadir. Di antaranya Menteri Perindustrian Saleh Husin, Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri, Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi M Nasir, serta Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan.

Pejabat negara lain yang turut datang ialah Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua DPR Setya Novanto, Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon. Gubernur Jawa Timur Soekarwo, Wakil Gubernur Saifullah Yusuf, serta Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini turut hadir.

Pengusaha yang akrab disapa CT ini menyampaikan pidatonya berjudul CT-Preneurship: Perpaduan Pragmatisme, Idealisme, dan Tata Nilai Indonesia. Chairul menekankan prinsip bahwa kewirausahaan ialah perpaduan antara ketiganya. "Sifat bisnis itu pragmatis, karena tujuannya mencari keuntungan dan manfaat. Namun hal itu harus diimbangi dengan idealisme," kata dia.

Selama ini, ujarnya, orang-orang masih berpendapat bahwa idealisme dan pragmatisme ibarat minyak dan air. Padahal, keduanya bisa disatukan. "Bisnis harus memberi manfaat untuk masyarakat, bangsa, dan negara. Makin banyak usaha yang dibangun, makin banyak lapangan pekerjaan, negara mendapat pajak lebih besar. Kalau usahanya berkembang, pasti berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi dan memajukan negara," katanya.

Ia lalu memperkenalkan CT Way yang terdiri dari 10 poin. Yakni memulai usaha dengan niat baik; baca dan tangkap peluang yang ada. Jika tidak ada, ciptakan peluang; uang bukan modal utama; buy the future with the present value; jadikan kegagalan sahabat baik; kerja keras, pantang menyerah, detail, tidak kompromi terhadap hasil akhir, dispilin, dan perfectionis; intuisi adalah sesuatu yang rasional; ambil keputusan, cari solusi, bukan masalah; pragmatisme dan idealisme bukan minyak dan air dan cari keberkahan Tuhan.

CT pun menegaskan, bahwa menjadi pengusaha itu painful. Jatuh bangun dan gagal adalah hal yang biasa. "Kalau kata lagu, sakitnya tuh di sini," ujarnya diiringi gelak tawa para undangan.

ARTIKA RACHMI FARMITA

Berita terkait

Sebanyak 14.516 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK 2024 di Unair, Simak Sistem Baru Penilaiannya

2 hari lalu

Sebanyak 14.516 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK 2024 di Unair, Simak Sistem Baru Penilaiannya

Universitas Airlangga mulai menggelar gelombang pertama UTBK 2024. Penyelenggara tes mengingatkan sistem baru pembobotan dalam nilai UTBK.

Baca Selengkapnya

BINUS University Kukuhkan Prof. Ngatindriatun Sebagai Guru Besar, Gagas Smart Farming 5.0

14 hari lalu

BINUS University Kukuhkan Prof. Ngatindriatun Sebagai Guru Besar, Gagas Smart Farming 5.0

Kegiatan tridharma perguruan tinggi dalam ketahanan pangan khususnya pengembangan Smart Farming 5.0 harus menyatukan keilmuan multidisipliner klaster ekonomi, pertanian dan teknik.

Baca Selengkapnya

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

56 hari lalu

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

Dalam pengukuhan Guru Besar FKUI, Sandra Widaty mendorong strategi memberantas skabies. Penyakit menular yang terabaikan karena dianggap lazim.

Baca Selengkapnya

Universitas Muhammadiyah Surabaya Kukuhkan Didin Fatihudin sebagai Guru Besar Kesembilan

18 Februari 2024

Universitas Muhammadiyah Surabaya Kukuhkan Didin Fatihudin sebagai Guru Besar Kesembilan

Universitas Muhammadiyah Surabaya mengukuhkan Prof Dr Didin Fatihudin SE M Si sebagai guru besar Bidang Ekonomi Manajemen Keuangan dan bisnis.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Unair Raih Penghargaan di Thailand, Berkat Rekomendasi Kebijakan Publik Transportasi Massal

15 Februari 2024

Mahasiswa Unair Raih Penghargaan di Thailand, Berkat Rekomendasi Kebijakan Publik Transportasi Massal

Mahasiswa Unair meraih penghargaan dalam Young ASEAN Leaders Policy Initiative di Thailand. Rekomendasinya dinilai sebagai inisiatif terbaik.

Baca Selengkapnya

UB Telurkan 358 Profesor, dari Bidang Ekonomi hingga Perikanan

11 Desember 2023

UB Telurkan 358 Profesor, dari Bidang Ekonomi hingga Perikanan

Universitas Brawijaya (UB) mengukuhkan empat profesor yakni profesor ke-355 hingga ke-358.

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah Unair Lengkap untuk Semua Program Studi

9 Desember 2023

Biaya Kuliah Unair Lengkap untuk Semua Program Studi

Berikut ini daftar lengkap biaya kuliah di UNAIR untuk semua program studi dari jenjang D3, D4, hingga S1. Biayanya bisa berbeda-beda sesuai dengan kelasnya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Program S2 Media dan Komunikasi Unair: Beasiswa hingga Kurikulum

30 November 2023

Mengenal Program S2 Media dan Komunikasi Unair: Beasiswa hingga Kurikulum

Berdiri sejak 2003, program magister Media dan Komunikasi Unair ini berada di bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unair.

Baca Selengkapnya

Kukuhkan 42 Guru Besar Baru, UIN Jakarta Jadi PTKIN dengan Jumlah Profesor Terbanyak

29 November 2023

Kukuhkan 42 Guru Besar Baru, UIN Jakarta Jadi PTKIN dengan Jumlah Profesor Terbanyak

Rektor UIN Jakarta Asep Saepudin Jahar menyampaikan kebanggaan dan apresiasinya atas pengukuhan 42 guru besar baru.

Baca Selengkapnya

Pertama Kali, Unesa Kukuhkan Guru Besar dan Adjunct Professor dari 6 Negara

7 November 2023

Pertama Kali, Unesa Kukuhkan Guru Besar dan Adjunct Professor dari 6 Negara

Universitas Negeri Surabaya (Unesa) mengukuhkan tiga guru besar (gubes) baru dan delapan adjunct professor.

Baca Selengkapnya