ITS Buka Jurusan TransportasI Laut  

Reporter

Editor

Minggu, 22 Mei 2011 15:13 WIB

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya, Jawa Timur. TEMPO/ Sunudyantoro
TEMPO Interaktif, Surabaya - Mulai tahun ajaran baru, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (ITS) membuka jurusan baru, yakni Jurusan Transportasi Laut. "Sebelumnya hanya bidang studi, tapi mulai tahun ini kami buka sebagai jurusan baru melalui SNMPTN 2011," kata Rektor ITS Triyogi Yuwono di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu 21 Mei 2011.

Di sela-sela kunjungan kerja Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Hadi Poernomo di kampus setempat, ia menjelaskan jurusan baru itu dibuka karena Indonesia sudah waktunya menata transportasi laut.

"Mayoritas wilayah kita adalah laut. Tapi, selama ini kita hanya memikirkan transportasi darat, bahkan transportasi laut pun kita kelola dengan pemikiran darat, yakni membangun jembatan," katanya.

Padahal, katanya, masih banyak wilayah Indonesia yang tidak mudah dijangkau dengan pemikiran itu, sehingga banyak wilayah kepulauan yang tertinggal. "Indonesia adalah negara kepulauan yang terhubung dengan laut. Karena itu, kita harus memikirkan transportasi laut untuk kemajuan bersama," katanya.

Untuk itu, katanya, ITS ingin memberikan kontribusi dengan membuka Jurusan Transportasi Laut yang selama ini sudah dipersiapkan secara bertahap melalui bidang studi. "Untuk langkah awal, kami akan menerima 50-an mahasiswa dari SNMPTN 2011. Itu jurusan baru di Fakultas Teknologi Kelautan," katanya.

Dengan jurusan baru itu, katanya, berarti ada 28 jurusan pada lima fakultas di ITS, yakni 23 jurusan S1 (strata 1) dan lima jurusan D3 (diploma).

Sementara itu, Universitas Surabaya (Ubaya) membuka program studi (prodi) baru, yakni industri kreatif pada Jurusan Teknik Industri di Fakultas Teknik Ubaya. "Itu karena kiblat dari Teknik Industri Ubaya adalah technopreneurship. Karena itu, ada pengembangan program yang salah satunya adalah industri kreatif," kata staf Humas Ubaya, Bianda Nadia.

WDA | ANT

Berita terkait

Soal Kemungkinan Ekspansi di IKN, Bos MRT Jakarta: Bisa Terjadi tapi Saat Ini Masih Fokus Jalur Timur-Barat

1 hari lalu

Soal Kemungkinan Ekspansi di IKN, Bos MRT Jakarta: Bisa Terjadi tapi Saat Ini Masih Fokus Jalur Timur-Barat

Tuhiyat menyatakan prioritas MRT Jakarta saat ini menyelesaikan sejumlah proyek pembangunan jalur dan infrastruktur pendukung lainnya.

Baca Selengkapnya

ITS Luncurkan Jurusan S1 Bisnis Digital, Simak Cara Daftarnya

1 hari lalu

ITS Luncurkan Jurusan S1 Bisnis Digital, Simak Cara Daftarnya

Prodi Bisnis Digital ITS bertujuan untuk mendorong para mahasiswa menjadi adaptif dan progresif pada perkembangan bisnis.

Baca Selengkapnya

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

3 hari lalu

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

Jepang berikan pinjaman 140,699 miliar Yen atau sekitar Rp 14,5 triliun untuk pembanguan MRT di Jakarta. Rencana pembangunan mulai Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Enam PSN Sektor Transportasi Tak Selesai Tahun Ini, Diteruskan ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Enam PSN Sektor Transportasi Tak Selesai Tahun Ini, Diteruskan ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

Menhub Budi Karya Sumadi mengungkapkan ada sejumlah Proyek Strategis Nasional atau PSN sektor transportasi yang belum bisa diselesaikan tahun ini.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 8 Operasikan Tiga Kereta Tambahan dari Stasiun Malang

11 hari lalu

KAI Daop 8 Operasikan Tiga Kereta Tambahan dari Stasiun Malang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi 8 Surabaya mengoperasikan tiga kereta api tambahan keberangkatan dari Stasiun Malang

Baca Selengkapnya

UTBK SNBT 2024 Hari Kelima, Dirjen Dikti Pantau Kesiapan dan Pengawasan di ITS

13 hari lalu

UTBK SNBT 2024 Hari Kelima, Dirjen Dikti Pantau Kesiapan dan Pengawasan di ITS

Dirjen Dikti memantau pelaksanaan UTBK SNBT di ITS.

Baca Selengkapnya

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

15 hari lalu

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mendorong adanya penyesuaian tarif KRL.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

16 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

17 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

Bambang Pramujati Resmi Dilantik Sebagai Rektor ITS Periode 2024-2029

17 hari lalu

Bambang Pramujati Resmi Dilantik Sebagai Rektor ITS Periode 2024-2029

ITS melantik Bambang Pramujati sebagai rektor baru periode 2024-2029, menggantikan Mochamad Ashari.

Baca Selengkapnya