Pramono Menduga Obama Juga Akan Bahas Soal Freeport  

Reporter

Editor

Kamis, 4 November 2010 18:24 WIB

Pramono Anung. TEMPO/Dwi Narwoko
TEMPO Interaktif, Jakarta - Kedatangan Barrack Obama ke Jakarta tentunya membawa kepentingan tertentu yang terkait masalah Indonesia. Namun hingga hari ini agenda soal kedatangan presiden Amerika Serikat belum diumumkan secara resmi.

Politisi PDIP Pramono Anung menilai memang ada beberapa kepentingan yang harus kembali dibicarakan antara indonesia dengan Amerika Serikat. "Yang belum selesai saat ini dan paling utama adalah masalah kontrak karya Freeport," ujarnya kepada wartawan di Jakarta, Kamis (4/11).

Pramono menduga ada agenda pembicaraan soal perpanjangan kontrak Freeport dalam kunjungan Obama ke Jakarta. Sebab hingga saat ini belum ada kejelasan soal perpanjangan kontrak karya yang memang harus diperpanjang. "Belum lagi soal tumpang tindih lahannya dengan kawasan hutan yang masih menjadi masalah," katanya.

Agenda soal Freeport, kata Pramono, seharusnya memang menjadi agenda utama antara pemerintah indonesia dengan pengusaha Amerika. Diharapkan pemerintah Indonesia tidak terpengaruh dengan tekanan dari siapapun. "Sebab soal masalah harga diri bangsa," ujarnya.

Harapan yang sama diungkapkan oleh Ketua MPR, Taufik Kemas yang menyatakan kedatangan Obama ke indonesia merupakan kesempatan baik bagi pemerintah Indonesia untuk duduk bersama. "Berbicara soal urusan yang baik bagi dua negara," ujarnya.

Taufik mengatakan, MPR hingga hari ini belum mengetahui apakah lembaga tertinggi negara itu juga memiliki kesempatan untuk bisa bertemu dengan orang nomor satu di Amerika Serikat itu. "Undangannya belum ada," ujarnya.

SANDY INDRA PRATAMA

Berita terkait

Menlu Retno Sebut Politik Luar Negeri Indonesia Tidak Transaksional

9 Januari 2024

Menlu Retno Sebut Politik Luar Negeri Indonesia Tidak Transaksional

Menlu Retno membantah pernyataan Anies soal politik luar negeri Indonesia transaksional.

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Sampaikan Penekanan Politik Luar Negeri Indonesia

11 Desember 2023

Menko Airlangga Sampaikan Penekanan Politik Luar Negeri Indonesia

Tahun 2045 akan menjadi momentum berharga bagi Indonesia karena akan memperoleh window of opportunity.

Baca Selengkapnya

Pidato di CSIS, Anies Baswedan Tawarkan Empat Langkah Politik Luar Negeri

8 November 2023

Pidato di CSIS, Anies Baswedan Tawarkan Empat Langkah Politik Luar Negeri

Anies Baswedan menyatakan akan menerapkan 4 langkah politik luar negeri jika terpilih pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Menlu Retno Sebut 4+1 Prioritas Politik Luar Negeri RI 2019-2024

29 Oktober 2019

Menlu Retno Sebut 4+1 Prioritas Politik Luar Negeri RI 2019-2024

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan, prioritas politik luar negeri RI 5 tahun ke depan akan bertumpu pada prioritas 4+1. Apa itu?

Baca Selengkapnya

PPP Bersedia Mendukung PDIP di Pilgub Sumut dengan 4 Syarat

10 Januari 2018

PPP Bersedia Mendukung PDIP di Pilgub Sumut dengan 4 Syarat

PDIP butuh dukungan PPP untuk menggenapi syarat mengusung calonnya di pilgub Sumut.

Baca Selengkapnya

PDIP Tunjuk Ahmad Basarah Ketua Tim Pemenangan Gus Ipul-Puti

10 Januari 2018

PDIP Tunjuk Ahmad Basarah Ketua Tim Pemenangan Gus Ipul-Puti

Sebelumnya nama Ahmad Basarah sempat disebut bakal dicalonkan sebagai wakil gubernur dari PDIP.

Baca Selengkapnya

PDIP Sambut Baik Keputusan Gerindra Dukung Gus Ipul

10 Januari 2018

PDIP Sambut Baik Keputusan Gerindra Dukung Gus Ipul

Dengan bergabungnya Gerindra ke kubu Gus Ipul, maka koalisi ini merupakan koalisi pertama antara Partai Gerindra dan PDIP dalam pilkada 2018.

Baca Selengkapnya

Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno, PKS Tetap Bergabung dengan PDIP

10 Januari 2018

Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno, PKS Tetap Bergabung dengan PDIP

Presiden PKS Sohibul Iman menegaskan partainya tetap mendukung Gus Ipul dan Puti Guntur Soekarno di Pilgub Jatim 2018.

Baca Selengkapnya

PDIP Resmi Usung Puti Guntur Soekarno Dampingi Gus Ipul

10 Januari 2018

PDIP Resmi Usung Puti Guntur Soekarno Dampingi Gus Ipul

PDIP memutuskan untuk mengusung Puti Guntur Soekarno setelah mendapat masukan dari Gus Ipul serta pesan dari kiai, alim ulama, dan tokoh masyarakat.

Baca Selengkapnya

Di HUT PDIP, Jokowi Ingatkan Pejabat Tak Tergiur Tawaran Politik

10 Januari 2018

Di HUT PDIP, Jokowi Ingatkan Pejabat Tak Tergiur Tawaran Politik

Presiden Jokowi mengatakan bahwa kader PDIP dan pejabat pemerintah masih harus bekerja keras karena banyak tugas yang belum usai.

Baca Selengkapnya