Bertemu Try Sutrisno, Bamsoet Bahas Kinerja MPR Hingga PPHN

Senin, 20 Mei 2024 20:36 WIB

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) (ketiga kiri) bersama jajaran mengunjungi Wakil Presiden RI ke-6 Try Sutrisno (ketiga kanan) dalam rangka silahturahmi kebangsaan di kediamanya, Menteng, Jakarta, 20 Mei 2024. Bamsoet mengatakan safari politik tersebut untuk melakukan rekonsiliasi nasional setelah pemilihan Presiden 2024, MPR juga berencana akan mengunjungi Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri hingga Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Bambang Soesatyo alias Bamsoet, mengungkap isi pertemuannya dengan Wakil Presiden RI ke-6 Jenderal (Purn) Try Sutrisno.

Bamsoet menuturkan, dia bersama Try membahas pencapaian MPR selama lima tahun terakhir dan rencana penetapan Garis-garis Besar Haluan Negara (GBHN) atau yang saat ini bernama PPHN (Pokok-Pokok Haluan Negara) serta amandemen UUD 1945. Kata Bamsoet, sesuai dengan rekomendasi MPR sebelumnya, dia menekankan bahwa Indonesia membutuhkan rencana jangka panjang seperti GBHN.

“Kami menyampaikan sesuai dengan rekomendasi MPR sebelumnya, bahwa bangsa ini perlu rencana jangka panjang seperti GBHN atau PPHN,” kata Bamsoet, di kediaman Try di Menteng, Jakarta Pusat pada Senin, 20 Mei 2024.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar itu juga mengatakan, MPR telah menyelesaikan draf isi dari PPHN, tetapi belum bisa dituntaskan dalam periode ini karena keterbatasan waktu. Bamsoet merinci, dalam periode berikutnya, akan disahkan dengan tiga pilihan payung hukum.

Yang pertama, yaitu MPR akan melakukan amandemen terbatas dengan menambah dua ayat di dua pasal. Yang kedua adalah merevisi Undang-Undang Nomor 12 (Tahun 2011) tentang PPP (Perubahan Peraturan Perundang-undangan), hierarki perundangan dengan menghapus penjelasan sehingga TAP MPR hidup kembali. “Yang ketiga adalah konvensi ketatanegaraan,” kata Bamsoet.

Advertising
Advertising

Dia menekankan, draf isi tersebut akan dibahas dan diambil keputusannya di periode MPR yang akan datang.

Hari ini, MPR memulai safari politiknya untuk menemui tokoh-tokoh bangsa. Kunjungan pertama dimulai dari menyambangi kediaman Wapres ke-6 RI Try Sutrisno. Tujuannya untuk menggagas rekonsiliasi nasional dengan para tokoh bangsa, termasuk para mantan presiden dan wakil presiden usai gelaran Pilpres 2024 berakhir. Pertemuan Bamsoet dengan Try digelar secara terutup, dan turut didampingi dengan Wakil Ketua MPR Amir Uskara dan Ahmad Basarah.

Selanjutnya, Bamsoet menuturkan, silaturahmi kebangsaan berikutnya, yaitu Wakil Presiden RI ke-11 Boediono, Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Wakil Presiden RI ke-10 Jusuf Kalla (JK), Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh hingga Ketua MPR Amien Rais. “Rabu (22 Mei 2024), kami akan menemui Pak Boediono, kemudian dilanjutkan siangnya Pak JK. Berikutnya nanti ada Pak SBY, Bu Mega, dan Pak Amin Rais tanggal 6 Juni,” kata dia.

Pilihan Editor: Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

Berita terkait

Catatan Ekonomi KADIN Indonesia

6 hari lalu

Catatan Ekonomi KADIN Indonesia

Para ekonom mengingatkan kemungkinan terbentuknya fenomena decoupling of economic activity atau keterpisahan antara dua tata aktifitas ekonomi.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Jelaskan Kepemimpinan Strategis dan Gaya Komunikasi Antara Prabowo dan Jokowi

7 hari lalu

Bamsoet Jelaskan Kepemimpinan Strategis dan Gaya Komunikasi Antara Prabowo dan Jokowi

Seorang pemimpin harus menguasai seni komunikasi yang efektif sehingga mampu menyampaikan ide dengan jelas dan tegas, serta mendengarkan masukan dari anggota tim dan mitra kerja.

Baca Selengkapnya

Film Anak Kolong, Bamsoet Dorong Perbanyak Film Bertema Nasionalisme dan Patriotisme

7 hari lalu

Film Anak Kolong, Bamsoet Dorong Perbanyak Film Bertema Nasionalisme dan Patriotisme

Konsistensi dalam membuat film nasional dengan pesan semangat nasionalisme yang kuat akan berkontribusi besar terhadap pembangunan karakter bangsa.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Resmikan STUJA x Inner Cycle di SCBD

9 hari lalu

Bamsoet Resmikan STUJA x Inner Cycle di SCBD

Kopi Indonesia semakin mendunia dengan dukungan penuh bagi UMKM dan bisnis lokal.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Pelantikan Prabowo-Gibran, Disorot Media Asing hingga Keluarga Jokowi Disoraki

16 hari lalu

Serba-serbi Pelantikan Prabowo-Gibran, Disorot Media Asing hingga Keluarga Jokowi Disoraki

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah dilantik menjadi presiden dan wakil presiden masa jabatan 2024-2029

Baca Selengkapnya

Sah, Prabowo Presiden dan Gibran Wakil Presiden 2024-2029

16 hari lalu

Sah, Prabowo Presiden dan Gibran Wakil Presiden 2024-2029

Prabowo Subianto mengucapkan sumpah di depan sidang MPR pada Ahad, 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Sebelum Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran, Ma'ruf Amin Minta Maaf Tak Optimal Jadi Wapres

16 hari lalu

Sebelum Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran, Ma'ruf Amin Minta Maaf Tak Optimal Jadi Wapres

Ma'ruf Amin bertolak didampingi istrinya, Wury Ma'ruf Amin pada Ahad, 20 Oktober 2024 pukul 09.21

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Berangkat dari Kertanegara Menuju MPR untuk Pelantikan

16 hari lalu

Momen Prabowo Berangkat dari Kertanegara Menuju MPR untuk Pelantikan

Prabowo meninggalkan rumahnya pada pukul 08.54 WIB. Di saat yang bersamaan, terdengar suara helikopter langsung dari atas rumah Prabowo.

Baca Selengkapnya

Gibran Tiba di DPR untuk Pelantikan Wakil Presiden

16 hari lalu

Gibran Tiba di DPR untuk Pelantikan Wakil Presiden

Gibran menghadiri pelantikan didampingi oleh istrinya, Selvi Ananda yang menggunakan kebaya berwarna merah.

Baca Selengkapnya

Tamu Negara Undangan Pelantikan Prabowo-Gibran Tiba di Kompleks MPR

16 hari lalu

Tamu Negara Undangan Pelantikan Prabowo-Gibran Tiba di Kompleks MPR

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengatakan, terdapat 36 kepala negara yang akan hadir dalam agenda pelantikan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya