Tak Nyoblos, Djoko Susilo Dicabut Hak Pilihnya  

Reporter

Editor

Eni Saeni

Rabu, 9 Juli 2014 14:27 WIB

Antrian warga binaan menunggu masuk ke TPS di Lapas Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat (9/4). Sejumlah narapidana kasus korupsi antusias untuk ikut mencoblos pada Pemilu Legislatif yang dilaksanakan didalam Lapas. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 458 dari 465 narapidana mencoblos salah satu dari dua pasangan calon presiden-wakil presiden di TPS 49 Lapas Klas I Sukamiskin, Rabu, 9 Juli 2014. Adapun tujuh sisanya tak boleh memilih karena hak pilihnya dicabut pengadilan dan tak memiliki hak pilih.

"Satu orang hak dipilihnya dicabut yaitu Djoko Susilo dan enam lagi karena mereka WNA (warga negara asing), nggak punya hak pilih (di Indonesia)," ujar Kepala Penjara Sukamiskin Giri Purbadi di kantornya, Rabu, 9 Juli 2014.

Berdasarkan pantauan Tempo, coblosan pilpres di Sukamiskin digelar di aula di sayap barat penjara. Tempat pemungutan suara (TPS) ini bernomor 49. Panitia pemilihan terdiri dari tiga staf penjara yang dipantau dua saksi wanita dan satu pengawas wanita. Tiga bilik suara tampak berjejer di salah satu sisi ruangan, tak jauh dari satu kotak suara di sisi sebelah.

Sejak lepas pukul 08.00 WIB tadi, satu demi satu koruptor dan pesakitan pidana umum Sukamiskin memasuki bilik suara setelah dipanggil panitia. Tak tampak antrean calon pemilih seperti saat pemilihan legislatif lalu. Di antara mereka adalah terpidana kasus suap SKK Migas Rudi Rubiandini, pesakitan kasus suap hakim eks Wali Kota Bandung Dada Rosada, dan bekas anak buahnya, Edi Siswadi.

Tampak pula koruptor dana APBD eks Gubernur Sumatera Utara Syamsul Arifin, mantan Wali Kota Bekasi Mochtar Mohamad, dan mantan Kepala PDAM Ciajur Yudi Junadi. Juga koruptor dana Proyek Wisma Atlet M. Nazaruddin. "Saya nggak memilih, tapi mencoblos. Saya nomor 6 Blok Barat," ujar Syamsul merahasikan pilihannya seusai mencoblos.

ERICK P. HARDI

Topik terhangat:
Jokowi-Kalla | Prabowo-Hatta | Piala Dunia 2014 | Tragedi JIS

Berita terpopuler lainnya:
Jokowi: Selamat untuk Rakyat Indonesia
Sambil Salam Dua Jari, Tiga Fraksi DPR Walk Out
Ashanty: Pilpres Bikin Gap di Antara Artis

Berita terkait

240 Narapidana Korupsi di Lapas Sukamiskin Dapat Remisi Idul Fitri 2024, Ada Setya Novanto hingga Eks Kakorlantas Djoko Susilo

21 hari lalu

240 Narapidana Korupsi di Lapas Sukamiskin Dapat Remisi Idul Fitri 2024, Ada Setya Novanto hingga Eks Kakorlantas Djoko Susilo

Kalapas memastikan, tidak ada narapidana korupsi di Lapas Sukamiskin yang langsung bebas atau mendapatkan remisi khusus II.

Baca Selengkapnya

Survei Capres Muhaimin Iskandar Rendah, PKB: Masih Ada Peluang

27 Desember 2021

Survei Capres Muhaimin Iskandar Rendah, PKB: Masih Ada Peluang

Dalam survei tersebut Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar hanya dipilih 0,1 persen responden.

Baca Selengkapnya

DPR Dorong KPU dan Bawaslu Antisipasi Potensi Masalah Pemilu 2024

22 Desember 2021

DPR Dorong KPU dan Bawaslu Antisipasi Potensi Masalah Pemilu 2024

Komisi II DPR meminta KPU dan Bawaslu Provinsi Jawa Barat mengantisipasi kesulitan pemilih menggunakan hak pilih, lantaran diprediksi akan banyak surat suara.

Baca Selengkapnya

PK Djoko Susilo Dikabulkan MA, Begini Perjalanan Kasus Korupsi Simulator SIM

8 Mei 2021

PK Djoko Susilo Dikabulkan MA, Begini Perjalanan Kasus Korupsi Simulator SIM

Mahkamah Agung mengabulkan peninjauan kembali (PK) mantan Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Djoko Susilo, atas kasus korupsi simulator SIM

Baca Selengkapnya

Begini Megahnya Eks Rumah Djoko Susilo Senilai Rp 49 M di Solo

18 Oktober 2017

Begini Megahnya Eks Rumah Djoko Susilo Senilai Rp 49 M di Solo

Kemenkeu menghibahkan rumah bekas Kakorlantas Polri Djoko Susilo yang disita KPK ke Pemerintah Kota Surakarta. Begini kondisi rumah megah Rp 49 m itu.

Baca Selengkapnya

Anak Djoko Susilo Gugat KPK Soal Hibah Rumah ke Pemkot Surakarta

17 Oktober 2017

Anak Djoko Susilo Gugat KPK Soal Hibah Rumah ke Pemkot Surakarta

KPK menilai rumah senilai Rp 49 miliar itu sudah sah menjadi milik negara.

Baca Selengkapnya

Setya Novanto: Golkar Siap Menangkan Jokowi di Pilpres 2019  

27 Maret 2017

Setya Novanto: Golkar Siap Menangkan Jokowi di Pilpres 2019  

Setya Novanto mengungkap hitung-hitungan apabila Jokowi kembali berhadapan dengan Prabowo dalam pilpres 2019.

Baca Selengkapnya

Gagal Pilkada DKI, AHY Punya Modal Besar Ikut Pilpres 2019

22 Maret 2017

Gagal Pilkada DKI, AHY Punya Modal Besar Ikut Pilpres 2019

Qodari mengatakan masyarakat cukup mengenal figur Agus Yudhoyono atau AHY ini

Baca Selengkapnya

Tiap Parpol Bisa Ajukan Calon Presiden, Jokowi: Masih Proses

16 Januari 2017

Tiap Parpol Bisa Ajukan Calon Presiden, Jokowi: Masih Proses

RUU Permilu Diperkirakan selesai sekitar bulan empat ke depan.

Baca Selengkapnya

Korupsi Simulator SIM: Sukotjo Bambang Dihukum 4 Tahun Bui

24 Oktober 2016

Korupsi Simulator SIM: Sukotjo Bambang Dihukum 4 Tahun Bui

Sukotjo terbukti memperkaya diri senilai Rp 3,9 miliar dalam perkara pengadaan driving simulator di Korps Lalu Lintas Polri tahun anggaran 2011.

Baca Selengkapnya