Juru Kamera Metro TV Dipukul

Reporter

Editor

Rabu, 24 September 2003 14:23 WIB

TEMPO Interaktif, Makassar: Juru kamera Metro TV, Sayyed Alwi Fauzy, dipukul petugas keamanan PT. Gowa Makassar Tourism Development Tbk. saat meliput unjuk rasa warga, di Makassar, Rabu siang (24/8). Mulanya, sekitar 500 warga berunjuk rasa ke kantor PT GMTD di kawasan Tanjung Bunga, Makassar. Mereka menuntut, perusahaan itu menghentikan pembangunan di atas lahan yang dipersengketakan. Sejumlah wartawan datang meliput aksi unjuk rasa warga tersebut. Petugas keamanan perusahaan yang berjaga-jaga, justru berlaku kasar terhadap warga, bahkan nyaris terjadi pemukulan kepada koordinator unjuk rasa. Kejadian tersebut direkam juru kamera Metro TV, Sayyed Alwi Fauzy. Ternyata, tindakan Alwi tidak berkenan di hati petugas keamanan. Tiba-tiba, seorang petugas mendaangi Alwi dan memukulnya. Beruntung, hanya kamera yang dipanggul Alwi yang kena. Insiden tersebut kemudian mengundang protes sejumlah wartawan yang meliput aksi. Kemudian, petugas kemananan dan wartawan bersitegang. Suasana mereda karena dilerai aparat kepolisian. Ketua AJI (Aliansi Jurnalis Independen) Makassar, Abdul Harerah HR yang berada di lokasi kejadian menyatakan protes atas insiden pemukulan tersebut. Menurutnya, ada undang-undang yang melindungi wartawan dalam bertugas. Oleh karenanya, jika tidak puas dengan tindakan wartawan, pihak yang merasa dirugikan harus menempuh prosedur yang diatur Undang-undang. "Ini intimidasi dan pemukulan yang kesekian kalinya terhadap wartawan," tandasnya. Namun Haerah berharap, pelaku pemukulan tidak sampai dipecat. Alasannya, pelaku adalah rakyat kecil yang mungkin tidak mengerti aturan. Tindakan pemecatan hanya menimbulkan dampak kesulitan ekonomi bagi keluarga pelaku. Dia minta, pihak perusahaan melakukan pembinaan kepada petugas keamanan sehingga kejadian serupa tidak terulang lagi. Presiden Direktur PT. GMTD Tbk. Firman, minta maaf atas insiden tersebut. Dia berjanji melakukan koreksi intern menyusul kejadian tersebut. Pihaknya juga terbuka bagi penyelesaian kasus tersebut, baik secara kekeluargaan maupun melalui jalur hukum. Muannas - Tempo News Room

Berita terkait

Penyebab Fast Charging Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

4 menit lalu

Penyebab Fast Charging Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

Penyebab fast charging tidak berfungsi dapat diakibatkan oleh beberapa hal. Salah satunya karena port pengisian daya rusak. Ketahui cara mengatasinya.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23: Babak Pertama, Irak vs Indonesia Masih Imbang 1-1

21 menit lalu

Hasil Piala Asia U-23: Babak Pertama, Irak vs Indonesia Masih Imbang 1-1

Ivar Jenner sempat membawa Timnas U-23 Indonesia unggul lebih dulu atas Irak pada perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Yura Yunita Menangis Menonton Glenn Fredly The Movie, Ingat Kebaikan Mentor Musiknya

27 menit lalu

Yura Yunita Menangis Menonton Glenn Fredly The Movie, Ingat Kebaikan Mentor Musiknya

Yura Yunita terpilih untuk menyanyikan original soundtrack Glenn Fredly The Movie, yang diciptakan oleh mentor musiknya sebelum berpulang.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Pro-Palestina dan Pro-Israel Bentrok di Kampus di AS, Ini Profil UCLA

30 menit lalu

Mahasiswa Pro-Palestina dan Pro-Israel Bentrok di Kampus di AS, Ini Profil UCLA

Profil kampus UCLA tempat bentrok demo mahasiswa pendukung alias Pro-Palestina dengan pendukung Israel

Baca Selengkapnya

Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Google Docs yang Mudah

34 menit lalu

Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Google Docs yang Mudah

Cara membuat daftar isi di Google Docs cukup mudah dilakukan. Anda dapat membuatnya secara otomatis tanpa perlu repot lagi. Ini caranya.

Baca Selengkapnya

Di Daratan Asia Gelombang Panas, BMKG: Indonesia Suhu Panas Biasa

34 menit lalu

Di Daratan Asia Gelombang Panas, BMKG: Indonesia Suhu Panas Biasa

Suhu panas muncul belakangan ini di Indonesia, setelah sejumlah besar wilayah daratan benua Asia dilanda gelombang panas (heat wave) ekstrem.

Baca Selengkapnya

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

48 menit lalu

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

Peneliti menyebut amarah buruk buat fungsi pembuluh darah, mengganggu fungsi arteri, yang selanjutnya terkait risiko serangan jantung.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Tentang Hammersonic 2024 Beserta Band Metal yang Tampil

52 menit lalu

3 Fakta Tentang Hammersonic 2024 Beserta Band Metal yang Tampil

Hammersonic merupakan festival musik rock dan metal terbesar yang mengundang band rock papan atas seperti Lamb of God dan A Day to Remember.

Baca Selengkapnya

5 Smartwatch yang Dilengkapi NFC, Bisa untuk Transaksi

52 menit lalu

5 Smartwatch yang Dilengkapi NFC, Bisa untuk Transaksi

Berikut ini beberapa smartwatch yang ada NFC. Selain untuk memantau kesehatan, smartwatch ini juga bisa digunakan untuk transaksi.

Baca Selengkapnya

Ralf Rangnick Tolak Tawaran Jadi Pelatih Bayern Munchen, Fokus Piala Eropa 2024 Bersama Austria

53 menit lalu

Ralf Rangnick Tolak Tawaran Jadi Pelatih Bayern Munchen, Fokus Piala Eropa 2024 Bersama Austria

Pelatih Timnas Austria, Ralf Rangnick, resmi menolak tawaran Bayern Munchen untuk menggantikan Thomas Tuchel musim depan.

Baca Selengkapnya