Sederet Caleg Petahana Gagal Lolos Senayan: Lodewijk F Paulus hingga Masinton Pasaribu

Rabu, 20 Maret 2024 09:57 WIB

Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus komentaro ihwal upaya Golkar ajak Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa masuk TKN Prabowo-Gibran, Selasa, 31 Oktober 2023 di Kompleks DPR RI, Jakarta Pusat. TEMPO/Tika Ayu

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah calon legislatif (caleg) petahana diprediksi gagal mempertahankan kursinya dalam pemilihan legislatif 2024. Sebagian besar dari mereka kalah suara dengan kawan satu partainya.

Prediksi itu berdasarkan hasil rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2024 yang telah disahkan oleh KPU RI.

Adapun perhitungan DPR di Pemilu 2024 menggunakan metode Sainte Lague. Penerapan metode didasarkan pada perolehan suara terbanyak partai politik dari hasil pembagian yang diurutkan sesuai dengan jumlah ketersediaan kursi di setiap dapil.

Sainte Lague menggunakan bilangan pembagi suara berangka ganjil (1, 3, 5, 7, 9 dan seterusnya) untuk mendapatkan kursi.

Berikut petahana DPR yang terancam gagal lolos ke Senayan untuk periode 2024-2029.

1. Taufik Basari

Advertising
Advertising

Anggota Komisi III DPR RI sekaligus Ketua DPP Partai Nasdem, Taufik Basari diprediksi gagal mempertahankan kursinya di Parlemen. Taufik maju dalam Pileg DPR di Dapil Lampung I.

Taufik bukan peraih suara terbanyak di antara 10 partai NasDem. Taufik duduk di urutan kedua dengan perolehan 75.693 suara. Peraih suara terbanyak pertama adalah caleg Nasdem nomor urut 2, Rahmawati Herdian, karena berhasil meraup 94.133 suara.

2. Lodewijk Freidrich Paulus

Serupa dialami Wakil Ketua DPR RI sekaligus Sekjen Partai Golkar, Lodewijk Freidrich Paulus yang maju di dapil Lampung I. Lodewijk bukan peraih suara terbanyak di antara 10 caleg Partai Golkar.

Lodewijk peraih suara terbanyak kedua dengan perolehan 50.093 suara. Peraih suara terbanyak pertama adalah caleg Golkar nomor urut 2, Rycko Menoza, yang berhasil mengumpulkan 53.813 suara.

3. Yandri Susanto

Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi PAN Yandri Susanto juga diprediksi gagal melaku ke Senayan. Yandri maju sebagai caleg di dapil Banten II.

Yandri merupakan peraih suara terbanyak kedua dengan 96.334 suara. Ia kalah dengan teman separtainya Edison Sitorus dengan raihan 113.815 suara.

4. Eriko Sotarduga

Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi PDIP juga diprediksi gagal mempertahankan kursinya di Pemilu 2024. Ia tercatat maju sebagai caleg PDIP dari dapil DKI Jakarta II.

Eriko hanya memperoleh 48.737 suara. Namun, jumlah ini masih kalah dengan teman separtainya, Once Mekel dengan 60.623 suara.

5. Masinton Pasaribu

Nasib serupa dialami Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Masinton Pasaribu. Masinton juga diprediksi dikalahkan oleh Once. Ia tercatat mendapatkan 50.992 suara dari dapil DKI Jakarta II.

Pilihan Editor: Tanggapi Demo Hak Angket di DPR, Begini Sikap PKB, PKS dan PDIP

Berita terkait

Politikus Golkar Klaim KIM Plus Masih Solid Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta

17 jam lalu

Politikus Golkar Klaim KIM Plus Masih Solid Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta

Politikus Golkar Dave Laksono mengklaim dukungan KIM plus untuk Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta tetap solid.

