Gaji ke-13 SBY Rp 30 Juta

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 18 Juli 2014 12:05 WIB

Presiden SBY bersama Ibu Ani Yudhoyono menunjukkan tanda tinta di jari usai mencoblos di TPS 006 Cikeas, Bogor, 9 Juli 2014. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - PT Taspen membayarkan gaji pensiun ke-13 bagi para penerima mulai 23 Juli 2014. Untuk membayar gaji pensiun ke-13 tersebut, PT Taspen menyiapkan dana sebesar Rp 5,08 triliun yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Direktur Keuangan PT Taspen Tri Lestari mengatakan jumlah penerima gaji pensiun ke-13 tahun ini sebanyak 2,4 juta orang, yang terdiri atas pegawai negeri sipil, TNI/Polri dan pejabat negara. "Jadi, kebutuhan dana pensiun total tahun ini sebesar Rp 74,86 triliun," kata Tri di kantornya, Jumat, 18 Juli 2014.

Besaran gaji ke-13 pejabat negara, misalnya, bervariasi tergantung jabatan. Untuk presiden sebesar Rp 30,2 juta, wakil presiden Rp 20 juta, anggota DPR Rp 2,5 juta, menteri Rp 3 juta, gubernur Rp 1,8 juta, wakil gubernur Rp 1,4 juta, wali kota Rp 1,2 juta, dan wakil wali kota Rp 1 juta. Jumlah tersebut masih ditambah tunjangan istri 10 persen dari gaji pokok dan anak 2 persen per anak, maksimal dua orang.

Bagi penerima pensiun rangkap gaji, gaji ke-13 ini hanya akan diberikan pada salah satu jenis tunjangan saja yang lebih banyak. "Pensiun rangkap, misalnya dia pernah menjabat sebagai pejabat negara serta PNS," kata Tri.

Tri mengatakan pembayaran ini berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2014 tentang pemberian gaji, pensiun dan tunjangan bulan ketigabelas. PP itu juga diperkuat dengan Peraturan Menteri Keuangan No 144/PMK.05/2014.

Direktur Operasi PT Taspen Ermanza mengatakan untuk mempermudah pembayaran, PT Taspen bekerja sama dengan 48 mitra, baik dari kantor pos maupun perbankan. Tempat pembayaran tersebar di 13 ribu titik pembayaran. Adapun kisaran gaji pensiun yang dibayarkan mulai dari Rp 1,05 hingga Rp 4,04 juta. Adapun batas waktunya enam bulan sejak dibukannya pengambilan gaji pensiun.

Mengenai banyaknya penipuan yang mengatasnamakan pembayaran dividen Taspen, Ermanza mengatakan bahwa instansinya tak pernah melakukannya. "Banyak penipuan yang mengatasnamakan Taspen. Untuk itu kalau ada kejadian serupa silakan laporkan di Call Center kami di 021-500919," kata dia.

FAIZ NASHRILLAH

Topik terhangat:
MH17 | Pemilu 2014 | Ramadan 2014 | Tragedi JIS | Hasil Pilpres 2014

Berita terpopuler lainnya:
Percakapan Pemberontak Usai Tembak Jatuh MH17
Majelis Pakar PPP Serukan Tinggalkan Prabowo-Hatta
Pamer Busana Muslimah, Syahrini Dirisak Netizen

Berita terkait

Sri Mulyani Bertemu SBY, Jusuf Kalla dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ini yang Dibahas

3 hari lalu

Sri Mulyani Bertemu SBY, Jusuf Kalla dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, Ini yang Dibahas

Sri Mulyani mengungkapkan pertemuannya dengan SBY membahas berbagai hal

Baca Selengkapnya

Demokrat Klaim Ide Presidential Club Sudah Ada Sejak era SBY

8 hari lalu

Demokrat Klaim Ide Presidential Club Sudah Ada Sejak era SBY

Demokrat menyatakan ide pembentukan presidential club sebetulnya sudah tercetus sejak 2014.

Baca Selengkapnya

Tinggalkan Gedung KPK Usai Diperiksa 9 Jam, Dirut PT Taspen Antonius Kosasih Berstatus Tersangka Investasi Fiktif

9 hari lalu

Tinggalkan Gedung KPK Usai Diperiksa 9 Jam, Dirut PT Taspen Antonius Kosasih Berstatus Tersangka Investasi Fiktif

KPK memeriksa Dirut PT Taspen Antonius Kosasih dalam kasus dugaan investasi fiktif. Ada beberapa tersangka lain dalam kasus ini.

Baca Selengkapnya

Kapan Gaji ke-13 PNS Cair? Cek Tanggal dan Daftar Penerimanya

10 hari lalu

Kapan Gaji ke-13 PNS Cair? Cek Tanggal dan Daftar Penerimanya

Berikut ini jadwal pencairan gaji ke-13 bagi CPNS, PNS, PPPK, dan aparatur negara lainnya, termasuk presiden dan wakil presiden.

Baca Selengkapnya

Dirut PT Taspen Antonius Kosasih Jalani Pemeriksaan di KPK soal Kasus Rasuah Investasi Fiktif

10 hari lalu

Dirut PT Taspen Antonius Kosasih Jalani Pemeriksaan di KPK soal Kasus Rasuah Investasi Fiktif

KPK memeriksa Direktur Utama PT Taspen Antonius N. S. Kosasih dalam kasus dugaan korupsi kegiatan investasi fiktif perusahaan pelat merah itu.

Baca Selengkapnya

Lebaran Selesai, Kapan Gaji ke-13 PNS Cair?

30 hari lalu

Lebaran Selesai, Kapan Gaji ke-13 PNS Cair?

Kapan gaji ke-13 PNS cair? Ini jadwalnya.

Baca Selengkapnya

Hingga 9 April 2024, Kemenkeu Bayarkan THR PNS Senilai Rp 40,77 Triliun

37 hari lalu

Hingga 9 April 2024, Kemenkeu Bayarkan THR PNS Senilai Rp 40,77 Triliun

Pemerintah telah menyalurkan tunjangan hari raya (THR) sebesar Rp 40,77 triliun per hari Selasa, 9 April 2024. Seperti apa rinciannya?

Baca Selengkapnya

KPK Periksa Eks Dirut PT Taspen Iqbal Latanro soal Dugaan Investasi Fiktif

43 hari lalu

KPK Periksa Eks Dirut PT Taspen Iqbal Latanro soal Dugaan Investasi Fiktif

KPK memeriksa wakil Komisaris Utama Bank BTN Iqbal Latanro sebagai saksi korupsi investasi fiktif di PT Taspen.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Dua Bulan Pertamina Tahan Kenaikan Harga BBM, Terungkap Pertamax Palsu di Empat SPBU Pertamina

49 hari lalu

Terkini Bisnis: Dua Bulan Pertamina Tahan Kenaikan Harga BBM, Terungkap Pertamax Palsu di Empat SPBU Pertamina

Nicke Widyawati mengatakan Pertamina tidak hanya mengejar keuntungan. Sudah dua bulan perusahaan menahan kenaikan harga BBM.

Baca Selengkapnya

Gaji ke-13 PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pensiuan Cair Mulai Juni 2024, Berikut 2 Golongan yang Tak Menerimanya

49 hari lalu

Gaji ke-13 PNS, Prajurit TNI, Anggota Polri dan Pensiuan Cair Mulai Juni 2024, Berikut 2 Golongan yang Tak Menerimanya

Gaji ke-13 dicairkan pada Juni 2024 ketika masa awal pendidikan. Ada 2 golongan PNS, Prajurit TNI, dan anggota Polri yang tak terima. Siapa mereka?

Baca Selengkapnya