Megawati Serahkan Rekomendasi Pilgub Sumut untuk Edy Rahmayadi, Bakal Lawan Menantu Jokowi

Editor

Devy Ernis

Rabu, 14 Agustus 2024 12:27 WIB

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri resmi memberikan dukungan kepada 13 bakal calon gubernur untuk Pilkada serentak 2024 di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu, 14 Agustus 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Megawati Soekarnoputri resmi memberi dukungan kepada calon petahana Edy Rahmayadi untuk Pilgub Sumatera Utara 2024. Edy akan melawan menantu Presiden Joko Widodo alias Jokowi, yaitu Wali Kota Medan Bobby Nasution, di gelaran Pilkada mendatang.

Megawati memberikan rekomendasi itu ke Edy secara langsung. Penyerahan dukungan dilakukan di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu, 14 Agustus 2024.

Penyerahan dukungan kepada Edy dilakukan secara bersamaan dengan kandidat dari 12 provinsi lain. "Sumatera Utara, Letnan Jenderal TNI Purnawirawan Edy Rahmayadi," kata Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto saat membacakan daftar nama calon yang mendapat dukungan partai banteng.

Pantauan Tempo di lokasi, Edy mengenakan baju merah khas PDIP saat menerima dukungan dari Megawati. Edy sebelumnya diumumkan sebagai bagian dari keluarga besar PDIP saat Apel Siaga Satgas PDIP Sumut di Lapangan Astaka, Deli Serdang, Sumatera Utara pada Sabtu, 10 Agustus 2024.

Diketahui, pada Pilkada Sumatera Utara 2024, Bobby Nasution mendapatkan dukungan yang luas dari koalisi besar. Koalisi tersebut terdiri dari setidaknya delapan partai politik utama, termasuk Partai Keadilan Sejahtera sebagai partai terakhir yang bergabung dalam mendukungnya. Koalisi ini terdiri dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Golkar, Gerindra, NasDem, Partai Amanat Nasional (PAN), Demokrat, PPP, dan PKS.

Advertising
Advertising

Sementara itu, Edy saat ini maju sebagai calon dengan PDIP sebagai partai pengusung tunggal. PDIP diketahui punya cukup kursi di DPRD Sumatera Utara untuk memenuhi syarat ambang batas pencalonan gubernur di Pilkada 2024.

Bobby mengawali karier politiknya sebagai kader PDIP, sama seperti Presiden Jokowi--mertuanya. Namun, Bobby dan Jokowi telah dinyatakan bukan lagi sebagai kader PDIP setelah Gibran Rakabuming Raka, ipar Bobby sekaligus putra Jokowi, maju di Pilpres 2024 sebagai calon wakil presiden melawan Ganjar Pranowo, jago dari partai banteng. Bobby kemudian bergabung dengan Partai Gerindra.

Pilihan Editor:Idrus Marham Ungkap Isi Pertemuan dengan Bahlil Soal Kursi Ketum Golkar

Berita terkait

Megawati Jadi Pembicara Kunci di HUT Universitas St. Petersburg

9 jam lalu

Megawati Jadi Pembicara Kunci di HUT Universitas St. Petersburg

Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri mendapat kehormatan sebagai pembicara kunci dalam acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-300 Universitas St. Petersburg, Rusia, pada Rabu, 18 September 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo: Direncanakan Bertemu Megawati, Diskusi dengan SBY, dan Dukungan Partai Buruh

10 jam lalu

Prabowo: Direncanakan Bertemu Megawati, Diskusi dengan SBY, dan Dukungan Partai Buruh

Prabowo mengajak kelompok buruh termasuk yang tergabung dalam Partai Buruh untuk bersama-sama memperjuangkan ekonomi berbasis Pancasila

Baca Selengkapnya

Said PDIP Sebut Pertemuan Megawati dan Prabowo Tak Akan Bahas Bagi-bagi Kekuasaan

11 jam lalu

Said PDIP Sebut Pertemuan Megawati dan Prabowo Tak Akan Bahas Bagi-bagi Kekuasaan

Said Abdullah menegaskan bahwa pertemuan antara Megawati dan Prabowo tidak akan membahas soal bagi-bagi jatah kekuasaan.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung: Mengumpulkan Berbagai Sumber Suara dan Memperkenalkan Program

12 jam lalu

Pramono Anung: Mengumpulkan Berbagai Sumber Suara dan Memperkenalkan Program

Pramono Anung terus mengupayakan untuk bisa mendapat banyak dukungan dari berbagai sumber suara

Baca Selengkapnya

PDIP: Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo hingga Komentar Soal Kabinet Zaken

13 jam lalu

PDIP: Rencana Pertemuan Megawati dan Prabowo hingga Komentar Soal Kabinet Zaken

Juru bicara PDIP Chico Hakim mengatakan, pertemuan Megawati dan Prabowo masih diupayakan

Baca Selengkapnya

Jubir PDIP Sebut Partainya Belum Putuskan Posisi terhadap Pemerintahan Prabowo

13 jam lalu

Jubir PDIP Sebut Partainya Belum Putuskan Posisi terhadap Pemerintahan Prabowo

Kata Chico, PDIP tidak akan mengambil keputusan serta merta dan terburu-buru,.

Baca Selengkapnya

Terkini: Sec Bowl Kuningan Tutup Permanen Setelah Viral Cuci Alat Masak di Toilet, Data NPWP yang Bocor Diduga Milik Jokowi, Sri Mulyani, dan Zulhas

15 jam lalu

Terkini: Sec Bowl Kuningan Tutup Permanen Setelah Viral Cuci Alat Masak di Toilet, Data NPWP yang Bocor Diduga Milik Jokowi, Sri Mulyani, dan Zulhas

Sec Bowl cabang Kuningan tutup permanen mulai 18 September 2024 setelah restoran itu viral di media sosial akibat stafnya mencuci alat masak di toilet

Baca Selengkapnya

Pertemuan Megawati-Prabowo Belum Terlaksana, Jubir PDIP Berharap Bisa Dilakukan Sebelum 20 Oktober

16 jam lalu

Pertemuan Megawati-Prabowo Belum Terlaksana, Jubir PDIP Berharap Bisa Dilakukan Sebelum 20 Oktober

Jubir PDIP Chico Hakim mengungkapkan, pertemuan antara Megawati dengan Prabowo masih diupayakan.

Baca Selengkapnya

Said Abdullah Sebut Tak Ada Pembahasan Kabinet antara PDIP dan Gerindra

16 jam lalu

Said Abdullah Sebut Tak Ada Pembahasan Kabinet antara PDIP dan Gerindra

Said Abdullah mengklaim bahwa tidak ada pembahasan soal kabinet antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Kata Rano Karno Usai Didukung Partai Ummat di Pilkada Jakarta

17 jam lalu

Kata Rano Karno Usai Didukung Partai Ummat di Pilkada Jakarta

Partai Ummat akan mendeklarasikan dukungan untuk Pramono Anung-Rano Karno dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya