Penetapan Ratu Kalinyamat Pahlawan Nasional, Megawati Pernah Mengusulkannya Tahun Lalu

Sabtu, 11 November 2023 17:50 WIB

Ratu Kalinyamat. Dok: Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Pada 10 November 2023 seiring peringatan Hari Pahlawan, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menganugerahkan gelar pahlawan nasional untuk enam pejuang. Adapun, enam pejuang tersebut, yaitu Ida Dewa Agung Jambe (Bali), Bataha Santiago (Sulawesi Utara), Mohammad Tabrani Soerjowitjirto (Jawa Timur), Ratu Kalinyamat (Jawa Tengah), KH Abdul Chalim (Jawa Barat), dan KH Ahmad Hanafiah (Lampung).

Acara tersebut lebih dahulu diumumkan oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) sekaligus Ketua Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan, Mahfud MD.

“Setiap Hari Pahlawan, kami menganugerahkan gelar pahlawan kepada para pejuang yang ikut memperjuangkan kemerdekaan negara dan/atau ikut mengisi kemerdekaan melalui pengabdian dan perjuangan yang luar biasa jasanya,” kata Mahfud MDpada 8 November 2023.

Pada 2023, Ratu Kalinyamat menjadi satu-satunya perempuan yang mendapatkan gelar Pahlawan Nasional. Pemilik nama asli Retna Kencana ini merupakan penguasa Jepara saat masa Islam masuk ke Pulau Jawa. Ia dikenal sebagai sosok pemberani dan heroik lantaran beberapa kali turun tangan dalam pertempuran menyerang Portugis. Pada 1550, ia membantu Sultan Johor melawan tentara Portugis dengan mengirim 40 kapal perang dan 4.000 pasukan ke Selat Malaka.

Selain itu, pada 1565, Ratu Kalinyamat turut membantu perjuangan masyarakat Hitu di Ambon melawan Portugis. Lalu, Ratu Kalinyamat juga mengirim 300 kapal dengan 15.000 pasukan untuk membantu Sultan Aceh melawan Portugis di Malaka.

Advertising
Advertising

Berdasarkan core.ac.uk, sejak masih gadis, Ratu Kalinyamat mendapatkan kepercayaan menjadi Adipati Jepara. Sejak perebutan tahta di Demak, nama Ratu Kalinyamat banyak dibicarakan dalam sejarah Indonesia. Ia terkenal lantaran menjadi tokoh utama dalam penyelesaian konflik di Kesultanan Demak.

Satu tahun sebelum Jokowi memberikan gelar pahlawan nasional kepada Ratu Kalinyamat, Presiden Kelima Indonesia, Megawati Soekarnoputri pernah mengusulkannya. Saat itu diusulkan bersama Dokter Soeharto, dokter pribadi Bung Karno dan penginisiasi Ikatan Dokter Indonesia. Pada tahun lalu, dr Soeharto telah ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional.

"Saya sangat setuju nama beliau dijadikan pahlawan nasional. Sebab, ini kembali bukan karena saya subjektif sama perempuan. Enggak. Saya pernah tahu sebagai presiden untuk menjadikan seorang pahlawan itu tidak gampang," kata Megawati melalui keterangannya pada Kamis, 11 Agustus 2022.

Bahkan, Portugis pernah mencatat Ratu Kalinyamat sebagai rainha de Japara, senhora poderosa e rica, de kranige Dame. Arti dari kalimat itu adalah "Ratu Jepara seorang wanita yang kaya dan berkuasa, seorang perempuan pemberani".

"Coba bayangkan, orang penjajah saja mengakui, tetapi kok kita sendiri ya ndak. Jadi saya setuju banget," kata Megawati.

Saat itu, Ketua Umum PDIP Megawati menilai bahwa Ratu Kalinyamat dengan kegigihan dan keberanian dalam berjuang untuk Indonesia sudah diakui oleh bangsa luar. Atas dasar tersebut, Ratu Kalinyamat juga layak dihargai dan dijadikan pahlawan nasional Indonesia.

RACHEL FARAHDIBA R | DEWI NURITA I DEVY ERNIS

Pilihan Editor: Megawati Usulkan Ratu Kalinyamat dan Dokter Soeharto Jadi Pahlawan Nasional

Berita terkait

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

2 jam lalu

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

Pengesahan RUU MK di tahap I menimbulkan polemik. Sebab, selain dianggap dibahas diam-diam, bisa melemahkan independensi MK. Apa kata Ketua MKMK?

Baca Selengkapnya

Rakernas PDIP Digelar 24-26 Mei 2024, Utut Adianto: Fokus Tentukan Sikap Politik ke Depan

3 jam lalu

Rakernas PDIP Digelar 24-26 Mei 2024, Utut Adianto: Fokus Tentukan Sikap Politik ke Depan

PDIP akan lakukan Rakernas V di kawasan Ancol, Jakarta pada 24-26 Mei 2024. Apa persiapan dan yang akan dibahas dalam Rakernas PDIP itu?

Baca Selengkapnya

Tolak Revisi UU Penyiaran, Mahfud Md Bilang Tugas Media Justru Lakukan Investigasi

2 hari lalu

Tolak Revisi UU Penyiaran, Mahfud Md Bilang Tugas Media Justru Lakukan Investigasi

Mahfud Md berujar pelarangan melakukan dan menyiarkan hasil investigasi untuk media sama saja seperti melarang peneliti melakukan riset.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Sebut Revisi UU Penyiaran Keblinger: Tugas Media Itu Investigasi, Kok Dilarang?

2 hari lalu

Mahfud Md Sebut Revisi UU Penyiaran Keblinger: Tugas Media Itu Investigasi, Kok Dilarang?

Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md mengkritisi rencana DPR RI untuk merevisi Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran atau UU Penyiaran. Mahfud mengatakan aturan-aturan diusulkan dalam revisi undang-undang tersebut keblinger atau sesat.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Sebut RUU MK Mengganggu Independensi Hakim

2 hari lalu

Mahfud Md Sebut RUU MK Mengganggu Independensi Hakim

Mantan Menko Polhukam, Mahfud Md, mengungkapkan bahwa revisi Undang-undang Mahkamah Konstitusi mengganggu independensi hakim.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Mahfud Md Soal RUU MK yang Dia Sebut Kini Tak Lagi Jadi Ancaman

2 hari lalu

Penjelasan Mahfud Md Soal RUU MK yang Dia Sebut Kini Tak Lagi Jadi Ancaman

Mantan Menko Polhukam Mahfud MD menanggapi RUU MK yang baru saja diterima Menko Hadi Tjahjanto di tingkat Panja. Padahal, RUU tersebut sempat ditolak Mahfud.

Baca Selengkapnya

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

3 hari lalu

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

PDIP masih menjaring nama-nama potensial untuk Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

3 hari lalu

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyinggung politik seni saat meninjau pameran bertajuk Melik Nggendong Lali karya Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra dan PDIP Kompak, Bilang Begini soal Persamuhan Prabowo-Megawati

3 hari lalu

Sekjen Gerindra dan PDIP Kompak, Bilang Begini soal Persamuhan Prabowo-Megawati

Rencana persamuhan antara Prabowo dan Megawati belum terwujud hingga kini. Sekjen Gerindra dan PDIP bilang begini.

Baca Selengkapnya

PDIP Bicara Pertemuan Prabowo-Megawati, Revisi UU Kementerian Negara, hingga 8 Nama Cagub Jakarta

3 hari lalu

PDIP Bicara Pertemuan Prabowo-Megawati, Revisi UU Kementerian Negara, hingga 8 Nama Cagub Jakarta

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, menjawab berbagai perkembangan politik terkini.

Baca Selengkapnya