Ciu, Alkohol yang Belum Sempurna

Reporter

Editor

Pruwanto

Sabtu, 18 Januari 2014 12:59 WIB

Tumpukan botol minuman keras, ganja dan petasan yang akan dimusnahkan oleh petugas kepolisian di halaman Polres kota Tangerang (5/7). Petugas memusnahkan sebanyak 6380 botol miras , ciu oplosan 250 liter, 4500 petasan dan 18 kg ganja. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Solo -Alkohol bisa dihasilkan dari berbagai cara. Perajin di Bekonang, Mojolaban, Sukoharjo, Jawa Tengah, menggunakan bahan dasar tetes tebu untuk kebutuhan industri kimia itu. Namun perajin yang nakal sudah menjualnya ketika masih berbentuk ciu, hasil penyulingan pertama alkohol.

"Alkohol sebenarnya harus disuling sebanyak tiga kali," kata Ketua Paguyuban Perajin Alkohol Bekonang, Sabariyono. Ciu memiliki kadar alkohol antara 35-40 persen. Setelah dua kali penyulingan, kadar alkoholnya bisa mencapai 90 persen.

Semula para perajin membuat ciu untuk minuman keras, bukan industri alkohol. "Pembuatan secara sembunyi-sembunyi." Bagi para pemabuk ciu terkadang dioplos dengan aneka minuman lain. Tak jarang, karena nekad, mereka tewas karena minuman oplosan semacam itu.

Industri ciu di Bekonang berubah mulai tahun 1974. Hasil produksi mereka mulai ditampung oleh industri kimia produsen alkohol. Industri alkohol berkembang pesat di kaawasan itu. Para perajin menjadi legal dan mulai terang-terangan dengan produksinya.

Namun apa daya, pengrajin yang tak tertampung oleh industri kimia tetap saja menjual minuman keras tradisional itu. Sabariyono mengatakan paguyuban sudah sering memberi penyuluhan kepada anggotanya. "Bisa jadi minuman ciu dijual oleh perajin dari luar Bekonang. Pelanggaran seperti itu biar ditangani oleh aparat kepolisian," katanya.

Di Bekonang, ada 130 warga yang membuka usaha ciu. Sayangnya, Sabariyono mengaku tidak tahu pasti jumlah hasil produksinya. "Tapi rata-rata bisa memproduksi 25 liter alkohol setiap harinya," kata dia. Satu liter alkohol berkadar 95 persen biasa dijual dengan harga Rp 20 ribu.

AHMAD RAFIQ

Berita Terpopuler
Dinilai Vulgar, Shaggydog Ubah Lagu Tentang Lapen
Ciu Dinikmati Bangsawan Hingga Rakyat Jelata
Arak Jowo Berbahan Baku Tetes Tebu
Terinspirasi Lapen, Shaggydog Bikin 'Di Sayidan'
Arak Jawa Tengah Mengalir Sampai ke Jawa Timur


Berita terkait

Kapolres Bekasi Minta Pemda Bikin Perda Miras, Alasannya?

6 Desember 2019

Kapolres Bekasi Minta Pemda Bikin Perda Miras, Alasannya?

Kapolres Bekasi Kota Kombes Pol Indarto meminta pemda membuat peraturan daerah atau Perda yang mengatur soal miras atau minuman keras.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Kota Bogor Razia Miras di 2 Lokasi, Hasilnya?

22 November 2019

Pemerintah Kota Bogor Razia Miras di 2 Lokasi, Hasilnya?

Kepala Dinas UMKM dan Satpol PP Kota Bogor menyisir beberapa kios yang disinyalir menjual miras di sekitar dua taman di Kota Bogor.

Baca Selengkapnya

Kapolsek Pemberi Miras ke Mahasiswa Papua Dinonaktifkan

23 Agustus 2019

Kapolsek Pemberi Miras ke Mahasiswa Papua Dinonaktifkan

Kapolda Jawa Barat meminta maaf kepada mahasiswa Papua yang merasa tersinggung atas pemberian dua kardus minuman keras itu.

Baca Selengkapnya

Polisi: Beri Miras ke Mahasiswa Papua Bandung Inisiatif Pribadi

23 Agustus 2019

Polisi: Beri Miras ke Mahasiswa Papua Bandung Inisiatif Pribadi

Polda Jawa Barat sudah memeriksa polisi yang memberikan miras ke mahasiswa Papua Bandung.

Baca Selengkapnya

Propam Usut Polisi Beri Miras ke Mahasiswa Papua Bandung

23 Agustus 2019

Propam Usut Polisi Beri Miras ke Mahasiswa Papua Bandung

Propam Polda Jawa Barat mengusut pemberian miras ke mahasiswa Papua oleh polisi.

Baca Selengkapnya

Miras untuk Mahasiswa Papua Bandung, Polisi: Ini Minuman Penyegar

23 Agustus 2019

Miras untuk Mahasiswa Papua Bandung, Polisi: Ini Minuman Penyegar

Polisi diduga memberikan miras ke Mahasiswa Papua di Bandung.

Baca Selengkapnya

Polisi di Bandung Diduga Beri Miras Topi Koboi ke Mahasiswa Papua

23 Agustus 2019

Polisi di Bandung Diduga Beri Miras Topi Koboi ke Mahasiswa Papua

Mahasiswa Papua di Bandung marah karena polisi memberikan miras kepada mereka. Pemberian ini dianggap merendahkan.

Baca Selengkapnya

Promosikan Miras Sophia, Wagub NTT: Lebih Hebat dari Vodka

28 Juni 2019

Promosikan Miras Sophia, Wagub NTT: Lebih Hebat dari Vodka

Ada beberapa jenis Sophia dengan ukuran kecil dan besar dengan kadar alkohol antara 35-40 persen.

Baca Selengkapnya

Gubernur NTT Pastikan Tata Niaga Miras Sophia Bakal Diatur

20 Juni 2019

Gubernur NTT Pastikan Tata Niaga Miras Sophia Bakal Diatur

Tata niaga minuman tradisional NTT yang mengandung alkohol, Sophia, akan diatur khusus.

Baca Selengkapnya

Produk Miras Sophia Berkadar 40 Persen Alkohol Resmi Diluncurkan

19 Juni 2019

Produk Miras Sophia Berkadar 40 Persen Alkohol Resmi Diluncurkan

"Rencananya ada tiga jenis Sophia yang dihasilkan, tetapi saat ini baru dua."

Baca Selengkapnya