Bangun Dermaga Patimban, Pusat Kucurkan Rp 65 M

Reporter

Editor

Eni Saeni

Senin, 29 Desember 2014 19:21 WIB

Kepala Dinas Bina Marga dan Pengairan Subang Bedta Besuki (berbaju batik) bersama Kepala Dinas Tata Ruang Permukiman dan Kebersihan Subang Sumasna (kaos merah), meninjau pembangunan dermaga pelabuhan Patimban di Desa Patimban, Kecamatan Pusakanagara, Ahad, 7 Desember 2014. TEMPO/Nanang Sutisna

TEMPO.CO, Bandung - Pemerintah pusat melalui Kementerian Perhubungan akan menggelontorkan dana Rp 65 miliar untuk meneruskan pembangunan dermaga Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat. "Dananya bersumber dari APBN 2015," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Subang Abdurakhman saat ditemui Tempo di kantornya, Senin, 29 Desember 2014.

Saat ini, proses pembangunan dermaga Pelabuhan Patimban sudah mencapai 2 kilometer dengan lebar 8 meter. Sebentar lagi sampai di air warna biru, lalu, di bagian ujungnya akan dibangun lagi dermaga menyilang, "Kelak kalau sudah jadi 100 persen, dermaganya jadi letter T," ujar Abdurakhman.

Dan di lokasi bentuk T itu, menurut Abdurakhman, kapal-kapal yang akan bersandar di Pelabuhan Patimban ditambatkan. Sehingga, lambung kapal dijamin tidak akan menyentuh dasar laut karena berada dalam kedalaman yang ideal.

Sebelum pelabuhan tersebut beroperasi, Pemerintah Kabupaten Subang telah menyelesaikan semua kewajibannya, terutama menyangkut pengadaan lahan untuk akses jalan termasuk lahan untuk gedung perkantorannya.

Menurut dia, Pemkab Subang telah menyiapkan skenario jika Pelabuhan Patimban kelak akan diubah menjadi pelabuhan internasional sebagai penggandeng pelabuhan internasional Tanjung Priok yang sudah jenuh. "Semua persiapannya sudah kami matangkan," katanya.

Kepala Dinas Bina Marga dan Pengairan Kabupaten Subang Besta Besuki menambahkan, akses jalan menuju dan keluar Pelabuhan Patimban yang dibuat mulai dari mulut jalan utama Pantai Utara Pusakanagara hampir kelar. "Panjangnya sekitar 10 kilometer dengan lebar 20 meteran, sudah diratakan dan dikeraskan, tinggal di-hotmix atau dibeton," ujarnya.

Sesuai dengan kesepakatan, pembagian tugas dan kewenangan, soal pembetonan jalan, semuanya menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan pusat. Kelak jalan akses tersebut akan menjadi akses jalan menuju gerbang tol Cikopo-Palimanan di Cilameri, Kota Subang, yang jaraknya sekitar 30 kilometeran.

Pantauan Tempo, proses pembangunan dermaga utama Pelabuhan Patimban terus dikebut. Para pekerja tampak mengerjakan pembeton jalan bagian penahan kiri dan kanan jalan dengan lebar delapan meter itu. Hal sama juga dilakukan pada bagian samping dan bawah dermaga. "Sedang melakukan kerjaan finishing," ujar seorang tukang bagian pengacian tembok penahan dermaga.

Di laut lepas antara utara dan timur perbatasan Subang-Indramayu, tampak sejumlah kapal tongkang pengangkut batu bara yang akan mengirim batu bara ke PLTU Indramayu dan sejumlah industri di Subang tampak terparkir mengapung. "Kalau bangunan dermaga Pelabuhan Patimban sudah selesai, semua kapal tersebut akan bersandar di sana," ujar Besta.

NANANG SUTISNA

Terpopuler:


Berita terkait

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

12 jam lalu

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

Terpopuler bisnis: Keselamatan warga sekitar terancam karena smelter PT KFI kerap meledak. Pemerintah klaim pembebasan lahan IKN tidak melanggar HAM.

Baca Selengkapnya

Dongkrak Ekonomi dan Pariwisata, SPMT Layani Kapal Pesiar Sandar di Pelabuhannya

7 hari lalu

Dongkrak Ekonomi dan Pariwisata, SPMT Layani Kapal Pesiar Sandar di Pelabuhannya

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) membeberkan bagaimana ramainya kapal pesiar yang bersandar di pelabuhan yang dikelolanya belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Kemenhub: Ada Penambahan Dermaga di Lintas Merak - Bakauheni

10 hari lalu

Kemenhub: Ada Penambahan Dermaga di Lintas Merak - Bakauheni

Kemenhub memastikan ada penambahan dermaga baru di lintas penyeberangan Pelabuhan Merak - Bakauheni untuk mengantisipasi potensi kepadatan penumpang.

Baca Selengkapnya

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

28 hari lalu

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

Sejumlah penumpang di Kota Ternate, Maluku Utara tujuan Manado, Sulawesi Utara, beralih menggunakan kapal antarpulau lintas Kota Ternate-Manado.

Baca Selengkapnya

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

34 hari lalu

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan rapat bersama Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara serta jajaran eselon I Kemenkeu.

Baca Selengkapnya

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

35 hari lalu

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

Menhub Budi Karya menginstruksikan agar pelabuhan alternatif Panjang-Ciwandan dimaksimalkan kegunaannya selama arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya

Menhub Instruksikan Dibuat War Room untuk Pantau Bongkar Muat di Pelabuhan Bakauheni dan Merak

35 hari lalu

Menhub Instruksikan Dibuat War Room untuk Pantau Bongkar Muat di Pelabuhan Bakauheni dan Merak

Menhub meminta dibuatkan fasilitas war room untuk menyajikan data digital untuk memantau aktivitas bongkar muat di pelabuhan Bakauheni dan Merak.

Baca Selengkapnya

5 Tips Jitu Hindari Kehabisan Tiket Pelabuhan Penyeberangan saat Arus Balik

35 hari lalu

5 Tips Jitu Hindari Kehabisan Tiket Pelabuhan Penyeberangan saat Arus Balik

Jangan biarkan arus balik Lebaran jadi berantakan karena kehabisan tiket kapal. Ikuti tips ini untuk mengamankan tiket penyeberangan

Baca Selengkapnya

Tiket Kapal Tak Dijual di Pelabuhan, Pengemudi Saat Arus Balik Diminta Beli Tiket di KM 2,41

35 hari lalu

Tiket Kapal Tak Dijual di Pelabuhan, Pengemudi Saat Arus Balik Diminta Beli Tiket di KM 2,41

Pengemudi yang akan naik kapal saat arus balik agar membeli tiket dalam jarak 2,41 KM menuju pelabuhan.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

36 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

Pemerintah telah menyiapkan strategi guna menangani arus balik Lebaran dari Pulau Sumatera ke Jawa.

Baca Selengkapnya