Beredar Video Hoaks Erupsi Gunung Tangkuban Parahu

Rabu, 27 Desember 2023 16:16 WIB

TEMPO.CO, Bandung - Ketua Tim Kerja Gunung Api, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ahmad Basuki mengatakan video beredar yang menampilkan terjadinya erupsi di Gunung Tangkuban Parahu dipastikan hoaks. “Ini yang kedua kalinya bulan ini,” kata dia saat dihubungi Tempo, Rabu, 27 Desember 2023.

Ahmad memastikan video yang beredar tersebut merupakan video lama saat peristiwa erupsi Gunung Tangkuban Parahu tahun 2019 lalu. Dalam bulan ini saja sudah dua kali video tersebut menyebar.

“Pertama waktu Gunung Marapi meletus 3 Desember video hoaks itu beredar. Dan sekarang muncul lagi,” ujar Ahmad.

Ahmad mengatakan, status aktivitas Gunung Tangkuban Parahu saat ini dalam status Level I atau normal. Dari pengamatan visual dua kawah di gunung tersebut masih seperti biasa. Pengamatan visual Kawah Ratu terlihat asap dengan ketinggian 5-100 meter dari dasar kawah, dan dari Kawah Ecoma tertutup genangan air hujan. “Posisinya masih normal,” kata Ahmad.

Ahmad mengatakan, wisatawan masih diperbolehkan beraktivitas seperti biasa di area kunjungan seputar kawah gunung tersebut. “Yang tidak diperbolehkan itu turun ke dasar Kawah Ratu dan Kawah Upas,” kata dia.

Advertising
Advertising

Ahmad mengimbau pengunjung Gunung Tangkuban Parahu tetap waspada. “Karena ini musim liburan dan juga musim hujan, harap masyarakat waspada munculnya gas-gas vulkanik yang agak berbahaya untuk kesehatan kalau cuaca dalam keadaan mendung atau hujan agar tidak mendekati kawah karena bisa menyebabkan peningkatan konsentrasi gas-gas tersebut. Saat cuaca mendung atua hujan, gas-gas vulkanik cenderung diam di tempat dan tidak menyebar sehingga konsentrasinya bisa meningkat,” kata dia.

Ia menyarankan untuk memakai masker jika mengunjung area di sekitar kawah gunung api. “Lebih baik hati-hati karena konsentrasi gas bisa meningkat tiba-tiba,” kata dia.

Pengelola area wisata area kawah Gunung Tangkuban Parahu membenarkan tidak ada peristiwa erupsi di gunung saat ini seperti yang terlihat dalam video yang menyebar. “Itu hoaks. Itu video tahun 2019 lalu,” kata Direktur Utama PT Graha Rani Putra Persada, Putra Kaban, saat dihubungi Tempo, Rabu, 27 Desember 2023.

Kaban mengatakan, kunjungan wisatawan ke area sekitar kawah Gunung Tangkuban Parahu di musim libur sepekan terakhir ini relatif ramai. Kunjungan wisatawan naik 30 persen dibandingkan hari-hari biasa. “Sekarang kunjungan agak bagus, lebih dari biasa,” kata dia.

Kaban mengaku, tidak berani mematok target kunjungan wisata karena Gunung Tangkuban Parahu bukan satu-satunya destinasi wisata di Kabupaten Bandung Barat sejak Lembang hingga Subang. “Sekarang ini kita tidak berani menargetkan karena saking banyaknya objek wisata di sini. Ini saja sudah Alhamdulillah,” kata dia.

Pilihan Editor: Wisata Gunung Tangkuban Parahu: Harga Tiket Terbaru, Jam Buka, dan Rute Tercepatnya

Berita terkait

Potensi Gempa Sesar Lembang, Peneliti BRIN Sebut Tingkat Ancaman Besar Karena Dangkal

2 jam lalu

Potensi Gempa Sesar Lembang, Peneliti BRIN Sebut Tingkat Ancaman Besar Karena Dangkal

Sampai kedalaman 4,5 meter tanah ditemukan empat kejadian gempa yang berkaitan dengan Sesar Lembang

Baca Selengkapnya

Diincar Jerman, Penghiliran Nikel Jalan Terus

15 jam lalu

Diincar Jerman, Penghiliran Nikel Jalan Terus

Pemerintah Jerman masih menginginkan produk nikel mentah Indonesia. Namun pemerintah Indonesia tetap akan jalankan penghiliran industri nikel.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Kisah Petugas Kebersihan di Proyek Bendungan Sepaku Semoi IKN, Tanggapan Stafsus ESDM Soal Kritik Hilirisasi Nikel Lebih Untungkan Cina

20 jam lalu

Terkini Bisnis: Kisah Petugas Kebersihan di Proyek Bendungan Sepaku Semoi IKN, Tanggapan Stafsus ESDM Soal Kritik Hilirisasi Nikel Lebih Untungkan Cina

Cerita pekerja harian di proyek Bendungan Sepaku Semoi Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya

Ramai Kritik Hilirisasi Nikel Dianggap Lebih Untungkan Cina, Ini Tanggapan Stafsus ESDM

23 jam lalu

Ramai Kritik Hilirisasi Nikel Dianggap Lebih Untungkan Cina, Ini Tanggapan Stafsus ESDM

Pengamat Ekonomi Energi UGM Fahmy Radhi mengatakan keuntungan nilai tambah hilirisasi nikel di Indonesia selama ini lebih banyak tersalur ke Cina.

Baca Selengkapnya

Gunung Ibu Erupsi Lagi, Ada Lava Pijar dan Muntahan Abu Setinggi 4.000 Meter

1 hari lalu

Gunung Ibu Erupsi Lagi, Ada Lava Pijar dan Muntahan Abu Setinggi 4.000 Meter

Gunung api Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, kembali erupsi pada dinihari pukul 00.24 WIT, Sabtu, 11 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

CekFakta #259 Memahami Konten-konten Viral Reduksi Penyebarkan Hoaks

1 hari lalu

CekFakta #259 Memahami Konten-konten Viral Reduksi Penyebarkan Hoaks

Memahami Konten-konten Viral Reduksi Penyebar Hoaks

Baca Selengkapnya

PVMBG: Aktivitas Erupsi Gunung Ibu Meningkat

2 hari lalu

PVMBG: Aktivitas Erupsi Gunung Ibu Meningkat

PVMBG mencatat Gunung Ibu di Maluku Utara kembali mengalami dua kali erupsi tadi malam.

Baca Selengkapnya

Alasan PVMBG Tetap Memasang Status Siaga Meski Erupsi Gunung Marapi Mereda

2 hari lalu

Alasan PVMBG Tetap Memasang Status Siaga Meski Erupsi Gunung Marapi Mereda

PVMBG terus mengimbau masyarakat di sekitar Gunung Marapi, tetap waspada terhadap bahaya erupsi dan banjir lahar dingin.

Baca Selengkapnya

Viral Anggota TNI jadi Korban, Begini Cara Menghadapi Pungli di Jalan

2 hari lalu

Viral Anggota TNI jadi Korban, Begini Cara Menghadapi Pungli di Jalan

Cara menghadapi pungli di jalan bisa menghubungi call center 110 kepolisian.

Baca Selengkapnya

Danau Kawah Gunung Dempo Berubah Warna Setelah Gempa Tremor Meningkat

2 hari lalu

Danau Kawah Gunung Dempo Berubah Warna Setelah Gempa Tremor Meningkat

Air danau kawah Gunung Dempo di Sumatera Selatan teramati berubah warna dari hijau tosca menjadi abu-abu. Masyarakat sekitar diminta tetap tenang.

Baca Selengkapnya