Kampanye di Tasikmalaya, Prabowo: Maaf Sejak 2019 Saya Tidak ke Sini

Minggu, 3 Desember 2023 08:48 WIB

Calon Presiden Prabowo Subianto saat berkampanye di Primajasa Exhibition Center, Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu, 2 Desember 2023. Pesulap Limbad tampak hadir mengenakan pakaian gelap (paling kanan). Dok. Tim Media Prabowo

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor urut dua Prabowo Subianto berkampanye perdana di Tasikmalaya pada Sabtu, 2 Desember 2023. Di depan para pendukungnya di Primajasa Exhibition Center, Tasikmalaya, Jawa Barat, Prabowo meminta maaf tak berkunjung sejak kampanye terakhir pada Pemilihan Presiden atau Pilpres 2019.

Prabowo mengatakan, dia tak kembali ke Tasikmalaya karena kalah dalam Pilpres 2019. Namun, dia mengatakan tidak menyerah dan bangkit kembali setelah jatuh. "Saya juga minta maaf sejak 2019 saya tidak kembali ke sini," ucapnya di lokasi acara, Sabtu, 2 Desember 2023.

Pada Pilpres 2019, Prabowo mengatakan pihaknya mencalonkan diri dengan "paket hemat". "Sekarang Pak Jokowi telah mengajak saya bersatu. Beliau kalahkan saya tapi beliau ajak bersatu untuk rakyat indonesia," ucapnya.

Dalam gelaran bertajuk konsolidasi tokoh agama dan masyarakat, itu Prabowo mengucapkan terima kasih atas dukungan para hadirin acara itu. "Saya mulai kampanye terbuka di Jawa Barat. Saya mulai kampanye ini di Tasikmalaya. Sebagai rasa hormat saya," ujarnya.

Sejumlah tokoh tampak hadir menemani Prabowo. Mereka adalah Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua TKN Prabowo-Gibran Rosan Roeslani, Ketua TKD Prabowo-Gibran Jawa Barat Ridwan Kamil, pendakwah Haikal Hasan, hingga pesulap Limbad.

Advertising
Advertising

Juru Bicara TKN Prabowo-Gibran Budi Satrio Djiwandono mengungkap alasan pemilihan Jawa Barat sebagai tempat kampanye pertama Prabowo Subianto. Calon presiden nomor urut 2 itu dijadwalkan berkampanye di Tasikmalaya dan Serang, Banten, Jawa Barat pada Sabtu, 2 Desember 2023 dan Ahad, 3 Desember 2023.

Budi mengatakan, Jawa Barat merupakan daerah dengan pemilih Prabowo terbanyak pada Pilpres 2014 dan 2019. “Di dua Pilpres sebelumnya Pak Prabowo selalu unggul, dan kita optimis di 2024 juga akan seperti itu," ucapnya melalui keterangan tertulis, Sabtu, 2 Desember 2023.

Kampanye di Tasikmalaya itu, menurut Budi, merupakan kali pertama Prabowo berkampanye seharian penuh sebagai calon presiden. “Pak Prabowo akan mulai melakukan kegiatan penuh seharian sebagai capres," ucapnya.

Selama berkampanye di Tasikmalaya, Budi mengatakan Prabowo akan mengunjungi pondok pesantren dan mengadakan reuni dengan para pendukungnya. "Jadi kegiatannya lebih kepada silaturahmi," ujar politikus Partai Gerindra itu.

Tak hanya itu, Budi mengatakan pihaknya akan memulai aktivasi Program Makan Siang dan Susu Gratis serta Bantuan Gizi. “Sebagai bagian dari kampanye adu gagasan, tentunya sesuai dengan peraturan kampanye yang ada," tuturnya.

Pilihan Editor: Mengapa KPU Ubah Format Debat Pilpres 2024, Tak Ada Lagi Debat Khusus Antar Cawapres seperti Pilpres 2019?

HAN REVANDA PUTRA

Berita terkait

Prabowo Hapus Utang Petani hingga Nelayan, Menteri UMKM Jelaskan Syaratnya

13 menit lalu

Prabowo Hapus Utang Petani hingga Nelayan, Menteri UMKM Jelaskan Syaratnya

Seputar langkah Prabowo menghapus kredit macet UMKM petani hingga nelayan.

