Profil Hadi Tjahjanto yang Akan Dilantik Jokowi Jadi Menkopolhukam Besok

Reporter

Andika Dwi

Editor

Devy Ernis

Selasa, 20 Februari 2024 15:55 WIB

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto didampingi Wakil Menteri Raja Juli Antoni dan Gubernur DIY Sri Sultan HB X di sela penyerahan sertifikat BPN di Yogyakarta Kamis sore (7/12). Tempo/Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Agraria dan Tata Ruang Hadi Tjahjanto akan dilantik oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) besok pada Rabu, 21 Februari 2024.

Sumber Tempo di Kementerian Agraria dan Tata Ruang saat dihubungi pada Selasa, 20 Februari 2024, membenarkan Jokowi akan melantik Hadi di Istana Negara besok. Sebelumnya, kabar bahwa Hadi akan dilantik menjadi Menkopolhukam sempat disinggung oleh Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni

“Kalau bener sih, presiden nggak salah pilih,” kata Sahroni yang juga Bendahara Umum Partai Nasdem saat dikonfirmasi melalui pesan singkat pada Selasa, 20 Februari 2024.

Hadi ditunjuk sebagai Menkopolhukam untuk menggantikan posisi Mahfud Md yang mengundurkan diri dari jabatannya pada Jumat, 2 Februari 2024. Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian kemudian dipercaya Jokowi menjadi Plt Menko Polhukam sampai ada menteri definitif. Lalu, seperti apa profil Hadi Tjahjanto? Berikut informasi lengkapnya.

Profil Hadi Tjahjanto

Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto adalah Purnawirawan TNI AU yang menjabat Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN). Pria kelahiran Malang, 8 November 1963 ini merupakan putra pertama dari lima bersaudara dari pasangan Bambang Sudarto dan Nur Sa'adah.

Advertising
Advertising

Hadi memiliki istri bernama Nanik Istumawati. Dari pernikahannya itu, ia dikaruniai dua orang anak yang bernama Hanica Relingga Dara Ayu dan Lettu Pb Handika Relangga Bima Yogatama.

Hadi menyelesaikan Pendidikan SD pada tahun 1976. Kemudian, menyelesaikan Pendidikan SMP pada tahun 1979, diikuti oleh Pendidikan SMA pada tahun 1982. Ia berhasil diselesaikan S1 pada tahun 1997.

Ia kemudian melanjutkan pendidikan S2 dengan konsentrasi Manajemen Sumber Daya Manusia di jurusan Manajemen Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma pada 2017.

Hadi merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara tahun 1986 dan Sekolah Penerbang TNI AU 1987. Ia kemudian melanjutkan pendidikan militer di Sekolah Komando Kesatuan Angkatan Udara (1995), Sekolah Instruktur Penerbangan (1999), College Interarmes De Defence (Sesko Perancis) (2001), Sekolah Staf dan Komando TNI (2009) serta PPSA Lemhannas (2015).

Kariernya di dunia militer diawali dengan menjadi perwira penerbang Skadron 04 Land Abdurahman Saleh. Kemudian, dia berhasil menduduki sejumlah jabatan penting seperti Danlanud Smo, Kadispenau, Danlanud Abd dan Irjen Kemhan RI.

Pada periode Januari 2017 hingga 2018, Hadi menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Udara. Kemudian antara tahun 2017 dan 2021, dia menjabat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia. Hadi merupakan Panglima TNI kedua yang berasal dari Angkatan Udara setelah Djoko Suyanto.

Selama kariernya di dunia militer, Hadi memperoleh banyak penghargaan seperti Bintang Yudha Dharma Utama, Bintang Dharma, Bintang Kartika Eka Paki Utama, Bintang Jalasena Utama, Bintang Swa Bhuwana Paksa Utama, Bintang Swa Bhuwana Paksa Pratama, Bintang Yudha Dharma Nararya, Bintang Swa Buwana Paksa Nararya, SL. Kesetiaan 8 Tahun, 16 Tahun. 24 Tahun, Dharma Nusa, SL. Gom IX Rasaka Dharma (Papua), SL. GOM VIl (Aceh), SL. Wira Nusa, SL. Wira Dharma, SL. Wira Siaga, SL. Dwidya Sistha dan SL. Bhakti Sosial.

