Akun X Aksi Kamisan Sempat Hilang, Aktivis 98 Prihatin Kondisi Demokrasi Indonesia

Reporter

Bagus Pribadi

Editor

Amirullah

Senin, 22 Januari 2024 09:07 WIB

Ratusan aktivis gabungan memperingati 17 Tahun Aksi Kamisan di depan Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, 18 Januari 2024. Aksi Kamisan menuntut negara menuntaskan kasus hak asasi manusia atau HAM berat di Indonesia. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Aktivis 98 dan eks Sekjend Partai Rakyat Demokratik Petrus Haryanto merasa prihatin dengan demokrasi di Indonesia. Sebab menjelang peringatan Aksi Kamisan ke-17 tahun pada Kamis pekan lalu, akun media sosial X Aksi Kamisan hilang.

“Kami prihatin, sudah 17 tahun para keluarga korban, pegiat HAM, ibu korban pelanggaran HAM berat masa lalu dengan gigih berada di depan Istana menanti keadilan dari presiden satu ke presiden lain, termasuk Presiden Jokowi dalam 9 tahun ini, tapi suara mereka tak didengar,” katanya di acara Selamatkan Demokrasi Indonesia bertajuk Apa Saja Boleh Beda, Musuh Kita Tetap Sama di Grand Sahid Jaya Hotel, Jakarta pada Ahad, 21 Januari 2024.

Menurut dia, pemerintah selama 17 tahun tak menunjukkan rasa empati terhadap perjuangan para keluarga korban yang setiap Kamis berdiri di depan Istana Negara dengan payung hitam itu. “Bahkan akhir-akhir ini dibalas dengan akun Twitter (X) Aksi Kamisan yang menghilang menjelang peringatan kamisan yang ke-17. Kami mengecam tindakan menghilangkan akun Aksi Kamisan itu,” ujar Petrus.

Petrus mengatakan, bersama teman-teman aktivis 98 menuntut keadilan, dan mengecam penghilangan akun karena dinilai sebagai upaya mengembosi Aksi Kamisan.

“Masyarakat kecewa atas Jokowi yang menarik mundur proses demokrasi selama proses pemilu ini. Baik itu terjadi ketika MK memberikan karpet merah kepada Gibran, maupun Jokowi tanpa tedeng aling-aling menyalahgunakan kekuasaan,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) membenarkan hilangnya akun X @aksikamisan pada Rabu, 17 januari 2024. Saat itu, jagad media sosial X ramai memperbincangkan akun Aksi Kamisan yang tak bisa diakses.

“Teman-teman sedang berusaha untuk mengembalikan atau memulihkan akunnya," kata Kepala Divisi Kampanye dan Jaringan KontraS Ahmad Sajali dalam pesan tertulisnya kepada Tempo, Rabu, 17 Januari 2024.

Pilihan Editor: Arsul Sani soal Keakraban dengan Anwar Usman: Sahabat Secara Personal

Berita terkait

31 Tahun Lalu Marsinah Ditemukan Meninggal, Salah Satu Pelanggaran HAM Berat yang Belum Tuntas

1 hari lalu

31 Tahun Lalu Marsinah Ditemukan Meninggal, Salah Satu Pelanggaran HAM Berat yang Belum Tuntas

Marsinah, buruh perempuan yang ditemukan meninggal karena siksaan. Siapa pelaku yang membunuhnya dengan luka tembak?

Baca Selengkapnya

Bertemu Pemerintah Belanda, JATAM Kaltim Beberkan Dugaan Pelanggaran HAM di IKN

3 hari lalu

Bertemu Pemerintah Belanda, JATAM Kaltim Beberkan Dugaan Pelanggaran HAM di IKN

JATAM Kaltim berharap negara lain tak menanam modal di IKN lantaran menilai pembangunan IKN telah banyak melanggar HAM.

Baca Selengkapnya

Laporan Investigasi: Indonesia Impor Spyware dari Perusahaan Israel

7 hari lalu

Laporan Investigasi: Indonesia Impor Spyware dari Perusahaan Israel

Indonesia dikabarkan tengah mengimpor Indonesia tengah mengimpor sejumlah produk spyware dan pengawasan yang sangat invasif dari Israel.

Baca Selengkapnya

AS Tetapkan 5 Unit Keamanan Israel Lakukan Pelanggaran HAM sebelum Perang Gaza

10 hari lalu

AS Tetapkan 5 Unit Keamanan Israel Lakukan Pelanggaran HAM sebelum Perang Gaza

Deplu Amerika Serikat telah menetapkan 5 unit keamanan Israel melakukan pelanggaran berat HAM sebelum pecah perang di Gaza

Baca Selengkapnya

Apa Kata Media Asing soal Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden?

15 hari lalu

Apa Kata Media Asing soal Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden?

Prabowo-Gibran resmi ditetapkan menjadi presiden dan wakil presiden terpilih oleh KPU. Berikut pemberitaan media asing soal penetapan itu.

Baca Selengkapnya

AS Jatuhkan Sanksi kepada Batalion Netzah Yehuda, Apa Tuduhannya?

17 hari lalu

AS Jatuhkan Sanksi kepada Batalion Netzah Yehuda, Apa Tuduhannya?

Amerika Serikat akan menjatuhkan sanksi terhadap batalion Netzah Yehuda Israel atas perlakuan mereka terhadap warga Palestina di Tepi Barat.

Baca Selengkapnya

Pemimpin Partai Buruh Israel Desak Pembubaran Batalion IDF dengan Sejarah Pelanggaran HAM

18 hari lalu

Pemimpin Partai Buruh Israel Desak Pembubaran Batalion IDF dengan Sejarah Pelanggaran HAM

Pemimpin Partai Buruh Israel mengatakan batalion Netzah Yehuda dalam Pasukan Pertahanan Israel (IDF) membunuh warga Palestina "tanpa alasan yang jelas".

Baca Selengkapnya

AS akan Jatuhkan Sanksi pada Batalion Israel atas Pelanggaran HAM, Netanyahu: Saya Lawan!

18 hari lalu

AS akan Jatuhkan Sanksi pada Batalion Israel atas Pelanggaran HAM, Netanyahu: Saya Lawan!

PM Israel Benjamin Netanyahu akan melawan sanksi apa pun yang menargetkan unit militer Israel atas dugaan pelanggaran hak asasi manusia.

Baca Selengkapnya

TNI Sebut OPM Lakukan Pelanggaran HAM Berat, Bagaimana Kategorinya Berdasar UU HAM?

25 hari lalu

TNI Sebut OPM Lakukan Pelanggaran HAM Berat, Bagaimana Kategorinya Berdasar UU HAM?

TNI sebut pembunuhan oleh OPM terhadap Danramil Aradide sebagai pelanggaran HAM berat. Bagaimana kategori jenis pelanggaran HAM berat sesuai UU HAM?

Baca Selengkapnya

Kapuspen TNI Sebut Pembunuhan Prajurit TNI di Papua oleh OPM sebagai Pelanggaran HAM Berat, Ini Batasannya

25 hari lalu

Kapuspen TNI Sebut Pembunuhan Prajurit TNI di Papua oleh OPM sebagai Pelanggaran HAM Berat, Ini Batasannya

Pembunuhan terhadap Danramil Aradide oleh OPM disebut sebagai Pelanggaran HAM Berat. Pelanggaran HAM seperti apa yang masuk kategori berat?

Baca Selengkapnya