Cara Ridwan Kamil Tampung Protes 'Sampah' Netizen  

Reporter

Kamis, 18 Desember 2014 11:01 WIB

Ridwan Kamil : Tunjangan Guru Honorer Sesuai Data Tahun 2013

TEMPO.CO, Jakarta - Kebijakan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil yang mewajibkan keberadaan tempat sampah di setiap kendaraan menuai protes. Untuk menjawab protes tersebut, Emil--sapaan akrabnya--membuat tagar #LogikaTdkSetujuDendaTongSampah.

Salah satu isi cuit Emil yang diberi tagar tersebut adalah, "Saya kan bisa nyetir dengan baik dan taat rambu2, terus kenapa kl tdk punya SIM hrs ditilang #LogikaTdkSetujuDendaTongSampah."

Cuitan tersebut menuai komentar dari para pengguna Twitter. Ada yang mendukung, ada pula yang tetap tak setuju. (Baca: Mobil PNS Kena Razia Perda Sampah Ridwan Kamil)

Seperti Rvslan Hermawan melalui akun Twitter @RvslnH yang mengatakan "@ridwankamil Tong sampah dan sim tdk ada hubungannya Pak." Cuit ini langsung dibalas sang Wali Kota, "ada. Sama2 keluar duit utk mendapatkannya." (Baca: Kelar Nobar Persib, Bobotoh Bersih-bersih Sampah)

Tagar #LogikaTdkSetujuDendaTongSampah juga dipakai DeganGulaAren melalui akun Twitter-nya, @eksisfils01. Ia mencuit, "sy nyetir hati2 jd ga perlu pake seat belt."

Awal Desember lalu, Pemerintah Kota Bandung mulai memberlakukan "denda sampah" atas penerapan Peraturan Daerah tentang Ketertiban, Kebersihan, dan Keindahan di Kota Bandung. Saat razia dilakukan, puluhan mobil terjaring operasi tersebut gara-gara tak menyediakan tempat sampah.

Operasi dilakukan oleh 20 petugas Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandung di pintu masuk kendaraan di kompleks Balai Kota Bandung pada pukul 09.00-13.00 WIB. Setiap mobil yang lewat dicegat lalu diperiksa. Jika tidak ada tempat sampah, pemilik mobil dikenai biaya paksa Rp 250 ribu.

TRI ARTINING PUTRI

Berita Terpopuler:
Imam Prasodjo Ucapkan Innalillahi... pada KPK
Begini Pembubaran Nonton Film Senyap di AJI Yogya
Ah Poong Sentul Bogor Disegel
3 Persamaan Heboh Acara Anang dan Raffi Ahmad

Berita terkait

Ridwan Kamil Pegang Surat Tugas dari Golkar untuk Pilgub Jakarta dan Jabar

14 jam lalu

Ridwan Kamil Pegang Surat Tugas dari Golkar untuk Pilgub Jakarta dan Jabar

Keputusan untuk mengusung Ridwan Kamil di Pilkada yang mana akan berbasiskan hasil survei.

Baca Selengkapnya

Kata Bima Arya Soal Peluangnya di Pilgub Jabar Jika Berhadapan dengan RK

2 hari lalu

Kata Bima Arya Soal Peluangnya di Pilgub Jabar Jika Berhadapan dengan RK

Politikus PAN Bima Arya menyebut peluang Pilgub 2024 Jawa Barat masih 50: 50, terlebih Ridwan Kamil belum memastikan akan kembali bertarung di bumi pasundan atau DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Alasan Bey Triadi Machmudin Tolak Pinangan Demokrat Maju di Pilkada Jabar 2024

3 hari lalu

Alasan Bey Triadi Machmudin Tolak Pinangan Demokrat Maju di Pilkada Jabar 2024

Partai Demokrat menilai Bey Triadi Machmudin sebagai figur potensial untuk Pilkada Jabar 2024.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Diberi 2 Surat Tugas Maju di Pilkada 2024, Airlangga: Dia Menjanjikan

3 hari lalu

Ridwan Kamil Diberi 2 Surat Tugas Maju di Pilkada 2024, Airlangga: Dia Menjanjikan

Partai Golkar memberi dua surat tugas kepada Ridwan Kamil untuk maju dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

3 hari lalu

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

Belakangan tersorot nama-nama baru, ada Dharma Pongrekun dan Haris Azhar

Baca Selengkapnya

Eko Patrio Sebut PAN Siapkan Kader Terbaik untuk Pilkada Jakarta, Siapa Saja?

3 hari lalu

Eko Patrio Sebut PAN Siapkan Kader Terbaik untuk Pilkada Jakarta, Siapa Saja?

Eko Patrio mengakui PAN juga mengusulkan namanya untuk maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Hasto PDIP Sebut 3 Nama untuk Pilkada jabar 2024 Salah Satunya Ridwan Kamil, Ini Jejak Politiknya

4 hari lalu

Hasto PDIP Sebut 3 Nama untuk Pilkada jabar 2024 Salah Satunya Ridwan Kamil, Ini Jejak Politiknya

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut 3 nama berpeluang diusung partainya di Pilkada Jabar 2024, salah satunya Ridwan Kamil. Ini langkah politiknya.

Baca Selengkapnya

Golkar Pastikan Ridwan Kamil Maju Pilgub Jawa Barat Bukan Jakarta?

5 hari lalu

Golkar Pastikan Ridwan Kamil Maju Pilgub Jawa Barat Bukan Jakarta?

Sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Pemilih Golkar, Ridwan Kamil sempat menjadi calon orang nomor satu di Jakarta dari partai itu.

Baca Selengkapnya

Zita Anjani PAN Tetap Diusung Maju di Pilkada DKI, Jadi Dampingi Ridwan Kamil?

6 hari lalu

Zita Anjani PAN Tetap Diusung Maju di Pilkada DKI, Jadi Dampingi Ridwan Kamil?

PAN tetap mengusung Zita Anjani maju di Pilkada DKI. PAN mengaku tidak khawatir dengan elektabilitas Zita gara-gara polemik Starbucks.

Baca Selengkapnya

PAN Dorong Ridwan Kamil Maju Pilgub Jakarta, Airlangga Hartarto: Belum Ada Penugasan dari Golkar

7 hari lalu

PAN Dorong Ridwan Kamil Maju Pilgub Jakarta, Airlangga Hartarto: Belum Ada Penugasan dari Golkar

Airlangga Hartarto menyatakan belum ada penugasan final terkait majunya Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya