Majelis Ulama Kaji Fatwa Berpuasa Bagi Pilot  

Reporter

Editor

Senin, 26 Juli 2010 16:25 WIB

Pilot. TEMPO/Dimas Aryo

TEMPO Interaktif, Jakarta - Atas permintaan Kementerian Perhubungan dan Garuda Indonesia, Majelis Ulama Indonesia pada Musyawarah Nasional 25-27 Juli ini, akan memutuskan fatwa tentang berpuasa bagi pilot.

"Ada kasus kecelakaan pesawat yang diketahui karena pilotnya kurang konsentrasi ketika berpuasa," ujar Asrorun Ni'am Sholeh, Wakil Sekretaris Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia yang ditemui di sela Musyawarah Nasional Majelis Ulama Indonesia di Twin Plaza Hotel, Jakarta, Senin (26/7).

Menurut Asrorun, kasus tersebut ditemukan pada kecelakaan pesawat di Kalimantan dan Malaysia. Dari hasil rekaman kotak hitam, ada percakapan yang menyatakan pilot kurang konsentrasi karena berpuasa. Sehingga, Garuda melalui izin kementerian, meminta Majelis untuk menjelaskan korelasi tersebut. "Kalau mereka yang melarang nanti dianggap membatasi kebebasan beragama," ujarnya.

Garuda, kata Asrorin, juga akan mengkaji korelasi puasa dengan ganguan konsentrasi. "Masalah tersebut akan jadi pertimbangan MUI sebelum memutuskan fatwa," ucap dia.

Selain tentang pilot, Majelis juga merasa perlu untuk membahas fatwa tentang bank ASI. "Ini terkait hak dan kewajiban anak untuk mendapat ASI dari bank tersebut," ujarnya. Ijtima para ulama menyatakan bahwa semua cara menyusui menjadikan anak tersebut satu susuan, apabila terpenuhi semua syarat-syarat (anak di bawah 2 tahun, lima kali atau lebih menyusu), mereka tidak membedakan apakah anak tersebut menyusu langsung, atau tidak langsung (dari gelas misalnya).

"Kalau di bank asi, nanti apakah terlihat jelas siapa ibu sepersusuannya, bagaimana nisabnya nanti, itu perlu diatur," kata Asrorun.

Komisi Fatwa Majelis, tambah Asrorun akan membahas masalah pembuktian terbalik dalam kasus korupsi, nikah wisata, operasi penggantian dan penyempurnaan kelamin, cangkok organ tubuh dan tanggung jawab negara terhadap kesejahteraan masyarakat.


Dianing Sari

Berita terkait

Persis Tetapkan 1 Ramadan Selasa

53 hari lalu

Persis Tetapkan 1 Ramadan Selasa

PP Persis menetapkan awal Ramadan 1445 H pada Selasa, 12 Maret 2024. Idul Fitri pada 10 April 2024 dan Idul Adha pada 17 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Awal Ramadan Berpotensi Berbeda, Kemenag Minta Saling Menghormati

53 hari lalu

Awal Ramadan Berpotensi Berbeda, Kemenag Minta Saling Menghormati

Kementerian Agama mengiimbau masyarakat mengedepankan dialog terbuka dan sikap saling menghormati soal adanyaperbedaan awal puasa Ramadan 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenag Gelar Sidang Isbat Awal Ramadan 2024 Hari ini

53 hari lalu

Kemenag Gelar Sidang Isbat Awal Ramadan 2024 Hari ini

Sidang isbat akan melibatkan Tim Hisab dan Rukyat Kementerian Agama, serta dihadiri para duta besar negara sahabat dan perwakilan ormas Islam.

Baca Selengkapnya

Libur Awal Puasa dan Lebaran 2024 Tanggal Berapa? Ini Jadwalnya

55 hari lalu

Libur Awal Puasa dan Lebaran 2024 Tanggal Berapa? Ini Jadwalnya

Menjelang puasa, informasi mengenai libur awal puasa dan lebaran 2024 tanggal berapa perlu diketahui. Berikut ini informasi lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Kenapa Awal Ramadan dan Lebaran di Indonesia Sering Berbeda? Ini Penjelasannya

56 hari lalu

Kenapa Awal Ramadan dan Lebaran di Indonesia Sering Berbeda? Ini Penjelasannya

Awal Ramadan dan lebaran di Indonesia sering berbeda. Hal ini lantaran ada perbedaan pendapat dari masing-masing ulama. Berikut ini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Berbeda dengan 1 Ramadhan Prediksi Idul Fitri Bisa Serentak, Ini Kata Abdul Mu'ti

57 hari lalu

Berbeda dengan 1 Ramadhan Prediksi Idul Fitri Bisa Serentak, Ini Kata Abdul Mu'ti

Meskipun ada perbedaan penetapan 1 Ramadhan, ada kesamaan dalam menetapkan tanggal 1 Syawal. Prediksinya jatuh pada Rabu, 10 April 2024.

Baca Selengkapnya

Perempuan juga Bisa, Begini Cara dan Syarat Jadi Saksi Kemunculan Hilal Ramadan

18 Maret 2023

Perempuan juga Bisa, Begini Cara dan Syarat Jadi Saksi Kemunculan Hilal Ramadan

Menjadi saksi rukyat atau petugas pemantau hilal boleh dilakukan oleh pria atau wanita. Sains dan Astronomi memudahkan penentuan awal Ramadan.

Baca Selengkapnya

Peneliti Astronomi: Awal Ramadan Nanti Seragam tapi Tidak untuk Idul Fitri

17 Maret 2023

Peneliti Astronomi: Awal Ramadan Nanti Seragam tapi Tidak untuk Idul Fitri

Peneliti astronomi sarankan pembentukan otoritas tunggal biar perbedaan awal Ramadan dan Idul Fitri tak berulang.

Baca Selengkapnya

Tak Diundang Sidang Isbat Kementerian Agama, Muhammadiyah Tak Ambil Pusing

2 April 2022

Tak Diundang Sidang Isbat Kementerian Agama, Muhammadiyah Tak Ambil Pusing

Muhammadiyah sama sekali tidak ada masalah meskipun tahun-tahun sebelumnya selalu diundang dalam sidang isbat itu.

Baca Selengkapnya

Kemenag Sebut Muhammadiyah Ikut Beri Tanggapan saat Sidang Isbat

2 April 2022

Kemenag Sebut Muhammadiyah Ikut Beri Tanggapan saat Sidang Isbat

PP Muhammadiyah menegaskan pihaknya tidak diundang oleh Kementerian Agama dalam sidang sidang isbat penentuan awal Ramadan.

Baca Selengkapnya