Masa Penahanan Pertama Idha Berakhir Hari Ini  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Sabtu, 6 September 2014 08:05 WIB

AKBP Idha Endri Prastiono dan istrinya, Titi Yusnawati. sumutpos.co

TEMPO.CO, Jakarta - Berdasarkan aturan hukum Malaysia, masa penahanan pertama Ajun Komisaris Besar Polisi Idha Endi Prasetyono seharusnya berakhir hari ini. (Lihat: Ini AKBP Idha, Perwira yang Ditangkap di Malaysia.) Begitu juga dengan rekannya, Brigadir Harahap. Namun Kepolisian Diraja Malaysia bisa memperpanjang penahanan mereka jika ingin melanjutkan penyelidikan. "Mereka bisa saja memperpanjang jika penyelidikan belum tuntas," kata Kepala Bidang Penerangan Umum Mabes Polri Komisaris Besar Agus Rianto saat dihubungi, Sabtu, 6 September 2014.

Menurut Agus, Mabes Polri belum bisa melakukan upaya hukum apa pun jika status hukum Idha belum ditetapkan oleh kepolisian negeri jiran itu. "Kami sama sekali tidak bisa intervensi karena tidak memiliki otoritas apa pun sampai ada penetapan status hukum," ujar Agus. Mabes Polri juga tidak ingin Idha dan rekannya dibebaskan begitu saja oleh Kepolisian Diraja Malaysia tanpa ada status hukum yang jelas. "Karena kami sangat tidak ingin mereka bermasalah di sini."

Idha dan Harahap ditangkap Polis Diraja Malaysia pada Sabtu, 30 Agustus 2014, di Bandara Kuching, Malaysia, karena membawa 6 kilogram narkotik jenis sabu. Idha adalah Kepala Sub-Direktorat III Narkoba Kepolisian Daerah Kalimantan Barat. Sedangkan Harahap adalah bawahannya di unit yang sama. Keduanya ditahan.

Masa penahanan pertama di negeri jiran itu berlaku selama tujuh hari. Artinya, keduanya bakal bebas pada hari ini, atau Sabtu, 6 September 2014. "Kami terus berkoordinasi dan menunggu penetapan status hukum keduanya," kata Agus. "Sampai saat ini, sepenuhnya kewenangan kepolisian Malaysia." (Lihat: Polri Dukung Malaysia Usut Narkoba AKBP Idha)

REZA ADITYA



Berita Terpopuler:
8 Kontroversi Gubernur Riau yang Jadi Sorotan
Dipo: Ada Tim Transisi Bergerak Tanpa Koordinasi
SBY Tegur Tim Transisi Jokowi-JK
Demi Wartawan, Jokowi Stop Bus Rombongan Presiden
Sikap PKS tentang Pemindahan Makam Nabi




Berita terkait

Epy Kusnandar Ditangkap, Karina Ranau Pasang Badan dan Tulis Pesan Menohok

41 menit lalu

Epy Kusnandar Ditangkap, Karina Ranau Pasang Badan dan Tulis Pesan Menohok

Usai penangkapan Epy Kusnandar, Karina Ranau terlihat menutup kolom komentarnya termasuk Instagram milik suaminya.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Ganja, Jenis Narkoba yang Membuat Bintang Preman Pensiun Epy Kusnandar Diciduk Polisi

7 jam lalu

Bahaya Konsumsi Ganja, Jenis Narkoba yang Membuat Bintang Preman Pensiun Epy Kusnandar Diciduk Polisi

Epy Kusnandar ditangkap polisi lantaran terlibat penyalahgunaan narkoba jenis ganja. Jenis narkoba ini berbahaya dan merusak tubuh.

Baca Selengkapnya

Epy Kusnandar Terjerat Kasus Narkoba, Selain Preman Pensiun Pernah Berlakon di The Raid 2: Berandal

7 jam lalu

Epy Kusnandar Terjerat Kasus Narkoba, Selain Preman Pensiun Pernah Berlakon di The Raid 2: Berandal

Epy Kusnandar yang terkenal dalam Preman Pensiun diduga terlibat penyalahgunaan narkoba. Namun, tak hanya Preman Pensiun, ia kerap membintangi film-film lain.

Baca Selengkapnya

Epy Kusnandar Susul Selebritis Rio Reifan dan Ammar Zoni Diciduk Polisi karena Narkoba

7 jam lalu

Epy Kusnandar Susul Selebritis Rio Reifan dan Ammar Zoni Diciduk Polisi karena Narkoba

Aktor Preman Pensiun, Epy Kusnandar ditangkap polisi karena dugaan terlibat penyalahgunaan narkoba. Sebelumnya, Ammar Zoni dan Rio Reifan dicokok pula

Baca Selengkapnya

Polri Bakal Berlakukan Pemberitahuan Tilang Via WhatsApp, Kompolnas Akan Supervisi Kebijakan

20 jam lalu

Polri Bakal Berlakukan Pemberitahuan Tilang Via WhatsApp, Kompolnas Akan Supervisi Kebijakan

Kompolnas mengapresiasi berbagai inovasi baru yang dibuat Polri untuk pelayanan kepada masyarakat, seperti notifikasi tilang via pesan WhatsApp.

Baca Selengkapnya

Epy Kusnandar Ditangkap karena Kasus Narkoba Bersama Sesama Pemain Preman Pensiun

1 hari lalu

Epy Kusnandar Ditangkap karena Kasus Narkoba Bersama Sesama Pemain Preman Pensiun

Epy Kusnandar dan pemain sinetron Preman Pensiun lainnya ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba

Baca Selengkapnya

Epy Kusnandar dan 1 Pemain Sinetron Preman Pensiun Ditangkap karena Kasus Narkoba

1 hari lalu

Epy Kusnandar dan 1 Pemain Sinetron Preman Pensiun Ditangkap karena Kasus Narkoba

Aktor Epy Kusnandar ditangkap bersama rekannya sesama pemain sinteron Preman Pensiun.

Baca Selengkapnya

Bakar SDN Inpres Pogapa Intan Jaya, TPNPB-OPM: Merdeka Dulu Baru Sekolah

1 hari lalu

Bakar SDN Inpres Pogapa Intan Jaya, TPNPB-OPM: Merdeka Dulu Baru Sekolah

Menurut jubir TPNPB-OPM, banyak sekolah di pedalaman Papua dijadikan sebagai pos militer TNI-Polri.

Baca Selengkapnya

Paket Sabu di Cirebon Diedarkan dalam Kemasan Coran Semen

1 hari lalu

Paket Sabu di Cirebon Diedarkan dalam Kemasan Coran Semen

Paket sabu itu dimasukkan dalam coran semen hingga menyerupai batu.

Baca Selengkapnya

Polri dan BSSN Diduga Impor Alat Sadap atau Spyware dari Israel, SAFENet Minta Transparansi

2 hari lalu

Polri dan BSSN Diduga Impor Alat Sadap atau Spyware dari Israel, SAFENet Minta Transparansi

SAFENet mengingatkan Polri dan BSSN untuk transparan dalam dugaan impor alat sadap atau spyware dari sejumlah perusahaan Israel.

Baca Selengkapnya