Bupati Keerom Berikan Bantuan Dana ke Petani Jagung Wonorejo

Kamis, 2 November 2023 20:51 WIB

INFO NASIONAL - Sebanyak 31 petani jagung Kampung Wonorejo pemilik lahan Area Food Estate Jagung Keerom menerima bantuan dana tali asih masing- masing senilai Rp 2 juta dari Bupati Keerom Piter Gusbager S.Hut, MUP, Selasa, 31 November 2023 lalu bertempat di Lahan jagung Zona 3, Kawasan Food Estate Papua, Kampung Wambes, Kabupaten Keerom.

Tercatat puluhan kali orang no 1 Kabupaten Keerom itu disela kesibukannya tanpa lelah hadir ditengah-tengah masyarakat petani jagung memberikan dukungan dan motivasi.

“Semua ini kita lakukan pertama untuk memastikan lumbung jagung Keerom ini berjalan sesuai harapan Pak Presiden RI Jokowi, karena lumbung jagung ini akan menjadi bagian dari ketahanan pangan nasional,” kata Bupati Gusbager dihadapan para petani Kampung Wonorejo.

Bupati Keerom menegaskan bahwa Jagung adalah salah satu tanaman pangan yang harus diseriusi.

“Kedepan kita akan fokuskan jagung untuk pakan ternak sesuai arahan Presiden RI, dari 500 hektar awal program Food Estate Jagung Keerom akan disiapkan untuk suplay kebutuhan jagung di tanah papua,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Lanjut Bupati Piter Gusbager menjelaskan bahwa Kawasan Food Estate Keerom sudah masuk dalam rencana tata ruang Kabupaten Keerom dan selanjutnya akan ditetapkan sebagai
produk daerah dalam Perda RTRW.

“Bagian dari suksesnya program Food Estate Jagung Keerom dan ditangan kita semua termasuk para petani, dengan harapan seluruh petani jagung memahami dan bersama- sama mendukung jagung. Kedepan dengan kemandirian petani akan menghasilkan peningkatan ekonomi masyarakat,” tuturnya.

Tambahnya, di tahun 2024 pemerintah pusat memberikan dukungan anggaran sebesar Rp19 miliar ditambaha DAU untuk Food Estate Jagung Keerom, termasuk jalan usaha tani, irigasi pertanian dan petani.

Sementara itu, Kepala Kampung Wonorejo, Matheus Wey mengapresiasi inisiasi Bupati Keerom menghadirkan program Food Estate Jagung bagi masyarakat di Distrik Mannem dan Arso Timur.


“Ini bagian dari jawaban pemerintah atas kesulitan ekonomi masyarakat, para petani menyambut baik, siap dan semangat untuk menanam”, pungkasnya.

Pada kegiatan tersebut turut hadir diantaranya, Plt. Kepala Dinas Pertanian Keerom, David Kalo, S.Hut., Kepala Distrik Mannem, Elisabet Abaar, Kepala Kampung Wonorejo, Matheus Wey, Penyuluh Pertania, Petani kampung Wonorejo, dan masyarakat.(*)

Berita terkait

Bamsoet Kembali Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan

5 jam lalu

Bamsoet Kembali Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan

Bambang Soesatyo mendorong agar kualitas pendidikan di Indonesia terus ditingkatkan. Baik melalui perbaikan kurikulum ataupun peningkatan kapabilitas pengajar atau guru.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Pastikan Akses Jaringan Broadband dalam WWF 2024

5 jam lalu

Telkomsel Pastikan Akses Jaringan Broadband dalam WWF 2024

Telkomsel telah memastikan kesiapan infrastruktur terdepan untuk mendukung kenyamanan aktivitas komunikasi dan pengalaman digital seluruh perwakilan delegasi World Water Forum 2024 dengan mengoptimalkan kapasitas dan kualitas jaringan dari 4G hingga 5G di 344 site eksisting.

Baca Selengkapnya

Mentan Sambut Baik Kelompok Tani Mahasiswa

5 jam lalu

Mentan Sambut Baik Kelompok Tani Mahasiswa

Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI), membentuk kelompok tani mahasiswa sebagai ujung tombak masa depan bangsa yang harus memiliki konsen terhadap sektor pertanian.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Siap Maju Pilgub Sumut

5 jam lalu

Nikson Nababan Siap Maju Pilgub Sumut

10 tahun memimpin Taput dengan prinsip clean government, Nikson Nababan berniat maju hanya untuk kesejahteraan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Taman Ismail Marzuki Gelar TIM Art Fest

5 jam lalu

Taman Ismail Marzuki Gelar TIM Art Fest

PT Jakarta Propertindo (Perseroda) (Jakpro) berkomitmen menjadikan TIM sebagai salah satu pusat seni dan budaya terbesar di Indonesia dan menjadikannya landmark penting dalam industri seni dan budaya nasional

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Daftar Bakal Calon Gubernur Sumut ke PPP

6 jam lalu

Nikson Nababan Daftar Bakal Calon Gubernur Sumut ke PPP

Nikson Nababan mengatakan, dirinya mengharapkan dukungan dari PPP.

Baca Selengkapnya

Tingkatkan Ekosistem Pendidikan, Pemkab Kediri Gandeng PSPK

6 jam lalu

Tingkatkan Ekosistem Pendidikan, Pemkab Kediri Gandeng PSPK

Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana atau Mas Dhito, menggandeng Pusat Studi Pendidikan dan Kebijakan (PSPK) untuk mengembangkan ekosistem pendidikan di Kabupaten Kediri.

Baca Selengkapnya

PNM Peduli Serahkan Sumur Bor untuk Warga Indramayu

6 jam lalu

PNM Peduli Serahkan Sumur Bor untuk Warga Indramayu

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) melalui aksi PNM Peduli kembali menggelar kegiatan sebagai bentuk tanggung jawan sosial dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Tegaskan Hukum Harus Adaptif Terhadap Dinamika Zaman

7 jam lalu

Bamsoet Tegaskan Hukum Harus Adaptif Terhadap Dinamika Zaman

Norma hukum yang dianggap ideal pada hari ini, bisa jadi dipandang memiliki banyak celah di masa depan, sehingga harus disesuaikan, direvisi atau bahkan diganti.

Baca Selengkapnya

Lembaga Demografi FEB UI Rilis Hasil Studi Mengenai Kontribusi Penetrasi Internet Telkomsel

8 jam lalu

Lembaga Demografi FEB UI Rilis Hasil Studi Mengenai Kontribusi Penetrasi Internet Telkomsel

Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LD FEB UI) meluncurkan hasil studi komprehensif bertajuk 'Kontribusi Penetrasi Internet Telkomsel Terhadap Perekonomian Indonesia'.

Baca Selengkapnya