Presiden Bantah Bertemu Agus Wirahadikusumah

Reporter

Editor

Selasa, 11 November 2003 08:47 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Presiden Abdurrahman Wahid membantah adanya pertemuan antara dirinya dengan Agus Wirahadikusumah. Pertemuan dengan Agus sudah berlangsung lama sekali dan bukan untuk membahas penggantian Kepala Staf Angkatan Darat. Hal itu dikatakan Juru Bicara Kepresidenan, Yahya Staquf, di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (21/5).

“Presiden menyayangkan berkembangnya isu-isu spekulatif tentang penggantian Kasad,” kata Yahya. Karena, berita tidak berdasar itu telah menimbulkan kesalahpahaman yang tidak perlu antara Presiden dan TNI. Presiden Wahid mengungkapkan hal tersebut pada sarapan pagi bersama Yahya dan Adi Massardi di Istana Merdeka, Senin (21/5). Dalam kesempatan itu, menurut Yahya, Presiden menegaskan bahwa tidak berencana untuk mengangkat Agus Wirahadikusumah sebagai KSAD baru.

“Memang ada yang mengajukan usul seperti itu. Tapi Presiden tidak menanggapi. Apalagi, pada kenyataan Bapak Agus Wirahadihadikusumah tidak didukung oleh hampir semua perwira tinggi TNI,” kata Yahya mengutip penegasan Presiden. Menurut Yahya, Presiden menyesalkan beredarnya isu yang telah memicu berbagai spekulasi tentang penggantian KSAD, sehingga keluar pernyataan dari KSAD dan KSAL.

Presiden, lanjut Yahya, menilai keluarnya pernyataan itu menunjukkan telah terjadi kesalahpahaman antara TNI dan Presiden yang bisa berakibat buruk. “Oleh sebab itu, pada masa-masa yang akan datang, Presiden meminta agar setiap ada informasi yang tidak jelas atau menimbulkan pertanyaan, TNI hendaknya menanyakan secara langsung kepada Presiden,” katanya.

Dalam kapasitasnya sebagai panglima tertinggi TNI, Presiden ingin agar keterangan publik yang berasal dari TNI dilakukan melalui fungsional yang benar. "Ini dinilai perlu untuk mencegah kesimpangsiuran informasi di tengah masyarakat yang berpotensi memancing spekulasi yang salah arah, di samping merupakan salah satu faktor menentukan bagi pemantapan profesionalisme dan reposisi TNI dalam keseluruhan sistem kenegaraan kita," kata Yahya. Presiden mengharapkan agar disiplin terhadap tata laksana fungsional dalam tubuh TNI lebih ditingkatkan. "Ini sangat perlu agar tidak lagi terjadi tumpang tindih peran, terutama yang menyangkut hubungan TNI dengan publik," ujar Yahya mengutip Presiden.

Dalam kesempatan itu, Presiden menyatakan mendengar pertanyaan-pertanyaan dari masyarakat mengenai isu pemberlakuan Siaga I . Presiden menegaskan hal tersebut sama sekali tidak benar. "Siaga I itu merupakan gabungan kesiapan seluruh angkatan. Sedangkan yang digelar kemarin (Minggu, 20/52001) itu hanya satu unit di Angkatan Darat. Kesatuan itu memang disiagakan dalam rangka ulang tahun Kostrad dan persiapan pengamanan KTT (Konferensi tingkat G15," kata Yahya mengutip Presiden Wahid. (Dian Novita)

Advertising
Advertising

Berita terkait

Top 3 Tekno: Teluk Kendari Mendangkal, Meteor Sporadis Terlihat di Yogya, Penyebab Suhu Panas

1 menit lalu

Top 3 Tekno: Teluk Kendari Mendangkal, Meteor Sporadis Terlihat di Yogya, Penyebab Suhu Panas

Topik tentang Teluk Kendari di Kota Kendari mengalami pendangkalan yang dramatis menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.

Baca Selengkapnya

Mengenal Hujan Meteor dan 5 Jenis Meteorid

8 menit lalu

Mengenal Hujan Meteor dan 5 Jenis Meteorid

Dua hari lalu terjadi hujan meteor yang bisa dilihat di langit dari Indonesia, Meteor dan Meteorid ternyata berbeda, begini selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

15 menit lalu

Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

Banyak yang mempertanyakan kelayakan mahasiswa tersebut sebagai penerima bantuan biaya KIP Kuliah.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

16 menit lalu

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

Jadwal Liga Champions pada Rabu dinihari, 8 Mei 2024, akan menampilkan satu pertandingan leg kedua semifinal. PSG akan menjamu Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

29 menit lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Begini Kondisi Bangunan Masjid Al Barkah yang Mangkrak Ditinggal Kontraktor

29 menit lalu

Begini Kondisi Bangunan Masjid Al Barkah yang Mangkrak Ditinggal Kontraktor

Kontraktor proyek Masjid Al Barkah tak kunjung menyelesaikan bangunan itu. Padahal pengurus masjid telah menyerahkan uang Rp 9,75 miliar.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

34 menit lalu

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

Salah satu beleid paling disorot terutama tentang pungutan sekolah di Yogyakarta, yang akan diubah istilahnya menjadi dana partisipasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

45 menit lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Nany Afrida dan Bayu Wardhana Terpilih Jadi Ketua dan Sekjen AJI Periode 2024-2027

59 menit lalu

Nany Afrida dan Bayu Wardhana Terpilih Jadi Ketua dan Sekjen AJI Periode 2024-2027

Nany Afrida dan Bayu Wardhana terpilih menjadi Ketua dan Sekjen AJI yang baru dalam Kongres XII AJI.

Baca Selengkapnya

Setelah Hagia Sophia, Erdogan Kembali Ubah Bekas Gereja Menjadi Masjid

59 menit lalu

Setelah Hagia Sophia, Erdogan Kembali Ubah Bekas Gereja Menjadi Masjid

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Senin meresmikan masjid yang diubah dari gereja Ortodoks Yunani kuno di Istanbul

Baca Selengkapnya