Kapolri Beri Perhatian Upaya Evakuasi Pendaki Korban Erupsi Marapi

Selasa, 5 Desember 2023 23:33 WIB

Tim gabungan mengangkat jenazah korban erupsi Gunung Marapi di Nagari Batu Plano, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Selasa, 5 Desember 2023. Data SAR Padang menyatakan sebanyak delapan jenazah pendaki berhasil dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Dr Achmad Mochtar di Bukittinggi untuk diidentifikasi. ANTARA FOTO/Muhammad Arif Pribadi

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengatakan kepolisian sudah memberikan respons bantuan bagi korban erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat. Salah satunya, kata dia, dengan mengirimkan personel untuk membantu evakuasi pendaki yang terjebak di gunung itu.

Listyo Sigit berujar personel yang dikirim berasal dari kepolisian daerah setempat di kawasan Gunung Marapi. “Untuk masalah peristiwa bencana yang terjadi, kami tentunya segera dan saat ini saya kira wilayah sudah menurunkan tim untuk melakukan langkah-langkah mitigasi,” kata Listyo Sigit saat ditemui di Mabes Polri, Jakarta Selatan, pada Selasa, 5 Desember 2023.

Menurut Listyo Sigit, kepolisian sedang melakukan evakuasi dan pertolongan kepada para korban. “Kemudian langkah-langkah lanjut, termasuk pertolongan dan sebagainya, saat ini sedang dilaksanakan,” ujar dia.

Sebelumnya, Kepala Bidang Humas Polda Sumatera Barat Komisaris Besar Dwi Sulistyawan menyatakan pihaknya telah mengirim personel untuk membantu penanganan bencana alam akibat erupsi Gunung Marapi. "Sejak semalam sudah diturunkan," kata dia melalui keterangan tertulis pada Senin, 4 Desember 2023.

Erupsi Gunung Marapi yang berada di Tanah Datar, Sumatera Barat, terjadi pada Minggu siang, 3 Desember 2023. Personel yang diturunkan dari Direktorat Samapta dan Satuan Brigade Mobil (Brimob) Polda Sumbar.

Advertising
Advertising

Dwi Sulistyawan mengatakan, bantuan personel kepolisian itu untuk membantu evakuasi korban yang terjebak di Gunung Marapi pasca-erupsi. Kepolisian Resor terdekat di Sumatera Barat pun sudah diturunkan dalam penanganan korban.

Diketahui, saat ini Tim SAR gabungan masih mengupayakan proses evakuasi sejumlah pendaki yang masih terjebak. Kepala Kantor SAR Kelas A Padang Abdul Malik mengatakan erupsi Marapi yang terus terjadi menjadi kendala utama tim.

"Tim terkendala karena erupsi terus terjadi di kawah Gunung Marapi Sumatera Barat, hari ini saja kami menghitung ada 6 kali," ujarnya di Pos Jalur Pendakian Marapi Via Batu Palano pada Selasa, 5 Desember 2023.

Menurut Abdul Malik, masih ada 10 pendaki yang belum ditemukan. Dugaan tim di lapangan para pendaki tersebut berada di sekitar kawah. Hal tersebut berdasarkan penemuan 2 pendaki oleh masyarakat pada Senin 4 Desember 2023.

Pilihan Editor: Pengacara Kabarkan Kondisi Terkini Ghisca Mahasiswi Tersangka Penipuan Tiket Konser Coldplay yang Raup Rp 5,1 Miliar

Berita terkait

Kapolri Rekrut Casis Bintara yang Jarinya Putus karena Dibegal

8 jam lalu

Kapolri Rekrut Casis Bintara yang Jarinya Putus karena Dibegal

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merekrut Satrio Mukhti calon siswa (casis) Bintara Polri yang jarinya putus karena dibegal

Baca Selengkapnya

Revisi UU Polri Muat Usulan Polisi Dapat Perlindungan Jaminan Sosial

13 jam lalu

Revisi UU Polri Muat Usulan Polisi Dapat Perlindungan Jaminan Sosial

DPR akan merevisi UU Polri. Salah satu perubahannya adalah polisi bisa mendapatkan perlindungan jaminan sosial.

Baca Selengkapnya

Tak sampai Sepekan, Dua Orang Lompat dari Jembatan Barelang Batam hingga Tewas

1 hari lalu

Tak sampai Sepekan, Dua Orang Lompat dari Jembatan Barelang Batam hingga Tewas

Dua orang tewas usai melompat dari Jembatan Barelang di Kota Batam dalam waktu yang berdekatan

Baca Selengkapnya

Revisi UU Polri, Batas Usia Pensiun Kapolri Diperpanjang Berdasarkan Keputusan Presiden

1 hari lalu

Revisi UU Polri, Batas Usia Pensiun Kapolri Diperpanjang Berdasarkan Keputusan Presiden

DPR RI berencana membahas revisi Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia atau UU Polri. Revisi UU tersebut salah satunya mengatur perubahan batas usia pensiun anggota dan perwira kepolisian.

Baca Selengkapnya

Jadi Korban Begal Hingga Jari Nyaris Putus, Satrio Mukhti Calon Siswa Bintara Diangkat Jadi Anggota Polri

1 hari lalu

Jadi Korban Begal Hingga Jari Nyaris Putus, Satrio Mukhti Calon Siswa Bintara Diangkat Jadi Anggota Polri

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengangkat Satrio Mukhti, 18 tahun calon siswa Bintara korban begal menjadi anggota Polri.

Baca Selengkapnya

Pria yang Hilang Setelah Lompat dari Jembatan Barelang Batam Akhirnya Ditemukan

3 hari lalu

Pria yang Hilang Setelah Lompat dari Jembatan Barelang Batam Akhirnya Ditemukan

Dalam keterangan awal Basarnas, korban sempat meminjam telepon genggam seorang pengunjung sebelum meloncat dari Jembatan Barelang.

Baca Selengkapnya

Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

5 hari lalu

Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

Pria itu diduga melompat setelah meminjam handphone seorang pengunjung Jembatan Barelang. Kota Batam.

Baca Selengkapnya

Kapolri Beri Penghargaan bagi Polisi yang Bertugas di Papua Pegunungan: Dari Pin Emas hingga Kenaikan Pangkat

10 hari lalu

Kapolri Beri Penghargaan bagi Polisi yang Bertugas di Papua Pegunungan: Dari Pin Emas hingga Kenaikan Pangkat

Kapolri memberikan kenaikan pangkat luar biasa kepada lima polisi di Papua, yaitu KPLB satu tingkat lebih tinggi dari pangkat lama.

Baca Selengkapnya

Kapolri Beberkan Tugas Tokoh Buruh Andi Gani Nena Wea yang Diangkat jadi Staf Ahli

16 hari lalu

Kapolri Beberkan Tugas Tokoh Buruh Andi Gani Nena Wea yang Diangkat jadi Staf Ahli

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membeberkan alasannya mengangkat tokoh buruh, Andi Gani Nena Wea, sebagai salah satu staf ahlinya.

Baca Selengkapnya

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

16 hari lalu

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

Timnas Indonesia kalah melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024. Ini komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya