Disinggung Kedekatannya dengan PDIP, Anies Baswedan: Akur Terus Dong

Kamis, 11 Januari 2024 17:11 WIB

Calon presiden Indonesia nomor urut 01, Anies Baswedan meninggalkan lokasi usai melakulan kunjungan ke Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Kamis, 11 Januari 2024. Dalam kunjungannya ke Kesultanan Kutai Kartanegara Anies meminta doa restu untuk berkompetisi pada Pilpres 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan mengakui hubungannya tetap akur dengan para elite dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

"Akur terus dong," katanya di sela safari politiknya di Samarinda, Kalimantan Timur, Kamis, 11 Januari 2024.

Spekulasi kedekatan Anies dengan PDIP sebelumnya mulai mencuat saat Ketua DPP PDIP Puan Maharani terlihat bersalaman dan mengobrol dengan dirinya usai debat ketiga yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 7 Januari 2024.

Namun Anies merahasiakan isi obrolannya dengan Puan. Anies hanya mengatakan dia bersama cawapres Muhaimin Iskandar hanya fokus menyalami semua yang ada di lokasi debat.

"Selesai debat kami salaman dengan semua yang ada di situ, ya kalau tidak ada di situ (sekitar area debat), saya tidak salaman, karena otomatis mau cari di mana. Jadi, semua yang ada di situ kami salami, termasuk ada Mbak Puan," kata Anies.

Advertising
Advertising

Namun momen tersebut bukan kali pertama Anies menunjukkan kedekatannya dengan partai banteng bermoncong putih itu.

Saat HUT ke-51 PDIP, Anies turut mengucapkan selamat. Anies berharap PDIP semakin solid dan terus menjadi pilar utama penjaga demokrasi di Indonesia. Ucapan selamat ulang tahun untuk PDIP di Instastory akun Instagram pribadinya @aniesbaswedan.

"Selamat HUT ke-51 PDI Perjuangan 10 Januari 2024 dari Anies R. Baswedan," demikian bunyi kartu ucapan Anies, Rabu, 10 Januari 2024.

Tak lupa, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyertakan logo resmi PDIP dan slogan HUT ke-51, yaitu "Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang".

Menanggapi ucapan selamat dari Anies, capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, mengaku senang.

"Mas Anies terima kasih atas ucapan ulang tahunnya, kami senang," ujar Ganjar usai bertemu dengan para petani bawang merah dan kelompok tani di Desa Kertabesuki, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Rabu, 10 Januari 2024.

Ganjar juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Anies. Ganjar berharap ucapan tersebut merupakan bagian dari persahabatan di antara mereka.

"Mudah-mudahan ini bagian dari sebuah persahabatan," katanya.

Ganjar bahkan sebelumnya sempat mengatakan kemungkinan peluang kolaborasi bersama Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar apabila Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 harus berjalan dua putaran.

Hal ini disampaikan Ganjar di Hetero Space Banyumas, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, pada 9 Januari 2024.

"Ya semua kemungkinan dapat terjadi," kata Ganjar dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Selasa, 9 Januari 2024.

Pengamat nilai hubungannya kian mesra

Dilansir dari Tempo, Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno, menilai kian mesranya hubungan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud merupakan kode keras keduanya bisa jadi berkoalisi di putaran kedua Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024. Peluang itu mungkin terjadi dengan catatan pilpres akan berlangsung dalam dua putaran.

"Itu bisa jadi pertanda kode keras keduanya bisa koalisi di putaran kedua andai pilpres dua putaran," ucap Adi saat dihubungi Tempo melalui pesan WhatsApp, Rabu, 10 Januari 2024.

Menurut dia, koalisi itu mungkin terbentuk terlepas dari siapapun yang lolos di putaran kedua.

Dengan begitu, dia mengatakan kubu Prabowo-Gibran layak bersiaga jika kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud menyatu di putaran kedua.

"Apa pun judulnya, itu mewakili dua kubu besar," ujar dia.

Sejumlah sigi menempatkan pasangan nomor urut 2 itu unggul, tetapi suara mereka belum mencapai 50 persen plus satu untuk menang satu putaran.

SULTAN ABDURAHMAN | ADIL AL HASAN | HAN REVANDA PUTRA | ANTARA

Pilihan Editor: Tak Hanya Goblok, Prabowo Subianto Juga Ucapkan Tolol Saat Singgung Anies Baswedan

Berita terkait

Anies Pastikan Tak Bakal Gabung Partai Usai Pilpres 2024

9 menit lalu

Anies Pastikan Tak Bakal Gabung Partai Usai Pilpres 2024

Mantan calon presiden Anies Baswedan, memastikan dirinya tidak akan bergabung dengan partai mana pun usai Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Menanti Arah Politik PDIP setelah Puan Maharani Bilang Banyak Mengobrol dengan Jokowi dan Prabowo di Bali

26 menit lalu

Menanti Arah Politik PDIP setelah Puan Maharani Bilang Banyak Mengobrol dengan Jokowi dan Prabowo di Bali

Puan Maharani mengungkapkan isi pertemuannya dengan Presiden Jokowi pada Gala Dinner WWF di Bali. Ia mengaku juga berbicara dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Anies Soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta 2024: Saya Sedang Memikirkan Secara Serius

2 jam lalu

Anies Soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta 2024: Saya Sedang Memikirkan Secara Serius

Anies menyebut, dirinya sedang mempertimbangkan secara serius dorongan untuk maju di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Gibran: Saya Akan Datang Kalau Diundang ke Rakernas PDIP

4 jam lalu

Gibran: Saya Akan Datang Kalau Diundang ke Rakernas PDIP

Gibran tak tahu apakah PDIP mengundang ayahnya, Presiden Jokowi ke Rakernas V. Namun ia mengatakan dirinya akan datang kalau diundang.

Baca Selengkapnya

Menerka Pertemuan Jokowi-Puan di Tengah Kabar Presiden Tak Diundang ke Rakernas PDIP

4 jam lalu

Menerka Pertemuan Jokowi-Puan di Tengah Kabar Presiden Tak Diundang ke Rakernas PDIP

Jokowi dan Puan bertemu serta bertegur sapa di Bali. Sebelumnya diwartakan, Jokowi tidak diundang ke Rakernas PDIP.

Baca Selengkapnya

Respons PDIP dan Gerindra soal Jokowi-Puan Bertegur Sapa di WWF Bali

5 jam lalu

Respons PDIP dan Gerindra soal Jokowi-Puan Bertegur Sapa di WWF Bali

Tak sekadar bertemu, Jokowi dan Puan juga bertegur sapa saat di acara WWF di Bali. Apa kata PDIP dan Gerindra soal keduanya?

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Puan Tegur Sapa di Gala Dinner WWF, PDIP: Itu Suatu Keniscayaan

6 jam lalu

Jokowi dan Puan Tegur Sapa di Gala Dinner WWF, PDIP: Itu Suatu Keniscayaan

Said mengatatkan, pertemuan Jokowi dan Puan dapat dimaknai sebagai upaya untuk menunjukkan kepada dunia internasional bahwa Pilpres sudah berakhir.

Baca Selengkapnya

Respons Anies Soal Sudirman Said yang Bakal Maju di Pilgub Jakarta

8 jam lalu

Respons Anies Soal Sudirman Said yang Bakal Maju di Pilgub Jakarta

Anies mengaku belum ada komunikasi dengan Sudirman Said yang berencana maju dalam Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Bahas UKT Mahal, Panja Komisi X DPR Bakal Undang Sejumlah Pihak Ini

8 jam lalu

Bahas UKT Mahal, Panja Komisi X DPR Bakal Undang Sejumlah Pihak Ini

Selasa besok, 21 Mei 2024, Panja Komisi X DPR bakal menggelar Raker dengan sejumlah pihak untuk membahas UKT mahal. Siapa saja yang diundang?

Baca Selengkapnya

Eks Bupati Jember Faida Berharap Rekomendasi PPP di Pilkada 2024, Ini Alasannya

10 jam lalu

Eks Bupati Jember Faida Berharap Rekomendasi PPP di Pilkada 2024, Ini Alasannya

Selain Faida, Bupati Jember Hendy Siswanto juga telah mendaftar ke PPP untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya