Tujuh Serikat Buruh Kabupaten Serang Deklarasikan Dukungan Andika-Nanang

Jumat, 30 Agustus 2024 21:21 WIB

Bakal calon Bupati Serang Andika Hazrumy, saat deklarasi aliansi serikat pekerja serikat buruh yang mendukung pasangan Andika Hazrumy-Nanang Supriatna untuk menjadi Bupati Serang di Pilkada 2024, Serang, 30 Agustus 2024. Dok. Pribadi

INFO NASIONAL - Dukungan untuk pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Serang, Andika Hazrumy dan Nanang Supriatna, terus bertambah menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Serang 2024. Kali ini, giliran tujuh serikat buruh yang tergabung dalam Aliansi Serikat Pekerja Serikat Buruh (ASPSB) Kabupaten Serang yang mendeklarasikan dukungan mereka pada Jumat, 30 Agustus 2024.

Deklarasi dukungan tersebut dilakukan dalam sebuah acara yang digelar di gedung pertemuan Masjid Baitussolihin, Kota Serang. Ketujuh serikat buruh yang tergabung dalam ASPSB adalah Serikat Pekerja Nasional (SPN), Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), Forum Serikat Buruh (FSB) Cikoja, Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Serikat Pekerja Kimia Energi Pertambangan (SP KEP), Federasi Serikat Buruh Banten, dan Serikat Pekerja Mandiri - Forum Komunikasi dan Kesejahteraan Karyawan (SPM FK3).

"Kami sepakat untuk mendukung pasangan Andika-Nanang pada Pilkada Kabupaten Serang 2024 ini," ujar Koordinator ASPSB Kabupaten Serang, Asep Saepulloh, dalam acara deklarasi tersebut.

Asep menjelaskan bahwa keputusan ini didasari oleh rekam jejak dan pengalaman Andika Hazrumy dan Nanang Supriatna dalam pemerintahan. "Pak Andika adalah mantan Wakil Gubernur Banten dan Pak Nanang adalah birokrat tulen yang pernah menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Serang. Mereka memiliki pengalaman yang cukup untuk memimpin daerah ini," kata Asep.

Asep menambahkan bahwa buruh di Kabupaten Serang berharap di bawah kepemimpinan Andika-Nanang, Serang dapat berkembang menjadi daerah yang maju dan mampu meningkatkan kesejahteraan seluruh warganya, termasuk buruh. "Kami ingin aspirasi kami didengar, terutama terkait dengan kemudahan mendapatkan pelayanan dasar seperti pendidikan, kesehatan, dan pekerjaan yang layak," ujarnya.

Advertising
Advertising

Menurut Asep, sebagai daerah industri, suara buruh di Kabupaten Serang sangat penting dan perlu diakomodasi. "Kabupaten Serang adalah daerah industri, jadi suara buruh itu dominan, penting untuk diakomodasi," kata dia.

Meski demikian, Asep juga mengapresiasi kepemimpinan Bupati Serang saat ini, Ratu Tatu Chasanah, yang dianggap berhasil menjaga iklim investasi di Kabupaten Serang selama dua periode kepemimpinannya. "Dukungan kami kepada Andika-Nanang sejalan dengan visi-misi mereka untuk melanjutkan pembangunan di Kabupaten Serang," katanya.

Sementara itu, Andika Hazrumy dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari serikat buruh tersebut. Ia menegaskan bahwa pihaknya akan berusaha sekeras mungkin untuk mengemban amanah dari kalangan buruh di Kabupaten Serang. "Industri dan buruh adalah tulang punggung perekonomian di Kabupaten Serang. Ini harus kita jaga dan perkuat," ujarnya.

Andika juga meminta agar dukungan ini tidak hanya berhenti pada deklarasi, tetapi dilanjutkan dengan upaya sosialisasi yang masif kepada keluarga dan masyarakat umum. "Untuk menjaga keberlanjutan pembangunan, kita harus memenangkan pilkada ini," kata Andika.

Namun, Andika mengingatkan agar upaya sosialisasi dan pemenangan dilakukan dengan cara yang santun dan tidak menjatuhkan lawan politik. "Kita tidak lagi di era politik saling menjatuhkan. Yang kita butuhkan adalah simpati dari masyarakat pemilih," tambahnya.

