PPP Dinilai Ingin 'Dompleng' Popularitas Rhoma  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Selasa, 13 November 2012 08:01 WIB

Rhoma Irama. DOK/TEMPO/Agung Pambudhy

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang tertarik mencalonkan pendangdut Rhoma Irama sebagai presiden pada Pemilu 2014 mendatang dianggap tidak yakin dengan figur-figur internal yang mereka miliki. Pencalonan Rhoma Irama dari PPP dinilai sebagai usaha untuk mengangkat nama PPP pada ajang pemilihan umum.

"PPP tidak yakin dengan figur internal partai sehingga mereka menarik tokoh dari luar, “ kata Adji Alfaraby, peneliti dari Lingkaran Survei Indonesia, Senin, 12 November 2012. Ia mengatakan Rhoma yang dikenal sebagai figur dianggap mampu mendongkrak suara PPP pada Pemilu 2014 mendatang.

Bukan hanya PPP, menurut Adji, dari survei yang dilakukan LSI di partai-partai Islam menunjukkan belum ada tokoh yang menonjol untuk dicalonkan sebagai presiden pada Pemilu 2014 mendatang.

Sebelumnya Sekretaris Jenderal PPP, Romahurmuzy, mengatakan partainya tertarik mencalonkan Rhoma Irama sebagai presiden pada Pemilu 2014. "Nanti kami masukkan nama Rhoma pada survei untuk menakar elektabilitasnya," ujarnya.

Menurut Romahurmuzy, ada empat syarat yang diperlukan seseorang untuk menjadi calon presiden. Syaratnya adalah popularitas, likeability, kepantasan, dan elektabilitas. "Syarat-syarat itu harus dibangun juga, baru nanti bicara peluang," kata dia.

Sementara itu, Rhoma Irama membuka diri untuk dicalonkan sebagai presiden karena prihatin dengan situasi bangsa. "Saya merasa kali ini ada panggilan dalam diri saya," kata Rhoma.

TRI ARTINING PUTRI

Berita terpopuler lainnya:
Kata Rhoma Irama Soal Dukungan Jadi Capres

Dicalonkan Jadi Presiden, Rhoma Irama: Luar Biasa
Rhoma Irama Kebanjiran SMS Dukung ''Nyapres''
Alasan PPP Mau Calonkan Rhoma Irama Jadi Presiden

Berita terkait

Deretan Lagu Lebaran dari Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama

19 hari lalu

Deretan Lagu Lebaran dari Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama

Lagu-lagu lebaran identik dengan hari kemenangan, berikut deretan lagu Lebaran karya Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama.

Baca Selengkapnya

PPP Ajukan Gugatan PHPU ke MK: Sebut Hilang Suara di Sejumlah Dapil dan Keyakinan Sandiaga Uno

37 hari lalu

PPP Ajukan Gugatan PHPU ke MK: Sebut Hilang Suara di Sejumlah Dapil dan Keyakinan Sandiaga Uno

PPP resmi mendaftarkan PHPU ke MK. Berikut pernyataan Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dan keyakinan Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Alasan PPP Belum Bersikap soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024

40 hari lalu

Alasan PPP Belum Bersikap soal Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024

Partai Persatuan Pembangunan menyatakan masih fokus untuk mencermati perolehan suara yang ditengarai terdapat selisih hasil.

Baca Selengkapnya

Partai Persatuan Pembangunan Tidak Lolos Ambang Batas Parlemen

40 hari lalu

Partai Persatuan Pembangunan Tidak Lolos Ambang Batas Parlemen

Partai Persatuan Pembangunan tidak lolos syarat ambang batas parlemen sebesar 4 persen. Mengapa bisa terjadi?

Baca Selengkapnya

PPP Sebut Hak Angket Pemilu Cuma Wacana di DPR

40 hari lalu

PPP Sebut Hak Angket Pemilu Cuma Wacana di DPR

Ketua Fraksi PPP Amir Uksara mengatakan belum ada pergerakan untuk menggulirkan hak angket di DPR.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Kampanye Akbar di Jawa Timur, Anies Datangkan Rhoma Irama, Prabowo Dimeriahkan Denny Caknan

9 Februari 2024

Sama-sama Kampanye Akbar di Jawa Timur, Anies Datangkan Rhoma Irama, Prabowo Dimeriahkan Denny Caknan

Anies Baswedan dan Prabowo Subianto sama-sama menggarap Jawa Timur dalam kampanye akbar Jumat hari ini, 9 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Rhoma Irama Dukung Anies Baswedan-Cak Imin, Begini Bunyi Deklarasinya

31 Januari 2024

Alasan Rhoma Irama Dukung Anies Baswedan-Cak Imin, Begini Bunyi Deklarasinya

Raja Dangdut Rhoma Irama mendeklarasikan dukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam Pemilu 2024. Begini bunyi deklarasi selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Rhoma Irama Dukung Anies-Cak Imin dalam Pilpres 2024, Efeknya Bakal Berapa Gerbong?

30 Januari 2024

Rhoma Irama Dukung Anies-Cak Imin dalam Pilpres 2024, Efeknya Bakal Berapa Gerbong?

Raja Dangdut Rhoma Irama akhirnya memutuskan untuk memberikan dukungan kepada pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Rhoma Irama si Raja Dangdut yang Memilih Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

30 Januari 2024

Profil Rhoma Irama si Raja Dangdut yang Memilih Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

Profil Rhoma Irama mendeklarasikan dukungannya ke pasangan Anies-Cak Imin.

Baca Selengkapnya

Rhoma Irama Dukung Anies-Muhaimin, Penggemar Nyatakan Loyal

30 Januari 2024

Rhoma Irama Dukung Anies-Muhaimin, Penggemar Nyatakan Loyal

Penggemar fanatik Rhoma Irama, Forsa, bakal mengikuti pilihan politik Raja Dangdut tersebut.

Baca Selengkapnya