Pasar Sederhana Bandung Terbakar  

Reporter

Editor

Eni Saeni

Jumat, 12 September 2014 18:00 WIB

Petugas pemadam kebakaran melakukan pendinginan pada sejumlah kios yang ludes terbakar di Pasar Sederhana, Bandung, Jawa Barat. 12 September 2014. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Bandung - Sekitar 20-an kios dan los di Pasar Sederhana Kota Bandung ludes dilalap api, Jumat, 12 September 2014. "Pemicunya diduga api di kompor salah satu pedagang sekitar jam 12.45," ujar Kepala Polsek Sukajadi Komisaris Sumi di lokasi kejadian siang ini.

Yusuf, staf Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung, mengatakan api dengan cepat dapat dipadamkan, tapi puluhan kios tak bisa diselamatkan. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. (Baca: Blok 3 Pasar Senen Terbakar Lagi)

"Ada sekitar 10 kios di bagian atas lokasi, dan 14 lapak di bangunan bawah, tempat jualan ikan dan ayam, habis terbakar," kata dia. (Baca: Pasar Induk Bondowoso Ludes Terbakar)

Saksi mata bernama Acep mengatakan api mengamuk menjelang pukul 13.00 WIB. "Ketika orang baru pulang salat Jumat. Apinya tadi besar, untunglah nggak sampai menjalar jauh ke kios-kios lain di atas sini," kata pegawai sebuah kios kelontong ini.

Acep menuturkan api diduga berasal dari kompor di bangunan tempat pemotongan dan penjualan ayam dan ikan di area bawah deretan kios tempat dia bekerja. Cuaca yang kering dan berangin, kata dia, membuat api cepat menjalar ke 10 kios di bagian atas.

"Biasa pedagang kalau lagi bikin pindang, kompor menyala ditinggal. Kelamaan ditinggal, air di pemindangan kering, memanas dan akhirnya kompornya meledak," kata dia.

Hingga siang tadi, tim identifikasi Polrestabes Bandung masih melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi kompor yang meledak. Puluhan warga tampak menyaksikan lokasi bekas kebakaran itu. (Baca: Lantai Dua Pasar Sederhana Bandung Dilalap Api)

ERICK P. HARDI

Terpopuler:
Diminta Copot Jabatan, Ahok Tantang Gerindra
Golkar Cium Kejanggalan di Balik Mundurnya Ahok
Setelah Babi, Harimau Turun dari Gunung Slamet
Kepala Daerah Pendukung Prabowo Membelot
Pilih Mundur, Ahok Disebut Revolusioner

Berita terkait

Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

3 hari lalu

Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

Toko bahan bangunan di Jalan Cimandiri Raya, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, terbakar.

Baca Selengkapnya

Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

4 hari lalu

Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

Kilas balik kerusuhan Mei 1998 terjadi di Yogya Plaza Klender. Ratusan orang tewas terjebak dalam kebakaran di Yogya dept Store itu.

Baca Selengkapnya

Indonesia Mengutuk Pembakaran Kantor UNRWA di Yerusalem oleh Warga Israel

8 hari lalu

Indonesia Mengutuk Pembakaran Kantor UNRWA di Yerusalem oleh Warga Israel

Kementerian Luar Negeri RI mengatakan aksi pembakaran markas besar UNRWA di Yerusalem oleh warga ekstremis merupakan tanggung jawab Israel.

Baca Selengkapnya

Usai Musibah Kebakaran, Kantor Pusat UNRWA di Yerusalem Bakal Ditutup Sementara

8 hari lalu

Usai Musibah Kebakaran, Kantor Pusat UNRWA di Yerusalem Bakal Ditutup Sementara

Buntut dari musibah kebakaran, kantor UNRWA di Yerusalem Timur akan ditutup sementara sampai situasi aman.

Baca Selengkapnya

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

11 hari lalu

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

Tiga kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara mengalami kebakaran dan menewaskan tiga anak buah kapal yang tak sempat menyelamatkan diri

Baca Selengkapnya

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

16 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

22 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

25 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

28 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

29 hari lalu

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

Tujuh orang tewas dalam kebakaran ruko Saudara Frame dan Galery di Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya