Jamaludin Malik Sang Ultraman, Anggota DPR Fraksi Golkar Ingin di Komisi III dan Memberantas Kejahatan

Kamis, 3 Oktober 2024 08:20 WIB

Anggota DPR dari Dapil Jateng II, Jamaludin Malik, menggunakan kostum Ultraman saat menghadiri acara pelantikan anggota DPR, Selasa, 1 Oktober 2024. TEMPO/Nandito Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota DPR terpilih dari Fraksi Golongan Karya atau Golkar, Jamaludin Malik, tampil nyentrik mengenakan kostum Ultramen, tokoh superhero asal Jepang saat menghadiri pelantikan pada Selasa, 1 Oktober 2024 di gedung DPR, Senayan, Jakarta.

Jamaludin mengatakan, alasannya menggunakan kostum Ultraman karena melambangkan pemberantasan kejahatan. "Ultraman adalah simbol pahlawan, penjaga bumi dari monster dan memberantas kejahatan," ujarnya.

Sementara itu, kata dia, karena harus berpakaian formal, dirinya mendelegasikan stafnya untuk mewakili di ruang rapat paripurna. "Karena tidak boleh seperti ini, saya mendelegasikan kepada salah satu staf untuk menggantikan saya," kata Jamaludin di kompleks gedung DPR, Selasa, 1 Oktober 2024.

Sebelumnya, selama berkampanye, Jamaludin juga kerap tampil menggunakan kostum Ultraman, hal ini juga didasari oleh kesukaannya terhadap tokoh superhero tersebut. Adapun dia menyebut ingin ditugaskan di Komisi III yang membidangi hukum. Menurutnya, tokoh Ultraman bisa dimaknai sebagai pemberantasan kejahatan.

"Karena saya ingin di Komisi III, di penegakan hukum. Dulu saya hanya bisa menyentuh orang di kabupaten saya saja, Jepara. Kali ini saya ingin berbuat lebih banyak di DPR," katanya.

Advertising
Advertising

Anggota DPR Jamaludin Malik. Instagram

Tentang Jamaludin Malik

Jamaludin Malik merupakan anggota DPR RI periode 2024-2029 dari Partai Golkar yang mewakili Dapil Jawa Tengah II yang mencakup Kabupaten Demak, Kabupaten Jepara, dan Kabupaten Kudus.

Berdasarkan Keputusan KPU Nomor 1206 Tahun 2024 tentang Penetapan Calon Terpilih Anggota DPR dalam Pemilu 2024, nama Malik berhasil masuk dalam anggota terpilih DPR RI dengan perolehan total 118.402 suara sah, menyusul petahana sekaligus kader Golkar lain, Nusron Wahid, yang memperoleh 204.248 suara.

NI KADEK TRISNA CINTYA DEWI | NANDITO PUTRA

Pilihan Editor: Ada yang Unik di Pelantikan Anggota DPR dan DPD, Kostum Ultraman hingga Kelakar Komeng

Berita terkait

Anggota DPR 2024-2029 Mulai Bekerja, Dosen HI Fisipol UGM: Respons Cepat Gerakan Peringatan Darurat

1 jam lalu

Anggota DPR 2024-2029 Mulai Bekerja, Dosen HI Fisipol UGM: Respons Cepat Gerakan Peringatan Darurat

Peran anggota DPR yang responsif, transparan, dan berorientasi pada rakyat sangat krusial. Dosen HI Fisipol UGM minta DPR merespons Peringatan Darurat

Baca Selengkapnya

Kampanye Kotak Kosong di Pilkada 2024

2 jam lalu

Kampanye Kotak Kosong di Pilkada 2024

Ada gerakan masif mengkampanyekan kotak kosong dalam pemilihan kepala daerah. Melawan oligarki partai

Baca Selengkapnya

Ragam Tanggapan Soal Rencana Hakim Cuti Bersama Pekan Depan

2 jam lalu

Ragam Tanggapan Soal Rencana Hakim Cuti Bersama Pekan Depan

Ribuan hakim cuti bersama pekan depan. Ini dilakukan sebagai bentuk protes atas rendahnya kesejahteraan dan jaminan keamanan profesi mereka.

Baca Selengkapnya

Siapa Pucuk Pimpinan DPR 2024-2029 di Bawah Ketua DPR Puan Maharani?

4 jam lalu

Siapa Pucuk Pimpinan DPR 2024-2029 di Bawah Ketua DPR Puan Maharani?

Mengenal sosok Puan Maharani, Sufmi Dasco Ahmad, Adies Kadir, Saan Mustopa, dan Cucun Ahmad Syamsurijal sebagai pimpinan DPR periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya

Suami-Istri Jadi Anggota DPR hingga DPRD 2024-2029, Siapa Lagi Selain Ahmad Dhani-Mulan Jameela?

5 jam lalu

Suami-Istri Jadi Anggota DPR hingga DPRD 2024-2029, Siapa Lagi Selain Ahmad Dhani-Mulan Jameela?

Beberapa anggota DPR, DPRD, DPD serta MPR periode 2024-2029 yang dilantik merupakan suami-istri. Ahmad Dhani-Mulan Jameela hanya salah satunya.

Baca Selengkapnya

PAN, Gerindra, dan PKS Beri Respons Soal Wacana Penambahan Komisi di DPR

7 jam lalu

PAN, Gerindra, dan PKS Beri Respons Soal Wacana Penambahan Komisi di DPR

Puan Maharani memastikan penambahan komisi di DPR akan dilakukan secara musyawarah dan mufakat serta sesuai dengan mekanisme.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Capim dan Calon Dewas KPK yang Lolos Seleksi Akhir

16 jam lalu

Ragam Reaksi terhadap Capim dan Calon Dewas KPK yang Lolos Seleksi Akhir

KPK berharap Komisi III DPR dapat memilih calon pimpinan KPK yang terbaik.

Baca Selengkapnya

Golkar dan Gerindra Bersaing Usung Kader Jadi Ketua MPR

17 jam lalu

Golkar dan Gerindra Bersaing Usung Kader Jadi Ketua MPR

Sebelumnya Ketua MPR periode 2019-2024 dijabat oleh Bambang Soesatyo yang juga kader senior Golkar.

Baca Selengkapnya

6 Musisi Ini Resmi Jadi Anggota DPR RI, Ada Pasha Ungu hingga Iyeth Bustami

17 jam lalu

6 Musisi Ini Resmi Jadi Anggota DPR RI, Ada Pasha Ungu hingga Iyeth Bustami

Sejumlah musisi dan penyanyi ternama Tanah Air resmi dilantik sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 pada Selasa, 1 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Sri Rahayu, Caleg Terpilih PDIP yang Mundur agar Cucu Sukarno Dapat Kursi DPR

18 jam lalu

Profil Sri Rahayu, Caleg Terpilih PDIP yang Mundur agar Cucu Sukarno Dapat Kursi DPR

Caleg terpilih dari fraksi PDIP Sri Rahayu mengundurkan diri agar Romy Soekarno bisa melenggang ke senayan. Siapa itu Sri Rahayu?

Baca Selengkapnya