Baca Selengkapnya

Serius Santai ala Mega

1 hari lalu

Serius Santai ala Mega

Megawati Soekarnoputri menyampaikan pesan penting untuk generasi muda dengan cara yang berbeda. Santai, sesekali berseloroh, namun memuat hakikat kehidupan berbangsa dan bernegara.

Baca Selengkapnya

2 Pekan Meutya Hafid Jadi Menkomdigi Ketemu Kasus Pegawai Jadi Beking 1.000 Situs Judi Online, Begini Komentarnya

1 hari lalu

2 Pekan Meutya Hafid Jadi Menkomdigi Ketemu Kasus Pegawai Jadi Beking 1.000 Situs Judi Online, Begini Komentarnya

Menkomdigi Meutya Hafid memastikan pihaknya bakal menindak tegas pegawai Komdigi yang terlibat judi online. Ini tanggapannya.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Bertemu Jokowi dan Prabowo, Sebut Keduanya Satu Frekuensi untuk Pilkada Jakarta

3 hari lalu

Ridwan Kamil Bertemu Jokowi dan Prabowo, Sebut Keduanya Satu Frekuensi untuk Pilkada Jakarta

Ridwan Kamil mengklaim dirinya didukung oleh Prabowo dan Jokowi di Pilkada Jakarta. Pernyataan ini diungkap setelah ia bertemu keduanya.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Datangi Jokowi ke Solo Demi Ucapan Purnatugas, Sebut 11 Tahun Bersama

3 hari lalu

Ridwan Kamil Datangi Jokowi ke Solo Demi Ucapan Purnatugas, Sebut 11 Tahun Bersama

Ridwan Kamil mengaku perbincangannya saat bertemu Jokowi hanya seputar ucapan selamat purnatugas dan sisanya membahas Jakarta secara umum.

Baca Selengkapnya

Istana Sebut Prabowo dan Ridwan Kamil Punya Kedekatan Pribadi

4 hari lalu

Istana Sebut Prabowo dan Ridwan Kamil Punya Kedekatan Pribadi

Kepala Kantor Kepresidenan Hasan Nasbi tidak mau banyak berkomentar mengenai pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya

Legislator PDIP ke Mendagri Tito Karnavian: Pemilu 2024 Paling Brutal, Cawe-cawe Dianggap Normal

4 hari lalu

Legislator PDIP ke Mendagri Tito Karnavian: Pemilu 2024 Paling Brutal, Cawe-cawe Dianggap Normal

Anggota Komisi II DPR dari Fraksi PDIP, Deddy Sitorus, di depan Tito Karnavian menyebut Pemilu 2024 sebagai Pemilu paling brutal sepanjang sejarah.

Baca Selengkapnya

Pilkada Jakarta, Golkar Ungkap Ridwan Kamil-Suswono Akan Gelar Kampanye Akbar

4 hari lalu

Pilkada Jakarta, Golkar Ungkap Ridwan Kamil-Suswono Akan Gelar Kampanye Akbar

Ketua DPD Golkar Jakarta Ahmed Zaki Iskandar mengungkap rencana kampanye akbar Ridwan Kamil-Suswono di ujung masa kampanye Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Diundang Prabowo Makan Malam, Ridwan Kamil Sebut Bahas IKN

4 hari lalu

Diundang Prabowo Makan Malam, Ridwan Kamil Sebut Bahas IKN

Ridwan Kamil mengaku membahas IKN dan hal-hal yang bersifat pribadi bersama Prabowo saat diundang makan malam bersama.

Baca Selengkapnya

Baleg DPR Buka Opsi Pakai Kata Pemulihan di RUU Perampasan Aset

4 hari lalu

Baleg DPR Buka Opsi Pakai Kata Pemulihan di RUU Perampasan Aset

Baleg masih mengkaji penggunaan diksi perampasan dalam RUU Perampasan Aset. Doli menyebut dalam UNCAC, kata yang digunakan adalah pemulihan.

Baca Selengkapnya