Hanya Mendagri yang Hadiri Rapat GKI Yasmin di DPR  

Reporter

Editor

Rabu, 8 Februari 2012 14:12 WIB

ANTARA/Yudhi Mahatma

TEMPO.CO, Jakarta - Dari tiga menteri yang diundang, hanya Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi yang hadir dalam rapat gabungan Dewan Perwakilan Rakyat dengan pemerintah untuk membahas polemik pembangunan GKI Yasmin, Rabu, 8 Februari 2012. Menteri Agama Suryadarma Ali dan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Djoko Suyanto tidak hadir.

Suryadarma diwakili Wakil Menteri Agama Nazaruddin Umar. Sedangkan Djoko diwakili Sekretaris Menko Polhukam Hotmangan Radja Pandjaitan. Selain keduanya, Kepala Kepolisian RI Jenderal Timur Pradopo juga tidak hadir. Padahal, rapat soal GKI Yasmin ini pernah ditunda dua kali.

Dari pengamatan Tempo, Menteri Agama Suryadharma Ali sempat datang dan menunggu di ruang tunggu ruang rapat. Ia sempat melakukan pembicaraan tertutup dengan Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan Hazrul Azwar. Namun, menjelang rapat dimulai, tiba-tiba ia bergerak pulang. Belum diketahui alasan kepulangan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan ini.

Rapat ini dipimpin Wakil Ketua DPR Pramono Anung. Setelah beberapa kali sempat tertunda, Pramono berharap rapat gabungan kali ini menghasilkan penyelesaian atas kasus GKI Yasmin. "Kita berikan kesempatan kepada pemerintah untuk menyampaikan dan komisi-komisi," ujarnya.

MUNAWWAROH

Berita terkait

Wali Kota Banjarbaru Serahkan Hibah untuk Rumah Ibadah di Landasan Ulin

32 hari lalu

Wali Kota Banjarbaru Serahkan Hibah untuk Rumah Ibadah di Landasan Ulin

Wali Kota Banjarbaru, H. M. Aditya Mufti Ariffin, menjalankan rangkaian Safari Ramadhan dengan menyampaikan hibah untuk Rumah Ibadah

Baca Selengkapnya

Pegadaian Peduli Rumah Ibadah, Bangun Masjid Al Hikmah di Sumatera

39 hari lalu

Pegadaian Peduli Rumah Ibadah, Bangun Masjid Al Hikmah di Sumatera

Masjid mengusung konsep dan tema Green Architecture

Baca Selengkapnya

Kampanye di Sumut, Mahfud MD Janji Permudah Pendirian Rumah Ibadah hingga Buka 17 Juta Lapangan Kerja

28 Januari 2024

Kampanye di Sumut, Mahfud MD Janji Permudah Pendirian Rumah Ibadah hingga Buka 17 Juta Lapangan Kerja

Kampanye di Sumalungun, Sumater Utara, Mahfud MD janjikan akan permudah pendirian rumah ibadah, hingga buka 17 juta lapangan kerja.

Baca Selengkapnya

Kompleks Kerohanian UGM Diresmikan, Ada Rumah Ibadah Enam Agama

20 Desember 2023

Kompleks Kerohanian UGM Diresmikan, Ada Rumah Ibadah Enam Agama

Kompleks fasilitas kerohanian di lingkungan kampus UGM itu memiliki rumah ibadah enam agama.

Baca Selengkapnya

Ganjar Janji Cari Solusi Izin Mendirikan Rumah Ibadah, Bagaimana Prosedur Mengajukannya Sekarang?

2 Desember 2023

Ganjar Janji Cari Solusi Izin Mendirikan Rumah Ibadah, Bagaimana Prosedur Mengajukannya Sekarang?

Ganjar janji mencarikan solusi terkait izin mendirikan rumah ibadah. Bagaimana cara dan syarat izin mengajukannya saat ini?

Baca Selengkapnya

Kantor Kemenag Bisa Jadi Tempat Ibadah, Ini Syarat dan Ketentuannya

24 November 2023

Kantor Kemenag Bisa Jadi Tempat Ibadah, Ini Syarat dan Ketentuannya

Pemanfaatan Kantor Kemenag sebagai rumah ibadat sementara berlaku selama 3 (tiga) bulan.

Baca Selengkapnya

Kementerian Agraria Pastikan Tidak Ada Diskriminasi di Sertifikasi Rumah Ibadah

21 September 2023

Kementerian Agraria Pastikan Tidak Ada Diskriminasi di Sertifikasi Rumah Ibadah

Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang Raja Juli Antoni memastikan sertifikasi rumah ibadah tanpa diskriminasi.

Baca Selengkapnya

Kantongi SKTL Kemenag, Pengurus Kapel Cinere Sebut Wali Kota Depok Masih Mengambang.

21 September 2023

Kantongi SKTL Kemenag, Pengurus Kapel Cinere Sebut Wali Kota Depok Masih Mengambang.

Pengurus kapel Cinere mengatakan Wali Kota Depok Mohammad Idris belum bilang silakan beribadah.

Baca Selengkapnya

Penggerudukan Kapel di Cinere, Ini Penjelasan Wali Kota Depok

20 September 2023

Penggerudukan Kapel di Cinere, Ini Penjelasan Wali Kota Depok

Mohammad Indris mengatakan, ada salah persepsi yang perlu diluruskan dalam masalah kapel di Cinere itu.

Baca Selengkapnya

Polisi Dalami Pemicu Penggerudukan Kapel di Cinere Depok

18 September 2023

Polisi Dalami Pemicu Penggerudukan Kapel di Cinere Depok

Pemkot Depok yang memiliki kewenangan memberikan izin Kapel Bukit Cinere itu.

Baca Selengkapnya