Soal Kasus Freeport, DPR Panggil Kapolri Pekan Ini  

Reporter

Editor

Senin, 24 Oktober 2011 06:24 WIB

Bentrok antara anggota kepolisian Mimika dengani karyawan PT. Freeport Indonesia yang melakukan aksi unjuk rasa di Timika, Papua, (10/10). ANTARA/Spedy Paereng

TEMPO Interaktif, Jakarta -Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Saan Mustofa mengatakan komisi III DPR akan memanggil Kepala Kepolisian RI Timur Pradopo. Pemanggilan terhadap orang nomor satu di jajaran kepolisian itu terkait kasus kerusuhan di Freeport.

“Kami akan memimta penjelasan dari Kapolri tentang kejadian di Freeport terutama soal penegakan keamanan dan penangannanya,” kata Saan saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu 23 Oktober 2011.

Selain itu, Saan menambahkan komisi III akan berkoordinasi dengan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) yang telah bertemu dengan tenaga kerja PT Freeport.



“Kami akan meminta penjelasan dan laporan apa saja yang sudah dilakukan Komnas HAM karena Komnas HAM adalah bagian dari mitra kerja Komisi III. Kami berharap dapat masukan sebagai bahan penyelesaian dalam penegakan hukum dan HAM,” terang polisi dari Partai Demokrat itu.

Namun rencana pemanggilan itu belum dipastikan karena komisi III mulai pekan depan sibuk mengurus calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi. Menurut Saan, apabila memungkinan pemanggilan bisa dilakukan pada masa sidang sebelum masa reses 28 Oktober. Bila tidak memungkinkan, lanjut dia, bisa dilakukan di sela-sela masa reses atau masa sidang berikutnya pas sidang.

Seperti diketahui, pasukan gabungan kepolisian RI dan Tentara Nasional Indonesia masih memburu gerombolan bersenjata yang melakukan penyerangan di Mile 38-40, Timika, Papua, pada Jumat dini hari lalu. Akibat aksi itu, tiga pekerja perusahaan yang sedang mengerjakan proyek konstruksi PT Freeport tewas seketika.

RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Wacana Perpanjangan Usia Pensiun Polisi, Pengamat: Tidak Sesuai Harapan Masyarakat

3 jam lalu

Wacana Perpanjangan Usia Pensiun Polisi, Pengamat: Tidak Sesuai Harapan Masyarakat

Wacana perpanjangan usia pensiun polisi dinilai tidak sesuai dengan tujuan revisi undang-undang Kepolisian.

Baca Selengkapnya

Yusril Yakini Prabowo Tidak Mengulangi Kabinet 100 Menteri Era Soekarno

3 jam lalu

Yusril Yakini Prabowo Tidak Mengulangi Kabinet 100 Menteri Era Soekarno

Yusril meyakini Kabinet 100 Menteri di era Presiden Soekarno tak akan berulang dalam pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

4 jam lalu

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

Dalam waktu berdekatan tiga RUU DPR mendapat sorotan publik yaitu RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Revisi UU Polri Muat Usulan Polisi Dapat Perlindungan Jaminan Sosial

8 jam lalu

Revisi UU Polri Muat Usulan Polisi Dapat Perlindungan Jaminan Sosial

DPR akan merevisi UU Polri. Salah satu perubahannya adalah polisi bisa mendapatkan perlindungan jaminan sosial.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

11 jam lalu

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

Pembentukan Pansel Capim KPK menuai perhatian dari sejumlah kalangan. Pihak Istana dan DPR beri respons ini.

Baca Selengkapnya

Dua Pasal di Revisi UU MK Ini Disorot Ketua MKMK: Ancam Kemerdekaan Kekuasaan Kehakiman

12 jam lalu

Dua Pasal di Revisi UU MK Ini Disorot Ketua MKMK: Ancam Kemerdekaan Kekuasaan Kehakiman

Ketua MKMK menyebut dua pasal di revisi UU MK ini mengancam kemerdekaan kekuasaan kehakiman. Pasal mana saja itu?

Baca Selengkapnya

Hujan Kritik Revisi UU Keimigrasian

16 jam lalu

Hujan Kritik Revisi UU Keimigrasian

Revisi UU Keimigrasian yang diusulkan DPR dikhawatirkan menjadi celah pihak yang berperkara untuk melarikan diri.

Baca Selengkapnya

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

1 hari lalu

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

Pengesahan RUU MK di tahap I menimbulkan polemik. Sebab, selain dianggap dibahas diam-diam, bisa melemahkan independensi MK. Apa kata Ketua MKMK?

Baca Selengkapnya

DPR Bahas Perpanjangan Batas Usia Pensiun Anggota Polri, Berikut Kajiannya

1 hari lalu

DPR Bahas Perpanjangan Batas Usia Pensiun Anggota Polri, Berikut Kajiannya

Naskah akademik itu menilai batas usia pensiun 58 tahun berbanding terbalik dengan meningkatnya keahlian anggota Polri seiring penambahan usia.

Baca Selengkapnya

Kenaikan UKT Dinilai Tak Wajar, Komisi X DPR Dorong Pemerintah Revisi Permendikbud SBOPT

1 hari lalu

Kenaikan UKT Dinilai Tak Wajar, Komisi X DPR Dorong Pemerintah Revisi Permendikbud SBOPT

DPR akan meminta pemerintah merevisi Permendikbud yang jadi dasar penghitungan UKT.

Baca Selengkapnya