Seluk Beluk Bakal Rumah untuk Jokowi Pensiun, Sebelumnya Punya Yustinus Soeroso Pemilik PO Rosalia Indah

Rabu, 17 April 2024 10:01 WIB

Tanah yang disiapkan negara untuk pembangunan rumah Presiden Jokowi saat purnatugas berada di Jalan Adi Sucipto, Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar. Foto diambil Senin, 19 Desember 2022. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan Otobus (PO) Rosalia Indah menjadi perbincangan setelah salah satu busnya mengalami kecelakaan tunggal di jalur Tol Semarang-Batang KM 370 tepatnya di Desa Ketanggan, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang. Kecelakaan pada Kamis, 11 April 2024, pukul 06.35 itu menyebabkan 7 orang meninggal dan 20 penumpang lainnya luka-luka.

Adapun PO Rosalia merupakan milik Yustinus Soeroso yang tanahnya dibeli negara untuk lahan rumah pensiun Presiden Joko Widodo atau Jokowi setelah purnatugas pada Oktober mendatang. Lahan tersebut terletak di daerah Colomadu, Karaganyar, Jawa Tengah. Informasi itu disampaikan Sriyono Budi Santoso, Camat Colomadu.

“Untuk luas tanahnya kurang lebih 6.000 sampai 9.000 meter persegi. Yang jelas luas pastinya ada di sertifikat,” terang Sriyono.

Seluk beluk rumah pensiun Jokowi

Bakal rumah pensiun Jokowi di Colomadu menempati kawasan strategis. Banyak deretan hotel berbintang hingga restoran mewah menghiasi jalanan di pusat wilayah tersebut. Jalan Adi Sucipto, jalur akses Colomadu, merupakan jalur utama menuju Bandara Adi Soemarmo. Di sekitar jalan ini, juga ada dua pintu tol yakni pintu tol Ngasem dan pintu tol Ngemplak.

Advertising
Advertising

Walaupun terpisah kabupaten, tetapi jarak bakal rumah Jokowi dengan rumahnya di Solo tergolong dekat. Secara geografis, Kecamatan Colomadu terpisah dari wilayah Sukoharjo dan Solo Raya. Posisi Kecamatan Colomadu berada di bagian paling barat, lebih dekat dengan Kota Solo. Jarak dari rumah Jokowi di Banjarsari hanya 5-6 kilometer dari bakal rumah Jokowi di Colomadu.

Harga tanah di wilayah bakal rumah Jokowi, khususnya di pinggiran Jalan Adi Sucipto, naik di kisaran Rp 1 juta sampai 3 juta per meter. Hal tersebut diverifikasi oleh Sriyono. Sriyono mengatakan bahwa tanah di pinggir Jalan Adi Sucipto tersebut pada dasarnya diinginkan banyak orang. Apalagi, ketika adanya informasi berita seputar rencana pembangunan rumah Jokowi.

“Tanah di pinggir Jalan Adi Sucipto itu yang semula ditawarkan dengan harga rata-rata sekitar Rp 6 juta sampai Rp 10 juta per meter kini ada yang menawarkan dengan harga hingga sekitar Rp 12 juta sampai Rp 13 juta per meter,” kata Sriyono.

HENDRIK KHOIRUL MUHID I ANANDA RIDHO SULISTYA | FAJAR PEBRIANTO | SEPTIA RYANTHIE

Pilihan Editor: Fakta-fakta Bakal Rumah JOkowi Selepas Tak Jadi Presiden pada 2024 di Colomadu Karanganyar

Berita terkait

FPI Yakin Fufufafa adalah Gibran, Tuntut Pemakzulan Wakil Presiden dalam Reuni Aksi 411

1 jam lalu

FPI Yakin Fufufafa adalah Gibran, Tuntut Pemakzulan Wakil Presiden dalam Reuni Aksi 411

FPI percaya dengan klaim Roy Suryo bahwa Fufufafa 99,99% milik Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Massa Aksi 411 Kecam Cawe-Cawe Jokowi dalam Seleksi Pimpinan KPK

1 jam lalu

Massa Aksi 411 Kecam Cawe-Cawe Jokowi dalam Seleksi Pimpinan KPK

Pada reuni aksi 411 yang digelar di Patung Kuda Monas, seorang orator menyoroti cawe-cawe Jokowi dalam menentukan capim KPK.

Baca Selengkapnya

Kejar Penyelesaian Pembangunan IKN, Kepala OIKN Basuki Hadimuljono Incar Peluang Investasi

1 jam lalu

Kejar Penyelesaian Pembangunan IKN, Kepala OIKN Basuki Hadimuljono Incar Peluang Investasi

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono menuturkan sebagian besar investor menyasar wilayah II IKN di luar Kawasan Inti Pusat Pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Menteri Nusron Wahid Janji Selesaikan Konflik Agraria secara Humanis

1 jam lalu

Menteri Nusron Wahid Janji Selesaikan Konflik Agraria secara Humanis

Menteri Nusron Wahid berjanji akan menyelesaikan konflik agraria secara humanis. Menggunakan pendekatan kemanusiaan.

Baca Selengkapnya

Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

2 jam lalu

Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono mengatakan, ia tetap berkoordinasi dengan Jokowi mengenai proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Respons Budi Arie Soal Judi Online yang Jerat Eks Anak Buahnya di Komdigi: Fokus Koperasi dan Rakyat

3 jam lalu

Respons Budi Arie Soal Judi Online yang Jerat Eks Anak Buahnya di Komdigi: Fokus Koperasi dan Rakyat

Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi emoh menjawab soal eks anak buahnya yang diduga terlibat lindungi situs judi online.

Baca Selengkapnya

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat Bentukan Jokowi Belum Berhasil, Akan Dilanjutkan Prabowo

3 jam lalu

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat Bentukan Jokowi Belum Berhasil, Akan Dilanjutkan Prabowo

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat yang dibentuk Presiden Jokowi belum berhasil menurunkan harga, pemerintahan Presiden Prabowo akan melanjutkannya.

Baca Selengkapnya

Prabowo Menemui SBY di Cikeas dan Jokowi di Solo, Bahas Wantimpres?

3 jam lalu

Prabowo Menemui SBY di Cikeas dan Jokowi di Solo, Bahas Wantimpres?

Prabowo menemui SBY pada Senin malam, 4 November 2024. Sehari sebelumnya, Prabowo menemui Jokowi di Solo.

Baca Selengkapnya

Basuki Bilang Tetap Koordinasi soal IKN dengan Jokowi: Beliau Ingin Sering ke Sana

5 jam lalu

Basuki Bilang Tetap Koordinasi soal IKN dengan Jokowi: Beliau Ingin Sering ke Sana

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara, Basuki Hadimuljono, mengatakan bahwa ia tetap berkoordinasi dengan Presiden ke-7 Jokowi mengenai proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Basuki Resmi jadi Kepala Otorita IKN: Prabowo Bilang Terus Laksanakan Pembangunan

6 jam lalu

Basuki Resmi jadi Kepala Otorita IKN: Prabowo Bilang Terus Laksanakan Pembangunan

Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono yang dilantik Presiden Prabowo hari ini menepis anggapan pembangunan tak akan secepat pada era Jokowi.

Baca Selengkapnya