Adian Ancam Legislator yang Tak Maksimal Dukung Calon Kepala Daerah dari PDIP: PAW atau Dapat Nomor Buncit

Minggu, 1 September 2024 20:07 WIB

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat (kiri), Ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional PDIP Adian Napitupulu (kanan), saat memberikan keterangan pers terkait reshuffle kabinet pemerintahan Presiden Joko Widodo di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Senin, 19 Agustus 2024. Djarot menyebut Jokowi sedang berupaya untuk mengontrol serta mengatur orang-orang yang berada pada pemerintahan mendatang. Dia menduga langkah Yasonna Laoly yang meloloskan pengesahan perpanjangan kepengurusan DPP PDIP menjadi salah satu alasan yang memicu reshuffle kabinet. TEMPO/Martin Yogi Pardamean

TEMPO.CO, Bogor - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Adian Napitupulu meminta legislator terpilih dari partai banteng membantu memenangkan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Bogor pada Pilkada 2024.

PDIP, kata Adian, bakal menggeser legislator dengan cara pergantian antar waktu (PAW) jika mereka tidak maksimal membantu pemenangan di Pilkada Kabupaten Bogor.

"Ini sebuah konsekuensi dalam perjuangan kita. Kita kasih pilihan, kalau tidak PAW ya tahun depan mendapat nomor urut buncit. Setuju atau tidak," tanya Adian saat memberikan sambutan konsolidasi pemenangan calon bupati Bogor dari PDIP di Cibinong, Ahad, 1 September 2024.

Di Pilkada Kabupaten Bogor, PDIP mengusung pasangan Bayu Syahjohan dan Musyafaur Rahman. PDIP menjadi satu-satunya partai yang mengusung duet Bayu-Musyafaur Rahman. PDIP akan melawan duet Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi alias Jaro Ade. Duet Rudy-Jaro Ade diusung 17 partai yang disebut Koalisi Indonesia Maju atau KIM Plus.

Adian meminta calon bupati yang diusung PDIP berani membuat program dan terobosan. Sebab, menurut Adian, dalam kontestasi Pilkada tahun ini, PDIP hanya sendiri untuk melawan koalisi gemuk yang dipimpin oleh partai Gerindra.

Advertising
Advertising

Menurut Adian, calon yang diusung PDIP mesti melawan koalisi gemuk KIM Plus dengan menggalang dukungan rakyat. Caranya dengan berkeliling minimal sepuluh titik per hari untuk bertemu dengan masyarakat.

"Koalisi dengan rakyat bisa terbentuk, dengan kita menyiapkan program yang menyasar dan memang menjadi prioritas serta berdampak langsung kepada rakyat," kata Adian.

Selain itu, Adian juga meminta bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bogor yang diusung partai banteng memperhatikan upah dan kesejahteraan buruh sebagai program jika mereka terpili.

"Berani atau tidak, harus berani. calon bupati kita harus berani menaikan upah buruh untuk kesejahteraan mereka, karena selama ini anggaran 30 persen perusahaan selalu mengalir ke kantong pejabat," kata Adian. "Ini harus diubah karena pejabat sudah digaji oleh uang rakyat."

Anggota PDIP di DPRD Kabupaten Bogor, Slamet Mulyadi mengatakan, apa yang disampaikan oleh Adian adalah hal yang biasa diucapkan dengan tujuan untuk membakar semangat semua kader PDI-P.

Namun, Slamet menyebut, tanggungjawab pemenangan tidak hanya jadi beban Anggota Dewan terpilih saja, tapi semua kader PDIP khususnya pengurus dari tingkat cabang hingga ranting juga memiliki tanggungjawab yang sama.

"Ini menjadi tugas kita bersama sebagai kader partai. Tentu tidak hanya kami di DPRD, tapi pengurus DPC, PAC hingga ranting juga memiliki beban yang sama. Soal PAW, ya itu kan lumrah untuk memecut kami bekerja untuk memenangkan calon bupati dari PDI-P," kata Slamet.

