5 November Sebagai HUT Kabupaten Kutai Barat, Ada Festival Dahau 2023

Reporter

Yolanda Agne

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 5 November 2023 13:32 WIB

Suku dayak menggunakan telepon selulernya di Kutai Barat, Kaltim, (30/12). Jaringan XL melayani pelanggan selama hari raya Natal 2008 mencapai total 780 juta panggilan, call in maupun call out. TEMPO/Wahyu Setiawan

TEMPO.CO, Jakarta - Hari ini 5 November adalah Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Kutai Barat, menurut diskominfo.kaltimprov.go.id.

Tahun ini Kabupaten Kutai Barat memperingati HUT yang ke-24 dengan menyelenggarakan Festival Dangai Ehau (Dahau) 2023. Peringatan HUT ini dihadiri juga oleh Presiden Joko Widodo pada Jum’at 3 November 2023.

Festival ini digelar selama dua pekan mulai 23 Oktober hingga 5 November 2023. Rangkaian kegiatan diisi dengan berbagai lomba tradisional seperti lomba menyumpit, behempas rotan, begasing, belogo, balap perahu, dan tari-tarian. Selain itu kegiatan juga diisi dengan festival pangan lokal, expo UMKM, dan pemeriksaaan kesehatan gratis.

Puncak kegiatan akan dilaksanakan pada Minggu 5 November 2023. Pada puncak kegiatan ini akan diisi oleh Upacara Peringatan HUT ke 24 Kutai Barat, Tari Kolosal dan Rekor MURI Mawik Gawaakng Terbanyak. Rencananya penutupan Festival Dangai Ehau 2023 akan ditutup dengan Malam Ramah Tamah dan Pesta Rakyat pada Minggu malam dengan menghadirkan artis ibu kota.

Sejarah Kabupaten Kutai Barat

Dilansir dari Jurnal Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Kabupaten Kutai Barat adalah salah satu kabupaten di Provinsi Kalimantan Timur, Indonesia. Kabupaten Kutai Barat dengan Ibu kota Sendawar merupakan kabupaten pemekaran dari wilayah Kabupaten Kutai (sekarang Kabupaten Kutai Kertanegara) yang telah ditetapkan berdasarkan Undang-Undang Nomor 47 Tahun 1999. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 33.052 kilometer persegi dan berpenduduk sebanyak 136.161 jiwa.

Advertising
Advertising

Terbentuknya Kutai Barat telah lama karena sejarah mencatat bahwa di Barong Tongkok pernah dibentuk kewedanan pada 5 November 1952. Kemudian pada tahun 1964 telah menjadi Penghubung Bupati dari Tenggarong. Hingga lahirnya undang-undang yang secara kongkret. Maka dibentuklah Kabupaten Kutai Barat oleh Menteri Dalam Negeri dan Otonomi Daerah, dengan melantik Pejabat Bupati pada 12 Oktober 1999 di Jakarta.

Dikutip dari disbun.kaltimprov.go.id, salah satu keunggulan dari Kabupaten Kutai Barat adalah sektor perkebunan hingga saat ini komoditi yang telah dikembangkan adalah karet dan kelapa sawit. Luas perkebunan yang telah dimanfaatkan seluas 190.451 hektare. Sedangkan di sektor perkebunan komoditas unggulan yang dihasilkan daerah ini meliputi karet (34.964 ton), kelapa sawit (690.269ton tbs), kopi robusta (23 ton), dan kelapa dalam (201 ton).

Pilihan editor: Redam Isu SARA, Polisi Libatkan Tokoh Adat di Kasus Pembunuhan di Kutai Barat

Berita terkait

KPK Telusuri Aliran Uang Tersangka Korupsi Proyek Jalan di Kalimantan Timur

3 hari lalu

KPK Telusuri Aliran Uang Tersangka Korupsi Proyek Jalan di Kalimantan Timur

KPK memeriksa tiga saksi dugaan korupsi proyek pembangunan jalan di Provinsi Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Sita Brankas dari Penggeledahan Rumah di Kalimantan Timur

11 hari lalu

Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Sita Brankas dari Penggeledahan Rumah di Kalimantan Timur

KPK menyita sejumlah dokumen dari empat brankas seusai penggeledahan di Samarinda dan Kutai Kertanegara.

Baca Selengkapnya

KPK Panggil Eks Gubernur Kalimantan Timur Awang Faroek soal Dugaan Korupsi Izin Tambang

12 hari lalu

KPK Panggil Eks Gubernur Kalimantan Timur Awang Faroek soal Dugaan Korupsi Izin Tambang

Menurut jubir KPK, pemeriksaan Awang Faroek berlangsung di Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

Kejagung Tangkap Zainal Muttaqin Buron Kasus Penggelapan

32 hari lalu

Kejagung Tangkap Zainal Muttaqin Buron Kasus Penggelapan

Kejagung menangkap eks Wakil Komisaris Utama di PT Duta Manuntung, Zainal Muttaqin, buron penggelapan sekaligus terpidana 4 tahun 6 bulan.

Baca Selengkapnya

Penyidik KPK Periksa 5 Saksi Kasus IUP di Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur

34 hari lalu

Penyidik KPK Periksa 5 Saksi Kasus IUP di Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur

KPK periksa 5 saksi itu untuk mendalami proses pemberian IUP di Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dan peran mereka dalam pemberian IUP tersebut.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Bohong tentang Klaim Proyek IKN Disetujui Seluruh Rakyat

36 hari lalu

Jokowi Disebut Bohong tentang Klaim Proyek IKN Disetujui Seluruh Rakyat

Menurut Koordinator Pokja 30 di Kalimantan Timur, Buyung Marajo menuturkan pernyataan Jokowi bertolak belakang dengan kenyataan.

Baca Selengkapnya

KPK Cegah Eks Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak ke Luar Negeri, Dasar Hukum Larangan Tersebut

37 hari lalu

KPK Cegah Eks Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak ke Luar Negeri, Dasar Hukum Larangan Tersebut

KPK cegah Eks Gubernur Kaltim Awang Faroek bepergian ke luar negeri, bagaimana dasar hukum dan prosedur pencegahan seseorang bepergian ke luar negeri?

Baca Selengkapnya

Korupsi IUP di Kalimantan Timur, KPK Periksa 10 Saksi

37 hari lalu

Korupsi IUP di Kalimantan Timur, KPK Periksa 10 Saksi

KPK memeriksa 10 saksi dugaan tindak pidana korupsi Izin Usaha Pertambangan (IUP) di Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

Korupsi IUP di Kalimantan Timur, Pakar Hukum: Jadi Barang Dagangan Para Pemangku Kewenangan

38 hari lalu

Korupsi IUP di Kalimantan Timur, Pakar Hukum: Jadi Barang Dagangan Para Pemangku Kewenangan

Awang Faroek Ishak ditetapkan sebagai tersangka dugaan korupsi penerimaan hadiah atau janji dalam pengurusan Izin Usaha Pertambangan (IUP)

Baca Selengkapnya

Jokowi Berkali-kali Sebut Ide Pemindahan Ibu Kota Negara dari Jakarta Digagas Sejak Era Sukarno

39 hari lalu

Jokowi Berkali-kali Sebut Ide Pemindahan Ibu Kota Negara dari Jakarta Digagas Sejak Era Sukarno

Jokowi mengatakan ide pemindahan ibu kota negara atau IKN dari Jakarta bukanlah hal baru, sudah ada sejak era Presiden Sukarno.

Baca Selengkapnya