PKB Pertimbangkan Kaesang di Pilgub Jakarta, tapi Tunggu Putusan MK

Rabu, 17 Juli 2024 12:12 WIB

Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul Fawaid saat ditemui usai pertemuan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPP PKB di Jalan Raden Saleh Raya, Senen, Jakarta Pusat pada Senin, 29 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB, Jazilul Fawaid mengungkapkan, partainya mempertimbangkan nama Kaesang untuk diusung di Pemilihan Gubernur atau Plgub Jakarta. Namun, PKB masih menunggu putusan Mahkamah Konstitusi atau MK soal uji materi batas usia calon kepala daerah.

"Kami pertimbangkan. Kan ada yang uji materi di MK," kata Jazilul saat ditemui di Jakarta, Selasa, 16 Juli 2024.

Jazilul mengatakan, PKB memiliki prinsip untuk mempertimbangkan nama-nama yang memiliki elektoral untuk menang, termasuk Kaesang Pangarep. Namun, partainya tidak ingin mendahului konsitusi. "Konstitusinya masih digugat, tunggu. Kan MK yang putuskan," ujarnya.

Adapun gugatan ihwal batas usia itu diajukan oleh putra Boyamin Saiman dan adik dari Almas Tsaqibbirru, Arkaan Wahyu. Dia ingin MK memberi ketegasan soal Pasal 7 Ayat 2 Huruf E Undang-undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada. Arkaan ingin syarat batas usia minimal mulai dihitung sejak penetapan calon terpilih.

Kuasa hukum Arkaan, Arif Sahudi, mengatakan melalui gugatan ini kliennya berharap putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, mau maju di Pilkada Kota Solo. "Jadi setelah mendaftar, berkas lengkap, kan, ditetapkan," ucapnya dalam konferensi pers di Kota Solo, Jawa Tengah, Senin, 15 Juli 2024.

Advertising
Advertising

Arif juga menyinggung putusan Mahkamah Agung (MA) nomor 23 P/HUM/2024 yang mengabulkan permohonan uji materi atas pasal 4 ayat 1 huruf d PKPU nomor 9 tahun 2020 yang diajukan oleh Partai Garuda. Dengan putusan tersebut, batas usia calon Gubernur dan Wakil Gubernur menjadi 30 tahun terhitung sejak pelantikan pasangan calon terpilih.

Arif berharap agar uji materi tersebut dapat dipercepat, seperti halnya proses uji materi PKPU yang diajukan Partai Garuda ke Makamah Agung. Dia menyebut bila uji materi itu dikabulkan, perlu ada perubahan PKPU dan menurut dia, itu tidak masalah.

Arif mengungkapkan alasan kliennya mengajukan permohonan uji materi tersebut secara politis adalah agar Kaesang Pangarep mencalonkan diri dulu saja di Pilkada Solo, bukan langsung maju sebagai gubernur. Sebab, menurut dia, Kaesang belum memiliki pengalaman secara politik sehingga semestinya belajar dulu sebagai wali kota.

"Mas Arkaan ini adalah orang Solo asli, KTP Solo, kuliah di UNS. Dia ingin agar Mas Kaesang ini nanti mencalonkan di Kota Solo dulu. Enggak bisa ujug-ujug langsung ke gubernur, DKI (Jakarta) atau Jawa Tengah. Jadi wali kota dulu," kata Arif.

Menurut Arif, jika melihat usia Kaesang sekarang, bila uji materi tersebut dikabulkan oleh MK, maka putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu hanya bisa mendaftar jadi wali kota dan tidak bisa mencalonkan diri sebagai gubernur, baik di DKI Jakarta maupun Jawa Tengah seperti yang belakangan santer diberitakan.

SEPTIA RYANTHIE

Pilihan Editor: PSI Buka Suara soal Gugatan ke MahKamah Konstitusi untuk Menjegal Kaesang Maju Pilgub

Berita terkait

Rano Karno Janji Perbaiki Infrastruktur JIS jika Menang di Pilkada Jakarta

2 jam lalu

Rano Karno Janji Perbaiki Infrastruktur JIS jika Menang di Pilkada Jakarta

Rano Karno berjanji untuk membenahi infrastruktur JIS jika menang di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Janjikan Sekolah Gratis di Swasta untuk Keluarga Prasejahtara

5 jam lalu

Ridwan Kamil Janjikan Sekolah Gratis di Swasta untuk Keluarga Prasejahtara

Ridwan Kamil menegaskan akses sekolah swasta itu adalah sekolah swasta yang masuk ke dalam jangkauan Pemerintah Provinsi Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Minta Relawan Hindari Politik Uang di Pilkada Jakarta

5 jam lalu

Ridwan Kamil Minta Relawan Hindari Politik Uang di Pilkada Jakarta

Ridwan Kamil mengatakan nantinya akan mengedepankan dialog dengan warga saat kampanye.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Ungkap 4 Jurus Demi Menang Pilkada Jakarta Satu Putaran

5 jam lalu

Ridwan Kamil Ungkap 4 Jurus Demi Menang Pilkada Jakarta Satu Putaran

Jurus pertama Ridwan Kamil-Suswono adalah dengan menggencarkan kampanye melalui media sosial.

Baca Selengkapnya

Sambangi Warga Kalideres, Rano Karno Icip Pecak hingga Gelar Bazar Minyak Goreng

6 jam lalu

Sambangi Warga Kalideres, Rano Karno Icip Pecak hingga Gelar Bazar Minyak Goreng

"Kalau enggak masuk ke tempat yang padat, jangan jadi pimpinan. Tidur saja di rumah," ujar Rano Karno.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Janji Perluas Jalur Transjakarta hingga Bekasi dan Bogor

6 jam lalu

Ridwan Kamil Janji Perluas Jalur Transjakarta hingga Bekasi dan Bogor

Menurut Ridwan Kamil, tingkat stres pekerja selama ini turut dipengaruhi oleh pola mobilisasi yang rumit dan melelahkan.

Baca Selengkapnya

Pilkada Jakarta, Rano Karno Janji Bangun Balai Rakyat untuk Latihan Tari dan Silat

6 jam lalu

Pilkada Jakarta, Rano Karno Janji Bangun Balai Rakyat untuk Latihan Tari dan Silat

Rano Karno memproyeksikan balai rakyat akan menjadi pusat kebudayaan Betawi yang bakal berperan penting bagi warga Jakarta.

Baca Selengkapnya

Publik Menyoroti Beda Cara KPK Tangani untuk Dugaan Gratifikasi Kaesang dan Anak Rafael Alun

8 jam lalu

Publik Menyoroti Beda Cara KPK Tangani untuk Dugaan Gratifikasi Kaesang dan Anak Rafael Alun

KPK mendapat sorotan publik lantaran dinilai beda penanganan dalam kasus dugaan gratifikasi Kaesang dan anak Rafael Alun.

Baca Selengkapnya

Prabowo Beri Pesan Ridwan Kamil-Suswono Bisa Menangkan Pilkada dengan Cara yang Baik

8 jam lalu

Prabowo Beri Pesan Ridwan Kamil-Suswono Bisa Menangkan Pilkada dengan Cara yang Baik

Prabowo menyamoaikan pesan itu melalui Sufmi Dasca Ahmad saat rapat tim pemenangan.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Sebut Dasco Jadi Ketua Dewan Pembina Tim Sukses, Target Menang Satu Putaran

9 jam lalu

Ridwan Kamil Sebut Dasco Jadi Ketua Dewan Pembina Tim Sukses, Target Menang Satu Putaran

Harapan Ridwan Kamil adalah mereka ikut turun ke konstitusinya, dengan cara mengkampanyekan visi-misi dan keunggulan l pasangan Rido.

Baca Selengkapnya