Menanti Sikap Golkar dan PAN di Pilgub Jateng: Luthfi-Taj Yasin atau Luthfi-Kaesang

Kamis, 11 Juli 2024 15:11 WIB

Baliho bergambar Kapolda Jawa Tengah, Inspektur Jenderal Ahmad Luthfi bersanding dengan mantan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin terpasang di Jalan Letjen Soeprapto, Sumber, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah. Foto diambil Sabtu, 29 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Hal senada disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno yang mengatakan, sikap partainya saat ini lebih condong menduetkan Luthfi-Taj Yasin.

Meski begitu, kata Eddy, kedua pasangan tersebut belum mendapatkan surat rekomendasi dari partai politik.

"Tetapi secara prinsip, kami (Koalisi Indonesia Maju) sudah melakukan dialog yang cukup panjang dan mendalam baik dengan Pak Lutfhi maupun dengan Pak Taj Yasin," kata Eddy di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Kamis, 11 Juli 2024.

Meski begitu, Eddy juga mengungkapkan jika internal Koalisi Indonesia Maju (KIM) telah membicarakan peluang duet Luthfi- Kaesang di Pilgub Jateng 2024.

"Sudah ada pembicaraan, tetapi saya kira nanti akan dikerucutkan, bersama-sama dengan DKI/DKJ dan Jawa Barat," kata Eddy.

Namun, Eddy tak mengungkapkan bagaimana sikap partai-partai di internal KIM terhadap opsi memasangkan Luthfi-Kaesang.

KIM merupakan koalisi partai yang terdiri dari Partai Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, Partai Bulan Bintang, Partai Solidaritas Indonesia, Gelora, dan Garuda. KIM mengusung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada pemilihan presiden dan wakil presiden atau Pilpres 2024.

Berdasarkan survei Indikator Politik Indonesia terbaru, elektabilitas Lutfhi-Kaesang mengungguli pasangan calon lainnya.

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan, duet Lutfhi-Kaesang meraih suara sebesar 48,5 persen. Mereka unggul secara head to head atas pasangan Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul dan Taj Yasin Maimoen yang hanya memperoleh 31,5 persen.

Selain itu, dalam simulasi yang melibatkan tiga pasangan calon, duet Ahmad Luthfi dan Kaesang Pangarep tetap mendominasi. Pasangan ini mendapatkan 41,1 persen suara, mengungguli pasangan Taj Yasin Maimoen-Dico Ganinduto yang memperoleh 28,8 persen, serta pasangan Bambang Pacul-Muhammad Yusuf Chudlori dengan 13,7 persen suara.

"Ada perolehan suara 41,1 persen untuk Ahmad Luthfi-Kaesang," kata Burhanuddin saat konferensi pers daring, Ahad, 7 Juli 2024.

SAVERO ARISTIA WIENANTO | NOVALI PANJI NUGROHO | MHD RIO ALPIN PULUNGAN | ANTARA

Pilihan Editor: Beredar Video Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Foto Bareng, Airlangga: Masa Wartawan Tak Kenal Kode?

Berita terkait

Budi Arie Sebut Naik Jet Pribadi karena Istri Kaesang Hamil 8 Bulan, Dosen FH UII: Sangat Menghina Nalar Publik

57 menit lalu

Budi Arie Sebut Naik Jet Pribadi karena Istri Kaesang Hamil 8 Bulan, Dosen FH UII: Sangat Menghina Nalar Publik

Alasan Budi Arie mengenai kondisi hamil istri Kaesang yang jadi penyebab nebeng jet pribadi. "Sangat menghina nalar publik," kata Dosen FH UII.

Baca Selengkapnya

Kaesang Nebeng Jet Pribadi, Dosen FH UII Beri Tahu Cara Sederhana Buktikan Gratifikasi

1 jam lalu

Kaesang Nebeng Jet Pribadi, Dosen FH UII Beri Tahu Cara Sederhana Buktikan Gratifikasi

Dosen FH UII mengatakan sangat mudah membuktikan yang dilakukan Kaesang naik jet pribadi ke AS sebagai gratifikasi atau bukan gratifikasi.