Pilihan editor: RUU Perampasan Aset Macet, Eks Pimpinan KPK: Lebih Baik jadi Program 100 Hari Prabowo

Berita terkait

Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo, PDIP Tegaskan Bukan untuk Incar Kursi Menteri

21 menit lalu

Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo, PDIP Tegaskan Bukan untuk Incar Kursi Menteri

PDIP menilai pertemuan Megawati dan Prabowo merupakan wahana merawat moralitas publik.

Baca Selengkapnya

Anies: Pendukung Masuk Tim Pramono-Rano hingga Menunggu Visi Misi Paslon Pilkada Jakarta 2024

1 jam lalu

Anies: Pendukung Masuk Tim Pramono-Rano hingga Menunggu Visi Misi Paslon Pilkada Jakarta 2024

PDIP menggaet dua orang mantan anggota tim pemenangan Anies Baswedan di Pemilihan Presiden 2024

Baca Selengkapnya

Pramono-Rano Bakal Adopsi Program Anies, Pembebasan Kampung Bayam dan Kampung Akuarium

5 jam lalu

Pramono-Rano Bakal Adopsi Program Anies, Pembebasan Kampung Bayam dan Kampung Akuarium

Alokasi suara 'Anak Abah' dinilai dapat terjadi apabila tim pemenangan dapat membuat program sesuai dengan arah yang dimiliki Anies.

Baca Selengkapnya

PDIP Gelar Pelatihan Juru Kampanye Se-Indonesia untuk Pilkada 2024

6 jam lalu

PDIP Gelar Pelatihan Juru Kampanye Se-Indonesia untuk Pilkada 2024

PDIP menyinkronkan strategi kampanye 121 calon kepala daerah yang diusung di Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

Masinton PDIP Akhirnya Maju di Pilkada Tapanuli Tengah, Berikut Kronologinya

13 jam lalu

Masinton PDIP Akhirnya Maju di Pilkada Tapanuli Tengah, Berikut Kronologinya

Kader PDIP Masinton Pasaribu bersama Mahmud Efendi akhirnya maju di Pilkada Tapteng setelah KPU menerima pendaftarannya di masa perpanjangan calon.

Baca Selengkapnya

Sejauh Mana Pansus Haji Selidiki Dugaan Penyalahgunaan Kewenangan dalam Penyelenggaraan Haji?

14 jam lalu

Sejauh Mana Pansus Haji Selidiki Dugaan Penyalahgunaan Kewenangan dalam Penyelenggaraan Haji?

Sejauh mana langkah Pansus Haji menyelidiki dugaan penyalahgunaan kewenangan dalam penyelenggaraan haji?

Baca Selengkapnya

Masuknya Dua Eks Timses Anies ke Kubu Pramono-Rano Dinilai untuk Raup Suara Anak Abah

14 jam lalu

Masuknya Dua Eks Timses Anies ke Kubu Pramono-Rano Dinilai untuk Raup Suara Anak Abah

PDIP mengonfirmasi ada dua orang eks timses Anies yang bergabung ke kubu Pramono-Rano di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Janji Bangun RSUD di Cakung Jika Menang Pilkada Jakarta

22 jam lalu

Pramono Anung Janji Bangun RSUD di Cakung Jika Menang Pilkada Jakarta

Pramono Anung janji jika menang Pilkada Jakarta akan mendirikan rumah sakit daerah di Cakung, Jakarta Timur. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Pemerintahan Prabowo Bangun Koalisi Besar, Gerindra: Agar Suasana Politik Kondusif

23 jam lalu

Pemerintahan Prabowo Bangun Koalisi Besar, Gerindra: Agar Suasana Politik Kondusif

Muzani mengatakan Gerindra akan berupaya untuk menggaet semua partai agar jalannya pemerintahan Prabowo-Gibran bisa efektif dan tanpa gangguan.

Baca Selengkapnya

Respons KPU Soal Pendaftaran Masinton-Mahmud di Pilkada Tapanuli Tengah

1 hari lalu

Respons KPU Soal Pendaftaran Masinton-Mahmud di Pilkada Tapanuli Tengah

Keputusan akhir soal kelolosan Masinton-Mahmud di Pilkada Tapanuli Tengah akan diumumkan pada 22 September 2024.

Baca Selengkapnya