Jokowi Sebut Pramono Anung Sudah Izin 2 Hari Lalu untuk Ikut Pilgub Jakarta

Rabu, 28 Agustus 2024 12:02 WIB

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Mensesneg Pratikno sebelum dimulainya rapat terbatas di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa 27 Agustus 2024. Rapat Terbatas terkait Penanganan Mpox dan Persiapan Penyelenggaraan Indonesia-Africa Forum (IAF) di Bali. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Yogyakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan pihaknya sudah mengetahui jika Sekretaris Kabinet sekaligus mantan Sekretaris Jenderal PDIP Pramono Anung akan maju sebagai bakal calon gubernur pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

Jokowi mengatakan, Pramono yang diusung oleh PDIP bersama Rano Karno itu sudah meminta izin kepada dirinya sebelum mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum atau KPU. "Dua hari yang lalu (sudah izin), jadi begitu beliau (Pramono Anung) ditunjuk (PDIP maju gubernur) langsung meminta izin ke saya," kata Jokowi di sela peresmian Klinik Ibu dan Anak di RSUP dr Sardjito Yogyakarta, Rabu 28 Agustus 2024.

Jokowi menuturkan maju dalam Pilkada merupakan hak politik Pramono Anung sehingga ia memberkan izin kepada politikus PDIP itu. "Itu kan hak politik Pak Pramono Anung dan PDI Perjuangan, semuanya pasti ada kalkulasi dan hitung hitungan politiknya, bukan sesuatu yang baru," kata dia.

Pramono Anung dan mantan Wakil Gubernur Banten Rano Karno yang diusung PDIP sendiri dijadwalkan mendaftar ke KPU DKI Jakarta untuk mengikuti Pilgub Jakarta hari ini, Rabu, 28 Agustus 2024. Bendahara Umum PDIP, Olly Dondokambey sebelumnya mengatakan bahwa PDIP akan mengusung Pramono Anung-Rano Karno sebagai pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur Jakarta di Pilkada 2024.

Kendati begitu, Olly tidak menjelaskan saat awak media menanyakan pertimbangan PDIP mengusung Pramono sebagai calon gubernur di Pilkada Jakarta.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, PDIP dikabarkan bakal mengusung Anies Baswedan di Pilgub Jakarta. Anies juga sempat datang ke kantor DPP PDIP di Jalan Diponegoro Nomor 58, Jakarta Pusat. Di sini, Anies sempat berdiskusi dengan Rano. Namun, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tak mengumumkan jagoan partainya di Pilgub Jakarta pada 26 Agustus lalu.

Pilihan Editor: Cerita Pramono Anung Saat Minta Izin Jokowi untuk Maju Pilgub Jakarta

Berita terkait

Ketua IM57+ Institute Tanggapi Klarifikasi Kaesang di KPK: Jangan Terus-terusan Publik Dibodohi

5 menit lalu

Ketua IM57+ Institute Tanggapi Klarifikasi Kaesang di KPK: Jangan Terus-terusan Publik Dibodohi

Ketua IM57+ Institute menanggapi klarifikasi anak Jokowi, Kaesang Pangarep ke KPK, soal dugaan gratifikasi jet pribadi yang ditumpanginya.

Baca Selengkapnya

Pilgub Jakarta: Pramono Koreksi Harga Tiket Wisata, Ridwan Janjikan Kredit Mesra

33 menit lalu

Pilgub Jakarta: Pramono Koreksi Harga Tiket Wisata, Ridwan Janjikan Kredit Mesra

Cagub Jakarta Pramono akan menurunkan harga tiket tempat wisata, Ridwan menjajikan kredit untuk korban PHK dan Dharma ingin Jakarta pusat perekonomian

Baca Selengkapnya

Pramono Anung: Mengumpulkan Berbagai Sumber Suara dan Memperkenalkan Program

41 menit lalu

Pramono Anung: Mengumpulkan Berbagai Sumber Suara dan Memperkenalkan Program

Pramono Anung terus mengupayakan untuk bisa mendapat banyak dukungan dari berbagai sumber suara

Baca Selengkapnya

Jasamarga Klaim Tol Yogya-Solo yang Diresmikan Jokowi Hari ini Penuhi Standar Keselamatan dan Operasional

42 menit lalu

Jasamarga Klaim Tol Yogya-Solo yang Diresmikan Jokowi Hari ini Penuhi Standar Keselamatan dan Operasional

Direktur Utama PT Jamasarga Jogja Solo (JMJ) Rudy Hardiansyah memastikan Jalan Tol Yogya-Solo seksi Kartasura-Klaten lolos uji laik.

Baca Selengkapnya

Nama Bjorka Disebut-sebut dalam Pembobolan 6 Juta NPWP, Ada Data Milik Jokowi, Gibran, hingga Sri Mulyani

1 jam lalu

Nama Bjorka Disebut-sebut dalam Pembobolan 6 Juta NPWP, Ada Data Milik Jokowi, Gibran, hingga Sri Mulyani

Bjorka diduga memperjualbelikan 6 juta data NPWP, beberapa di antaranya milik pejabat negara

Baca Selengkapnya

PDIP: Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo hingga Komentar Soal Kabinet Zaken

1 jam lalu

PDIP: Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo hingga Komentar Soal Kabinet Zaken

Juru bicara PDIP Chico Hakim mengatakan, pertemuan Megawati dan Prabowo masih diupayakan

Baca Selengkapnya

Pramono-Rano Bertemu Ahok di Simpang Susun Semanggi, Ini yang Dibahas

1 jam lalu

Pramono-Rano Bertemu Ahok di Simpang Susun Semanggi, Ini yang Dibahas

Dalam pertemuan itu, Pramono dan Rano juga mengatakan akan melanjutkan warisan-warisan baik dari Ahok.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Segera Kuasai 61 Saham Freeport, Jokowi: Freeport Sekarang Bukan Milik Amerika

1 jam lalu

Pemerintah Segera Kuasai 61 Saham Freeport, Jokowi: Freeport Sekarang Bukan Milik Amerika

Setelah Mind ID menguasai 51 persen saham PT Freeport Indonesia, Jokowi berujar, pemerintah akan menambah penguasaannya hingga 61 persen

Baca Selengkapnya

Jubir PDIP Sebut Partainya Belum Putuskan Posisi terhadap Pemerintahan Prabowo

1 jam lalu

Jubir PDIP Sebut Partainya Belum Putuskan Posisi terhadap Pemerintahan Prabowo

Kata Chico, PDIP tidak akan mengambil keputusan serta merta dan terburu-buru,.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani soal Dugaan Data NPWP Bocor: Saya Sudah Minta Dirjen Pajak untuk Evaluasi

2 jam lalu

Sri Mulyani soal Dugaan Data NPWP Bocor: Saya Sudah Minta Dirjen Pajak untuk Evaluasi

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati angkat bicara soal dugaan data Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) yang bocor.

Baca Selengkapnya