Kapolri Optimis Dr Azahari Segera Tertangkap

Reporter

Editor

Kamis, 25 November 2004 14:17 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Kepala Polri Jenderal Da'i Bachtiar mengatakan, pihaknya optimis menangkap dua otak pelaku pemboman Dr. Azahari dan Noordin Muhamad Top, kurang dari 100 hari pertama masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. "Semakin cepat semakin baik. 100 hari itu bukan ukuran waktu yang selalu ditargetkan. Tapi itu memacu kita harus terus bekerja keras," katanya disela-sela rapat koordinasi dengan komisi III DPR RI, Kamis (25/11). Tapi, Da'i tidak bersedia menjelaskan lebih rinci tentang posisi pengejaran tersangka teroris. Karena sudah ada beberapa pihak yang menegur polisi, termasuk DPR. Mereka khawatir, pembeberan polisi tentang identitas tersangka terorisme, dapat mempersulit penangkapan lainnya.Sementara itu, Da'i beranggapan pemberitahuan hasil penangkapan tersangka terori kepada publik, perlu dilakukan bukti bentuk kerja kepolisian. "Yang pasti kami sudah mempertimbangkan segalanya," katanya. Menurutnya, dengan tidak diungkapkan kepada publikpun, sesama jaringan teroris sudah curiga apabila yang lainnya tidak dapat dihubungi kembali atau terpisah dari jaringannya. Misalkan, di dalam jaringan itu setiap dua jam sekali saling berhubungan. Tetapi, apabila yang dihubungi saat itu tidak membalas artinya ada sesuatu terjadi. "Itu hal yang biasa dalam kegiatan terorganisir. Jangankan dia sudah ditangkap baru saja terpisah berarti ada sesuatu," katanya. Iapun yakin, sesama jaringan teroris itu sudah saling mengetahui. Maka, lanjutnya, pihaknya mempunyai kiat atau cara lain untuk menangkap Azahari dan Noordin serta tersangka lainnya. "Yang pasti optimis, hanya soal waktu," katanya. Martha Warta - Tempo

Berita terkait

Marthinus Hukom Kepala BNN, Ini Rekam Jejaknya di Densus 88 Antiteror Polri

6 Desember 2023

Marthinus Hukom Kepala BNN, Ini Rekam Jejaknya di Densus 88 Antiteror Polri

Kepala Densus 88 Antiteror Polri Irjen Marthinus Hukom ditunjuk sebagai Kepala BNN menggantikan Petrus Golose. Ini rekam jejaknya saat di Densus 88.

Baca Selengkapnya

Kotak Amal Teroris Anak Asuh Dr Azahari

6 Agustus 2023

Kotak Amal Teroris Anak Asuh Dr Azahari

Aswin mengatakan S sudah lama mempelajari cara membuat bom dan merupakan anak didik dari Dr Azahari.

Baca Selengkapnya

Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Boyolali Ternyata Murid Dr Azahari

5 Agustus 2023

Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Boyolali Ternyata Murid Dr Azahari

Densus 88 mengatakan bahwa tersangka teroris S yang ditangkap di Boyolali ternyata anak didik dari dedengkot aksi terorisme Dr Azahari.

Baca Selengkapnya

Profil Marthinus Hukom Komandan Densus 88 Antiteror

15 April 2023

Profil Marthinus Hukom Komandan Densus 88 Antiteror

Irjen Pol Marthinus Hukom diangkat sebagai Kepala Densus 88 pada Mei 2020. Ini perjalanan kariernya.

Baca Selengkapnya

Profil Densus 88, Berikut Operasi-operasi Antiteror yang Terkenal

15 April 2023

Profil Densus 88, Berikut Operasi-operasi Antiteror yang Terkenal

Densus 88 merupakan satuan khusus Polri untuk penanggulangan teroris di Indonesia. Berikut operas-operasi antiteror yang terkenal.

Baca Selengkapnya

Profil Komjen Rycko Amelza, Eks Ajudan SBY dan Pelumpuh Dr Azhari yang Dimutasi sebagai Pati Densus 88

29 Maret 2023

Profil Komjen Rycko Amelza, Eks Ajudan SBY dan Pelumpuh Dr Azhari yang Dimutasi sebagai Pati Densus 88

Rotasi ini memunculkan rumor bahwa Rycko Amelza sengaja dipersiapkan sebagai Kepala BNPT menggantikan Komjen Boy Rafl

Baca Selengkapnya

4 Aksi Bom yang Melibatkan Noordin M. Top Selain Mendalangi Bom Natal 2000

25 Desember 2022

4 Aksi Bom yang Melibatkan Noordin M. Top Selain Mendalangi Bom Natal 2000

Setelah aksi Bom Natal 2000, dalam setiap aksinya, Noordin M Top diduga lebih menargetkan korban asing untuk menarik perhatian dunia internasional.

Baca Selengkapnya

Profil Da'i Bachtiar, Eks Kapolri Pembentuk Densus 88

25 Desember 2022

Profil Da'i Bachtiar, Eks Kapolri Pembentuk Densus 88

Densus 88 Antiteror Polri merupakan buah tangan dingin dari Kapolri saat itu, Jendral Da'i Bachtiar yang menjabat pada rentang tahun 2001 hingga 2005.

Baca Selengkapnya

Menelisik Hubungan Otak Bom Natal 2000 dengan Organisasi MMI

24 Desember 2022

Menelisik Hubungan Otak Bom Natal 2000 dengan Organisasi MMI

Hubungan antara Noordin M. Top sebagai otak Bom Natal 2000 dengan Majelis Mujahidin Indonesia pernah dibuktikan dengan penangkapan salah satu anggota.

Baca Selengkapnya

7 Eks Kapolri Temui Jenderal Listyo Sigit, Siapa Saja? Ini Profil Mereka

28 Oktober 2022

7 Eks Kapolri Temui Jenderal Listyo Sigit, Siapa Saja? Ini Profil Mereka

Tujuh mantan Kapolri turun gunung sambangi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada Kamis, 27 Oktober 2022. Siapa saja mereka? Ini profilnya.

Baca Selengkapnya