Jokowi melantik Hadi Tjahjanto sebagai Menteri ATR/BPN di Istana Negara, Jakarta, pada Rabu, 15 Juni 2022. Mantan Panglima TNI itu menggantikan posisi Sofyan Djalill. Sebagai mantan Panglima TNI, ia dinilai oleh Presiden sebagai orang yang teliti dalam kerja lapangan. Sehingga, diyakini mampu menyelesaikan masalah pertanahan dan tata ruang di tanah air.

RIZKI DEWI AYU | DANIEL A. FAJRI

Pilihan Editor: Ganjar Minta DPR Gunakan Hak Angket dan Hak Interpelasi untuk Dugaan Kecurangan Pilpres 2024, Apa Artinya?

Berita terkait

Deretan Lokasi Proyek 3 Juta Rumah Kabinet Prabowo

11 jam lalu

Deretan Lokasi Proyek 3 Juta Rumah Kabinet Prabowo

Jika rencana program 3 juta rumah ini benar-benar akan diwujudkan, di manakah lokasi untuk proyek ini akan dibangun?

Baca Selengkapnya

Temui Jaksa Agung Bahas Langkah Strategis, Nusron Wahid: Zero Toleransi bagi Mafia Tanah

11 jam lalu

Temui Jaksa Agung Bahas Langkah Strategis, Nusron Wahid: Zero Toleransi bagi Mafia Tanah

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid bertandang ke Kantor Kejaksaan Agung pada Kamis, 31 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

AHY soal Pembangunan IKN Berlanjut dengan Penyesuaian: Ada Prioritas Pembangunan Lain, Anggaran Juga Terbatas

2 hari lalu

AHY soal Pembangunan IKN Berlanjut dengan Penyesuaian: Ada Prioritas Pembangunan Lain, Anggaran Juga Terbatas

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY, kembali bersuara ihwal pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Bantah AHY, Nusron Wahid Sebut Status Lahan 2.068 Hektare di IKN Tidak Bermasalah: HGU Habis, Diambil Alih Negara

2 hari lalu

Bantah AHY, Nusron Wahid Sebut Status Lahan 2.068 Hektare di IKN Tidak Bermasalah: HGU Habis, Diambil Alih Negara

Nusron Wahid menyebutkan status lahan seluas 2.086 hektare di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur tidak bermasalah atau dalam sengketa.

Baca Selengkapnya

AHY Sebut Pembangunan IKN Pertimbangkan Budget, Faisal Basri Pernah Singgung Potensi Pembengkakan Biaya IKN

2 hari lalu

AHY Sebut Pembangunan IKN Pertimbangkan Budget, Faisal Basri Pernah Singgung Potensi Pembengkakan Biaya IKN

AHY sebut pembangunan IKN bakal dilanjutkan namun mesti memperhitungkan anggaran. Jauh hari ekonom Faisal Basri singgung pembengkakan biaya IKN.

Baca Selengkapnya

Pemerintahan Prabowo Masih Kaji Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya

3 hari lalu

Pemerintahan Prabowo Masih Kaji Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kawasan mengatakan pemerintah masih kaji proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya

Baca Selengkapnya

Menteri ATR Nusron Wahid Bicara Jurus Berantas Mafia Tanah

3 hari lalu

Menteri ATR Nusron Wahid Bicara Jurus Berantas Mafia Tanah

Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid bicara soal pemberantasan mafia tanah di hadapan Komisi II DPR.

Baca Selengkapnya

Di Depan Komisi II DPR, Menteri ATR Nusron Wahid Paparkan 8 Program 100 Hari Kerja

3 hari lalu

Di Depan Komisi II DPR, Menteri ATR Nusron Wahid Paparkan 8 Program 100 Hari Kerja

Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid, memaparkan program 100 hari kerjanya di hadapan DPR.

Baca Selengkapnya

Respons Para Menteri setelah Ikut Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang

5 hari lalu

Respons Para Menteri setelah Ikut Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang

Airlangga Hartarto mengatakan Kabinet Merah Putih menginginkan bekerja dengan cepat setelah melakukan retreat di Akmil Magelang.

Baca Selengkapnya

Nila Moeloek Soroti Program Makan Bergizi Gratis Kabinet Prabowo

6 hari lalu

Nila Moeloek Soroti Program Makan Bergizi Gratis Kabinet Prabowo

Mantan Menteri Kesehatan Nila Moeloek menilai program makan bergizi gratis cukup baik, namun ia menilai ada catatan yang perlu ia ingatkan.

Baca Selengkapnya