Logistik Pilgub Kurang, Formulir C2 Difotokopi  

Reporter

Selasa, 27 Agustus 2013 14:26 WIB

Sejumlah pekerja memeriksa kelayakan surat suara pilkada Jawa Timur sebelum didistribuksikan ke sejumlah kecamatan di KPU Kota Gresik, Minggu (18/8). TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.Co, Madiun - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Pacitan terpaksa memfotokopi blangko formulir C2 untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur. Sebab, logistik yang diperlukan untuk mencatat penghitungan di tempat pemungutan suara yang diterima dari KPU Jawa Timur ini masih kurang. "Kekurangannya 24 set atau 48 lembar, dan kami harus memfotokopinya ke Solo," ujar Komisioner Bidang Logistik KPU Pacitan, Agus Hadi Prabowo, Senin, 26 Agustus 2013.

Penggandaan ke wilayah Jawa Tengah itu, menurut dia, karena permintaan yang diajukan ke KPU Provinsi Jawa Timur tak dipenuhi. Karena itulah, KPU Pacitan berinisiatif memfotokopinya untuk memenuhi kekurangan salah satu jenis logistik pemilihan umum tersebut. "Sudah terpenuhi dan seluruh logistik sudah terdistribusi ke panitia pemilihan kecamatan (PPK)," katanya.

Droping logistik dari KPU ke PPK itu berlangsung pada Minggu, 25 Agustus, hingga Senin, 26 Agustus 2013. Kemudian, pada 27 Agustus, proses distribusi dilanjutkan dari PPK ke panitia pemungutan suara. Lantas, distribusi diteruskan ke tempat pemungutan suara.

Agus memprediksi proses droping ke TPS inilah yang mengalami hambatan. Sebab, kondisi geografis beberapa desa di sejumlah wilayah kecamatan tidak bisa dilalui kendaraan bermotor. Antara lain, Desa Petung Sinarang, Kecamatan Bandar, dan sejumlah desa di wilayah Kecamatan Nawangan dan Sudimoro.

“Kami belum berkoordinasi secara teknis tentang masalah ini ke PPK,” kata Agus. Tapi, berdasarkan pengalaman pemilihan bupati 2010 lalu, pengiriman ke beberapa TPS menggunakan sepeda motor dan dipikul petugas karena sulitnya medan.

Koordinasi dengan PPK baru dijalankan Selasa, 27 Agustus 2013, sebelum distribusi dijalankan. Meski demikian, setiap kali proses pengiriman logistik dijalankan selalu melibatkan panitia pengawas lapangan serta petugas Kepolisian Resor Pacitan dan jajarannya. Petugas dari pihak-pihak tersebut juga mengawasi proses pemungutan hingga penghitungan suara. "Setiap polisi mengawasi berapa TPS, saya belum tahu,” ucapnya.

Kepala Sub-Bagian Kepolisian Resor Pacitan, Ajun Komisaris Rudito Kukuh Basuki, mengatakan setiap TPS rata-rata dipantau 4-5 anggota kepolisian. Namun, khusus untuk TPS di Rutan Klas II dan RSUD setempat, hanya diterjunkan seorang anggota kepolisian. Bahkan ada seorang polisi mengawasi tiga TPS sekaligus. Sekadar informasi, jumlah pemilih tetap Pacitan sebanyak 448.038 orang.

NOFIKA DIAN NUGROHO

Berita terkait

PPP Persilakan Khofifah Silaturahmi ke DPW, Awiek: Kita Tidak Halangi

10 jam lalu

PPP Persilakan Khofifah Silaturahmi ke DPW, Awiek: Kita Tidak Halangi

Khofifah sebelumnya mengklaim dia akan mendapatkan surat rekomendasi dari PPP untuk maju di Pilkada Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

PPP Bantah Akan Beri Surat Rekomendasi untuk Khofifah Maju di Pilkada Jawa Timur Hari Ini

12 jam lalu

PPP Bantah Akan Beri Surat Rekomendasi untuk Khofifah Maju di Pilkada Jawa Timur Hari Ini

Khofifah Indar Parawansa mengklaim dirinya akan mendapatkan surat rekomendasi untuk maju di Pilkada Jawa Timur dari PPP, hari ini.

Baca Selengkapnya

Seloroh Airlangga soal Khofifah-Emil Maju di Pilkada Jawa Timur: Kami Pikir Mau ke Jakarta

14 jam lalu

Seloroh Airlangga soal Khofifah-Emil Maju di Pilkada Jawa Timur: Kami Pikir Mau ke Jakarta

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto resmi memberikan dukungan kepada pasangan Khofifah-Emil Dardak.

Baca Selengkapnya

Khofifah-Emil Respons Begini soal Peluang Dukungan PDIP di Pilkada Jawa Timur

15 jam lalu

Khofifah-Emil Respons Begini soal Peluang Dukungan PDIP di Pilkada Jawa Timur

Usai mendapat rekomendasi dari partai Golkar untuk maju di Pilkada Jawa Timur, Khofifah-Emil respons soal peluang dukungan PDIP kepada mereka.

Baca Selengkapnya

Respons Airlangga Saat Ditanya Peluang PDIP Dukung Khofifah di Pilkada Jawa Timur

17 jam lalu

Respons Airlangga Saat Ditanya Peluang PDIP Dukung Khofifah di Pilkada Jawa Timur

Airlangga sebelumnya mengatakan, membuka peluang bagi partai-partai lain untuk mengusung bakal pasangan Khofifah-Emil di Pilkada Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Dua Kali Didukung Golkar Maju di Pilkada Jawa Timur, Khofifah Respons Begini

17 jam lalu

Dua Kali Didukung Golkar Maju di Pilkada Jawa Timur, Khofifah Respons Begini

Partai Golkar kembali memberikan dukungan kepada Khofifah untuk maju di Pilkada Jawa Timur. Ini respons Khofifah.

Baca Selengkapnya

Jalan Mulus Khofifah Indar Parawansa Menuju Pilkada Jawa Timur

18 jam lalu

Jalan Mulus Khofifah Indar Parawansa Menuju Pilkada Jawa Timur

Khofifah Indar Parawansa menyatakan siap bekerja keras dan memenangkan Pilkada Jawa Timur 2024 usai menerima rekomendasi dari Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

PPP Serahkan Surat Rekomendasi untuk Khofifah Maju di Pilkada Jawa Timur Hari Ini

18 jam lalu

PPP Serahkan Surat Rekomendasi untuk Khofifah Maju di Pilkada Jawa Timur Hari Ini

Khofifah Indar Parawansa mengklaim bakal menerima surat rekomendasi dari PPP untuk maju di Pilkada Jawa Timur, hari ini.

Baca Selengkapnya

Dapat Dukungan Golkar Maju Pilkada Jawa Timur 2024, Khofifah: Siap Kerja Keras

19 jam lalu

Dapat Dukungan Golkar Maju Pilkada Jawa Timur 2024, Khofifah: Siap Kerja Keras

Gubernur Jawa Timur periode 2019-2024, Khofifah Indar Parawansa menyatakan siap bekerja dan memenangkan Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Golkar: Dukungan KIM untuk Khofifah - Emil Dardak Cukup untuk Pilgub Jatim 2024

1 hari lalu

Golkar: Dukungan KIM untuk Khofifah - Emil Dardak Cukup untuk Pilgub Jatim 2024

Airlangga mengatakan selain Golkar, dukungan untuk Khofifah dan Emil di Pilkada Jawa Timur juga datang dari partai pendukung Prabowo lainnya.

Baca Selengkapnya