Bakar Gambar Yudhoyono Dituntut Satu Tahun Penjara

Reporter

Editor

Kamis, 2 Juni 2005 15:02 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: I Wayan Gendo Suardana, 29, aktivis mahasiswa yang didakwa melakukan penghinaan terhadap simbol negara, dituntut hukuman penjara selama setahun. Jaksa Putu Suparta Jaya menyebut, Gendo bersalah melakukan perbuatan membakar foto-foto Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat melakukan aksi menentang kenaikan harga BBM. Mendengar tuntutan itu, Gendo hanya tersenyum saja. Sementara puluhan mahasiswa pendukungnya berteriak-teriak mengecam Jaksa. Namun, Majelis Hakim yang dipimpin I Made Sudia langsung menutup persidangan setelah mempersilahkannterdakwa dan pengacaranya menyusun pembelaan selama seminggu.Jaksa mendakwa Gendo melanggar pasal 134 juncto pasal 136 KUHP. Kedua pasal itu adalah pasal tentang penghinaan presiden dan simbol negara. Pada pasal 136 perbuatan penghinaan dilakukan tidak secara langsung.Menurut jaksa, perbuatan itu berdasarkan keterangan saksi dan alat bukti telah terbukti. Saksi yang dihadirkan antara lain dari staf DPRD Bali dan polisi. Sedang alat buktinya adalah sisa foto yang dibakar dan foto dan film saat kejadian. Terdapat pula foto Presiden Yudoyono yang penuh dengan coret-moret.Menurut Koordinator pengacara Gendo, Agus Samijaya, tuntutan jaksa itu tidak cukup berdasar. "Kami kecewa karena jaksa semata-mata melihat kasus ini sebagai kasus kriminal,"katanya. Menurutnya, Gendo seharusnya dibebaskan dari tuntutan karena perbuatannya adalah bentuk ekspresi dan kebebasan untuk mengemukakan pendapat. Hal itu dijamin dalam UUD dan piagam Hak Asasi Manusia.Tuntutan terhadap Gendo adalah buntut dari aksinya bersama organisasi Frontier Denpasar saat menolak kenaikan harga BBM di DPRD Bali, Akhir Desember 2004 lalu. Aksi demo dengan membawa sejumlah gambar Presiden Yudhoyono yang dicoreti hingga mirip drakula itu mulanya berlangsung biasa-biasa saja. Tapi kemudian diakhiri dengan pembakaran foto-foto itu. SSehari setelahnya, atas perintah Kapolda Bali Irjen Pol Made Mangku Pastika, Sekjen Frontier ini ditangkap dengan tuduhan melakukan penghinaan terhadap simbol negara. Rofiqi Hasan

Berita terkait

Sri Mulyani Bertemu SBY, Jusuf Kalla dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ini yang Dibahas

4 hari lalu

Sri Mulyani Bertemu SBY, Jusuf Kalla dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ini yang Dibahas

Sri Mulyani mengungkapkan pertemuannya dengan SBY membahas berbagai hal

Baca Selengkapnya

Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

9 hari lalu

Peristiwa Gejayan dan Kematian Moses Gatutkaca 26 Tahun Lalu, Siapa Tanggung Jawab?

Puncak aksi mahasiswa di Gejayan terjadi pada 8 Mei 1998 setelah salat Jumat. Moses Gatutkaca menjadi korban dengan luka parah. Siapa tanggung jawab?

Baca Selengkapnya

Demokrat Klaim Ide Presidential Club Sudah Ada Sejak era SBY

9 hari lalu

Demokrat Klaim Ide Presidential Club Sudah Ada Sejak era SBY

Demokrat menyatakan ide pembentukan presidential club sebetulnya sudah tercetus sejak 2014.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

20 hari lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Sidang Penghinaan Jokowi, JJ Rizal Sebut Rocky Gerung Jalankan Fungsi Intelektual

6 Maret 2024

Sidang Penghinaan Jokowi, JJ Rizal Sebut Rocky Gerung Jalankan Fungsi Intelektual

Dalam sidang Rocky Gerung, JJ Rizal mengulas sejarah saat Bung Hatta menggunakan kata-kata kasar dalam tulisannya di Koran Daulat Ra'jat

Baca Selengkapnya

BEM SI Ungkap Kejanggalan Aksi Mahasiswa Dukung Gibran di Balai Kota Solo

6 Februari 2024

BEM SI Ungkap Kejanggalan Aksi Mahasiswa Dukung Gibran di Balai Kota Solo

Aksi di Balai Kota Solo tersebut juga langsung ditemui Gibran. Dia mengajak koordinator lapangan masuk ke ruang kantornya dan bertemu empat.

Baca Selengkapnya

Ratusan Mahasiswa Datangi Balai Kota Solo, Dukung Gibran di Pilpres 2024

6 Februari 2024

Ratusan Mahasiswa Datangi Balai Kota Solo, Dukung Gibran di Pilpres 2024

Tanpa berbasa-basi, Gibran langsung menandatangani selembar surat bertuliskan Paksa Integritas. Peserta aksi menciumi tangan Gibran.

Baca Selengkapnya

5 Gerakan Mahasiswa Indonesia Terbesar Sepanjang Sejarah dan Pemicunya

5 Februari 2024

5 Gerakan Mahasiswa Indonesia Terbesar Sepanjang Sejarah dan Pemicunya

Gerakan mahasiswa muncul karena proses demokrasi dianggap tidak berjalan sebagai mana mestinya

Baca Selengkapnya

Difitnah Drop Out Sampai IPK Jeblok, Ketua BEM UGM Buka Bukti Transkrip Nilai

21 Desember 2023

Difitnah Drop Out Sampai IPK Jeblok, Ketua BEM UGM Buka Bukti Transkrip Nilai

Aksi BEM UGM mengkritik Jokowi juga dianggap pesanan atau ditunggangi partai politik tertentu karena bersamaan momentun Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Dituding Anak Caleg, Ketua BEM UGM Pengeritik Jokowi Ambil Sikap Santai

16 Desember 2023

Dituding Anak Caleg, Ketua BEM UGM Pengeritik Jokowi Ambil Sikap Santai

Gielbran bersama BEM UGM sempat viral karena menggelar aksi dan memberikan gelar kepada Presiden Jokowi sebagai alumnus UGM paling memalukan.

Baca Selengkapnya