Pasangan Andika-Nanang telah secara resmi mendaftar ke KPU Kabupaten Serang pada Rabu, 28 Agustus 2024, yang dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan pada keesokan harinya. Pasangan ini didukung oleh koalisi partai besar, yaitu Partai Golkar, PDI Perjuangan, PKB, Demokrat, PPP, dan PKN. (*)

Berita terkait

Mabruroh Reborn Dukung Airin-Ade Menang di Pilkada Banten

44 menit lalu

Mabruroh Reborn Dukung Airin-Ade Menang di Pilkada Banten

Mabruroh Reborn akan siap berjuang di bawah demi untuk perubahan Banten

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Kesuksesan Penyelenggaraan Cabor Grasstrack PON XXI

1 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Kesuksesan Penyelenggaraan Cabor Grasstrack PON XXI

Cabor ini tidak hanya menampilkan adu kecepatan, tetapi juga menguji keterampilan teknis para pembalap dalam menghadapi lintasan menantang. Mulai dari tanjakan curam, tikungan tajam, hingga medan berlumpur.

Baca Selengkapnya

Kota Padang Kembali Raih Dua Penghargaan Nirwasita Tantra dari KLHK

1 jam lalu

Kota Padang Kembali Raih Dua Penghargaan Nirwasita Tantra dari KLHK

Penjabat Wali Kota Padang, Andree Algamar, dan Ketua DPRD, Muharlion, menerima penghargaan Nirwasita Tantra 2023 karena keberhasilan membangun kota berwawasan lingkungan melalui kolaborasi eksekutif-legislatif.

Baca Selengkapnya

KPU Solo Tetapkan DPT Pilkada 2024, Nama Gibran Masih Tercantum di TPS 18 Manahan

2 jam lalu

KPU Solo Tetapkan DPT Pilkada 2024, Nama Gibran Masih Tercantum di TPS 18 Manahan

KPU Kota Solo menggelar rapat pleno terbuka penetapan DPT Pilkada 2024, Nama Gibran Rakabuming Raka masih tercantum dalam DPT tersebut.

Baca Selengkapnya

Kedatangan WNA ke Bali Tahun Ini Meningkat 22,6 Persen

2 jam lalu

Kedatangan WNA ke Bali Tahun Ini Meningkat 22,6 Persen

Selain karena tingginya daya tarik Bali di mata internasional, kemudahan pengajuan visa melalui platform online evisa.imigrasi.go.id juga menjadi salah satu faktor yang berkontribusi terhadap tren peningkatan kedatangan WNA.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 3 Tersangka Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Tangsel

3 jam lalu

Polisi Tangkap 3 Tersangka Kekerasan Seksual Terhadap Anak di Tangsel

Polisi menangkap tiga tersangka kekerasan seksual terhadap anak di Tangsel. Pelaku ada yang driver ojol hingga orang tua sambung.

Baca Selengkapnya

PDIP Gelar Pelatihan Juru Kampanye Se-Indonesia untuk Pilkada 2024

3 jam lalu

PDIP Gelar Pelatihan Juru Kampanye Se-Indonesia untuk Pilkada 2024

PDIP menyinkronkan strategi kampanye 121 calon kepala daerah yang diusung di Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

Bawaslu Telah Berikan Saran Perbaikan ke KPU Provinsi soal Pendaftaran Paslon Dipersulit

3 jam lalu

Bawaslu Telah Berikan Saran Perbaikan ke KPU Provinsi soal Pendaftaran Paslon Dipersulit

Bawaslu mengatakan pihaknya telah memberikan saran perbaikan secara lisan soal adanya temuan pendaftaran paslon dipersulit

Baca Selengkapnya

Sunarso: BRI Bisa Membagikan Dividen Hingga Lima Tahun Kedepan

5 jam lalu

Sunarso: BRI Bisa Membagikan Dividen Hingga Lima Tahun Kedepan

BRI menjadi BUMN dengan setoran dividen terbesar ke kas negara diantara perusahaan BUMN lainnya

Baca Selengkapnya

Warga Pondok Aren Bekuk Pemuda Saat Transaksi Narkoba

5 jam lalu

Warga Pondok Aren Bekuk Pemuda Saat Transaksi Narkoba

Diduga akan melakukan transaksi narkoba jenis sintetis, seorang pemuda diamankan warga. Dia diamankan warga di Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya