Presiden Tidak Setuju Privatisasi Rumah Sakit Milik Pemerintah

Reporter

Editor

Jumat, 25 Februari 2005 13:56 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari, menyatakan Departemen Kesehatan dan Presiden sependapat bahwa rencana privatisasi rumah sakit milik pemerintah menyalahi konstitusi UUD 1945. Pasalnya, dengan langkah privatisasi kemungkinan besar akan semakin menjauhkan masyarakat dari pelayanan kesehatan. Menurut Supari, Departemen kesehatan telah melakukan telaah dan kajian soal rencana privatisasi rumah sakit tersebut, baik dari segi hukum, sosial kemasyarakatan hingga yang menyentuh aspek-aspek moral. "Saya sendiri telah menyerahkan langsung hasilnya kepada Presiden, dan ternyata beliau sependapat," ujar Supari kepada wartawan, Jumat (25/2). Lebih lanjut ia mengharap, agar upaya langkah privatisasi tersebut ditinjau ulang. Sebelumnya diberitakan, terdapat rencana privatisasi terhadap tiga rumah sakit milik pemerintah yang beroperasi di Jakarta, yaitu Rumah Sakit Pasar Rebo dan Rumah Sakit Haji Pondok Gede di Jakarta Timur dan Rumah Sakit Cengkareng di Jakarta Barat. Menurut Supari, bila privatisasi rumah sakit ini diteruskan dikhawatirkan pihak pengelola rumah sakit bakal lebih mengedepankan aspek bisnis ketimbang pelayanan publik. Pasalnya, rumah sakit akan mengejar target menutup investasi dan mendapat keuntungan dari pasien. "Dorongan seperti ini akan menyebabkan dokter akhirnya terdorong melakukan tidak rasional dengan mengesampingkan aspek etika," ujarnya pula. Lebih lanjut ia menyatakan, dampak privatisasi akan lebih dirasakan golongan masyarakat ekonomi kelas menengah ketimbang masyarakat ekonomi golongan bawah. Alasannya, pemerintah telah memberi jaminan asuransi kesehatan nasional pada golongan masyarakat ekonomi bawah. "Jadi tidak benar dalih privatisasi akan dapat menyumbang sejumlah uang untuk pengobatan fakir miskin. Karena pemerintah sudah menjamin itu," katanya lagi. Rinaldi Dorasman

Berita terkait

Kondisi Perdana Menteri Slovakia Stabil, tapi Masih Kritis

1 jam lalu

Kondisi Perdana Menteri Slovakia Stabil, tapi Masih Kritis

Kementerian Kesehatan menjelaskan Perdana Menteri Slovakia sudah dipindah ke rumah sakit di Bratislava. Kondisinya stabil.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Sistem KRIS yang Bakal Menggantikan Kelas BPJS Kesehatan?

1 hari lalu

Apa Itu Sistem KRIS yang Bakal Menggantikan Kelas BPJS Kesehatan?

KRIS merupakan sistem baru dalam mengatur rawat inap yang melayani pengguna BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

2 hari lalu

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

Gedung putih mengatakan pemerintah AS berupaya mengevakuasi sekelompok dokter AS yang terjebak di Gaza setelah Israel menutup perbatasan Rafah

Baca Selengkapnya

Institut Kesehatan Hermina Gelar Kuliah Pakar Internasional Keperawatan, Prof Kyoko Sudo dari Jepang Jadi Narasumber

3 hari lalu

Institut Kesehatan Hermina Gelar Kuliah Pakar Internasional Keperawatan, Prof Kyoko Sudo dari Jepang Jadi Narasumber

Institut Kesehatan Hermina gelar kuliah pakar internasional soal inovasi digital dan sistem informasi kesehatan. Satu narasumber Prof Sudo dari Jepang

Baca Selengkapnya

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Diubah, Iuran Harus Pertimbangkan Finansial Masyarakat

3 hari lalu

Sistem Kelas BPJS Kesehatan Diubah, Iuran Harus Pertimbangkan Finansial Masyarakat

Pemerintah mewacanakan penghapusan sistem kelas BPJS Kesehatan dan menggantikannya dengan sistem KRIS sejak tahun lalu

Baca Selengkapnya

Palang Merah Buka Rumah Sakit dengan Kapasitas 60 Tempat Tidur di Gaza

4 hari lalu

Palang Merah Buka Rumah Sakit dengan Kapasitas 60 Tempat Tidur di Gaza

Komite Internasional Palang Merah (ICRC) membuka rumah sakit dengan kapasitas 60 tempat tidur di Rafah, Gaza selatan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Hapus Kelas BPJS Kesehatan, Nilai Iuran belum Ditentukan

4 hari lalu

Jokowi Hapus Kelas BPJS Kesehatan, Nilai Iuran belum Ditentukan

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menghapus pembagian kelas rawat inap BPJS Kesehatan. Nilai iuran yang baru belum ditentukan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan YLKI Pertanyakan Alasannya, Bea Cukai Banyak Disorot Sri Mulyani Rapat Internal

4 hari lalu

Terkini: Jokowi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan YLKI Pertanyakan Alasannya, Bea Cukai Banyak Disorot Sri Mulyani Rapat Internal

Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia atau YLKI mempertanyakan alasan pemerintah menerapkan sistem Kelas Rawat Inap Standar dalam layanan BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Berlakukan Kelas Standar BPJS Kesehatan, Muhammadiyah Tanggapi Bagi-bagi Izin Tambang Ala Bahlil

4 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Berlakukan Kelas Standar BPJS Kesehatan, Muhammadiyah Tanggapi Bagi-bagi Izin Tambang Ala Bahlil

Terpopuler: Jokowi memberlakukan kelas standar untuk rawat inap pasien BPJS Kesehatan, Muhammadiyah tanggapi bagi-bagi izin tambang untuk Orman.

Baca Selengkapnya

Surabaya Hospital Expo ke-18 Diharapkan Bisa Dukung Industri Alkes di Timur Indonesia

8 hari lalu

Surabaya Hospital Expo ke-18 Diharapkan Bisa Dukung Industri Alkes di Timur Indonesia

Panitia menargetkan kehadiran 3 ribu pengunjung dalam Surabaya Hospital Expo ke-18 untuk dukung layanan unggulan rumah sakit di Timur Indonesia

Baca Selengkapnya