Baca Selengkapnya

Top 3 Nasional: Meutya Hafid Cerita Kondisi Kantor Digeledah dalam Kasus Judi Online, Budi Gunawan Jadi Ketua Kompolnas

1 jam lalu

Top 3 Nasional: Meutya Hafid Cerita Kondisi Kantor Digeledah dalam Kasus Judi Online, Budi Gunawan Jadi Ketua Kompolnas

Penggeledahan Komdigi oleh polisi untuk menyelidiki kasus judi online hingga Budi Gunawan diangkat jadi ketua Kompolnas paling banyak dibaca.

Baca Selengkapnya

Kenapa Subsidi BBM Dianggap Tidak Tepat Sasaran, Rencana Prabowo Mengubah Menjadi BLT

2 jam lalu

Kenapa Subsidi BBM Dianggap Tidak Tepat Sasaran, Rencana Prabowo Mengubah Menjadi BLT

Skema pengubahan subsidi BBM jadi BLT dikaji Kementerian ESDM. Prabowo bentuk Tim Khusus Subsidi untuk mencari bentuk subsidi yang tepat sasaran.

Baca Selengkapnya

Prabowo Berencana Ubah Subsidi BBM Menjadi BLT, Ekonom Minta Pemerintah Hati-hati

11 jam lalu

Prabowo Berencana Ubah Subsidi BBM Menjadi BLT, Ekonom Minta Pemerintah Hati-hati

Ekonom, Achmad Nur Hidayat, meminta Presiden Prabowo Subianto berhati-hati bila dengan rencana mengubah subsidi BBM menjadi BLT.

Baca Selengkapnya

Soal Kelanjutan Nama Capim KPK, Anggota DPR Bilang Terserah Presiden

11 jam lalu

Soal Kelanjutan Nama Capim KPK, Anggota DPR Bilang Terserah Presiden

Supratman menjelaskan, pimpinan DPR sudah mengirimkan surat kepada Prabowo untuk menanyakan Capim KPK yang diserahkan Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Respons atas Penunjukan Basuki Hadimuljono sebagai Kepala OIKN

12 jam lalu

Ragam Respons atas Penunjukan Basuki Hadimuljono sebagai Kepala OIKN

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono mengatakan Prabowo menghendaki untuk terus melaksanakan pembangunan IKN.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi FPI dalam Reuni Aksi 411, Tiga Tuntutan Dibacakan Menantu Rizieq Shihab

12 jam lalu

Serba-serbi FPI dalam Reuni Aksi 411, Tiga Tuntutan Dibacakan Menantu Rizieq Shihab

Tiga tuntutan FPI dalam Reuni Aksi 411 dibacakan menantu Rizieq Shihab, Muhammad bin Husein Alatas.

Baca Selengkapnya

Kata Dirjen Konservasi Soal Dampak KLHK Dipecah Lagi oleh Prabowo

12 jam lalu

Kata Dirjen Konservasi Soal Dampak KLHK Dipecah Lagi oleh Prabowo

Prabowo memecah KLHK dan memisahkan kembali kehutanan sebagai kementerian tersendiri. Ditjen KSDAE pun ikut kembali bersama induknya yang lama itu.

Baca Selengkapnya

Dilantik Prabowo Jadi Kepala OIKN Definitif, Basuki Hadimuljono Langsung Incar Investor Swasta

13 jam lalu

Dilantik Prabowo Jadi Kepala OIKN Definitif, Basuki Hadimuljono Langsung Incar Investor Swasta

Basuki Hadimuljono mengatakan bahwa ia mengincar peluang investasi swasta untuk mempercepat proses pembangunan di IKN, dalam waktu 3-4 tahun ke depan

Baca Selengkapnya

Deretan Pesan Prabowo kepada Para Menteri Kabinet Merah Putih

13 jam lalu

Deretan Pesan Prabowo kepada Para Menteri Kabinet Merah Putih

Prabowo mengimbau para menteri di kabinetnya agar tidak sering mengadakan seminar atau melakukan perjalanan ke luar negeri.

Baca Selengkapnya