Jawa Barat Jadi Proyek Percontohan Program BPJS

Reporter

Editor

Eni Saeni

Rabu, 10 April 2013 22:50 WIB

Wanda salah satu bayi kembar siam dibawa menuju ruang ICU setelah dipisahkan dengan Wandi saudaranya di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jawa Barat, Senin (19/3). ANTARA/Agus Bebeng

TEMPO.CO, Bandung -Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan, pelaksanaan program jaminan kesehatan masyarakat lewat BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) bidang Kesehatan tidak dilakukan serempak. "BPJS bidang Kesehatan berlaku di Jawa Barat dan Aceh sebagai proyek percontohan pada 1 Januari 2014," kata Ahmad Heryawan di sela Musyawaran Perencanaan Pembangungan Jawa Barat di Bandung, Rabu, 10 April 2013.

Menurut dia, alasan Jawa Barat ditunjuk menjadi wilayah yang akan menjalani program percontohan BPJS Kesehatan itu, diantaranya program rujukan dalam layanan kesehatannya mendapat penilaian terbaik dibandingkan daerah lain di Indonesia. "Percontohan ini artinya, program pusat yang didahulukan, kalau sudah berhasil, direplikasi ke provinsi lain," kata Heryawan.

Kepala Bapepda Jawa Barat Deny Juanda Puradimaja mengatakan, pelaksanaan BPJS Kesehatan di Jawa Barat berlaku bertahap, tidak serempak di seluruh Jawa Barat. "Belum (serempak), nasional juga gak serempak. dilaksanakan di sekitar Bandung Raya dulu," kata dia.

Menurut Deny, sejumlah masalah perlu dibenahi untuk menyongsong pelaksanaan pelayanan jaminan kesehatan lewat BPJS Kesehatan. Di antaranya, mendorong pemerintah kabupaten/kota untuk mengalokasikan anggaran untuk kesehatan sesuai proprosinya.

Pemerintah Jawa Barat juga berencana membangun 4 fasilitas rawat inap yang masing-masing berkapasitas 400 tempat tidur di Sukabumi, Bekasi, Tasikmalaya, dan Cirebon. Anggaran untuk masing-masing lokasi antara Rp 50 miliar hingga Rp 60 miliar.

Ketua Komisi E DRPD Jawa Barat, yang membidangi soal kesehatan, Didin Supriadin meminta pemerintah pusat agar tidak tanggung-tanggung mendukung rencana ini. Jawa Barat masih kekurangan rumah sakit yang bisa di andalkan untuk melayani pasien rujukan. "Paling tidak di setiap wilayah ada 1 rumah sakit yang betul-betul bisa di andalkan untuk program ini," katanya.

Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Armida S Alisjahbana wanti-wanti agar pemerintah Jawa Barat mempersiapkan diri untuk melaksanakan program BPJS Kesehatan pada 1 Januari 2014 nanti. " Harus siap sarana dan prasarananya, tidak hanya infrastruktur tapi sistem rujukan. Kalau nggak, bisa repot," kata dia.

AHMAD FIKRI

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

6 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

7 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

7 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

8 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

8 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

8 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

12 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

15 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

16 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

23 hari lalu

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya