Pasangan AMIN Sudah Siap untuk Debat Capres-Cawapres, Jadi Momen Naikkan Elektabilitas
Reporter
Tika Ayu
Editor
Iqbal Muhtarom
Rabu, 29 November 2023 05:57 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Kapten Timnas Anies-Cak Imin (AMIN) Syaugi Alaydrus mengatakan calon presiden dan calon wakil presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar selalu siap untuk melakukan debat capres-cawapres.
"Ya beliau sangat siap," ungkap Syaugi saat ditemui di Bogor, Jawa Barat, Selasa, 28 November 2023.
Syaugi lantas mengingatkan bagaimana contoh yang sudah dilakukan Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan saat mengikuti kontestasi Pilkada DKI Jakarta 2017 lalu. Ia mengklaim Anies dapat menampilkan gagasan yang prima.
"Kita bisa lihat zaman dulu waktu gubernur DKI bagaimana. Kita sangat yakin. Kita lihat selama ini aja," kata dia.
Sebelumnya, Komisioner KPU August Mellaz menyatakan pihaknya masih terus mematangkan rencana debat capres. Sejauh ini, KPU berencana menggelar lima kali debat. Namun detail soal agenda tersebut belum diketahui.
Pun Syaugi mengatakan sosok Anies sudah serinv bersentuhan dengan dunia intelektual. Sehingga debat gagasan bukanlah suatu hal baru.
"Kita lihat selama ini aja. Anies datang ke suatu tempat ke seminar, setiap ada pertanyaan apa dijawab dengan lugas, dengan teori, gak ada cuma jawaban kosong," ujarnya.
Syaugi menyatakan pada waktunya KPU pasti akan merilis jadwal debat capres-cawapres. Karena itu, pihaknya tidak terlalu gusar bila saat ini KPU belum mengeluarkan jadwal.
"Pasti ada jadwal itu pasti ada gak mungkin enggak lah. kami belum tahu saja. tapi belum tahu. Pasti ada nanti sudah ada jadwalnya," katanya.
Ia menyebut komitmen Timnas AMIN mendorong debat capres Pilpres 2024. Hal tersebut kata Syaugi, akan menjadi kesempata bagi masyarakat untuk mengenal Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar beserta visi-misi mereka.
"Supaya masyarakat lebih mencintai menyenangi karena tahu cara berpikir visi misinya," kata dia.
Syaugi juga mengatakan dengan adanya debat capres Pilpres 2024 juga membantu masyarakat untuk mulai berpikir menentukan pilihannya politiknya. "Supaya masyarakat tahu kemampuan para capres," katanya.
Menurut Syaugi, debat capres akan jadi kesempatan untuk mendongkrak elektabilitas AMIN. Ia optimistis elektabilitas AMIN terus membaik, terutama usai debat capres.
Pilihan Editor: Berjasa Terbitkan IMB Kawasan, Warga Tanah Merah Antusias Menyambut Anies Baswedan