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Jubir Tegaskan Kaesang Nebeng Teman yang Pergi ke Amerika, TNI Ragukan Alasan Kemanusiaan TPNPB-OPM

1 jam lalu

Top 3 Hukum: Jubir Tegaskan Kaesang Nebeng Teman yang Pergi ke Amerika, TNI Ragukan Alasan Kemanusiaan TPNPB-OPM

Kuasa Hukum Kaesang Pangarep, Nasrullah menjelaskan ada 4 penumpang lain dari pihak pemilik pesawat jet pribadi itu.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ngaku Nebeng Naik Jet Pribadi, Siapa Penumpang Lain dan Milik Siapa?

2 jam lalu

Kaesang Ngaku Nebeng Naik Jet Pribadi, Siapa Penumpang Lain dan Milik Siapa?

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep menjelaskan kepada KPK bahwa dia menggunakan jet pribadi dengan menumpang milik temannya.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Anak Pejabat, Ini Perbedaan Kasus Mario Dandy dan Kaesang Menurut KPK

2 jam lalu

Sama-sama Anak Pejabat, Ini Perbedaan Kasus Mario Dandy dan Kaesang Menurut KPK

KPK menjelaskan perbedaan antara kasus Mario Dandy dan dugaan gratifikasi penggunaan jet pribadi Kaesang Pangarep

Baca Selengkapnya

Ubedilah Badrun Sebut Alasan Kaesang Nebeng Jet Pribadi Benarkan Dugaan Gratifikasi

7 jam lalu

Ubedilah Badrun Sebut Alasan Kaesang Nebeng Jet Pribadi Benarkan Dugaan Gratifikasi

Ubedilah Badrun menyebut pengakuan Kaesang Pangarep yang nebeng pesawat jet pribadi temannya membenarkan dugaan adanya gratifikasi.

Baca Selengkapnya

Kaesang Datangi KPK dan Mengaku Nebeng Jet Pribadi Teman, Ini Kata Jokowi sampai IM57+ Institute

12 jam lalu

Kaesang Datangi KPK dan Mengaku Nebeng Jet Pribadi Teman, Ini Kata Jokowi sampai IM57+ Institute

Jokowi menyebut Kaesang ke KPK karena semua warga sama di depan hukum, IM57+ Institute minta motif pemberian tumpangan jet pribadi didalami.

Baca Selengkapnya

Viral Klarifikasi Kaesang ke KPK Soal Gratifikasi Jet Pribadi: Numpang ke Teman, Bahasa Bekennya Nebeng

12 jam lalu

Viral Klarifikasi Kaesang ke KPK Soal Gratifikasi Jet Pribadi: Numpang ke Teman, Bahasa Bekennya Nebeng

"Numpang ke teman, kalau bahasa bekennya nebeng," kata Kaesang, usai klarifikasi ke KPK soal dugaan gratifikasi gunakan jet pribadi.

Baca Selengkapnya

Kaesang Mengaku Bukan Pejabat tapi Gunakan Fasilitas Negara yang Melekat, Apa Saja?

13 jam lalu

Kaesang Mengaku Bukan Pejabat tapi Gunakan Fasilitas Negara yang Melekat, Apa Saja?

Kaesang menyebut kedatangannya ke KPK bukan sebagai pejabat, tetapi dia menikmati beberapa fasilitas negara. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Jubir Tegaskan Kaesang Nebeng Teman, Pemilik Jet Pribadi Ikut Terbang ke Amerika Serikat

18 jam lalu

Jubir Tegaskan Kaesang Nebeng Teman, Pemilik Jet Pribadi Ikut Terbang ke Amerika Serikat

Juru bicara Kaesang Pangarep, Francine Widjojo, menegaskan Kaesang menaiki jet pribadi bersama teman atau pemilik dari pesawat tersebut.

Baca Selengkapnya