Jokowi Minta Erick Thohir Gandeng Publik Berantas Mafia Bola

Reporter

Daniel A. Fajri

Editor

Amirullah

Rabu, 20 September 2023 12:50 WIB

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan para pemain Timnas Indonesia. (pssi.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia atau PSSI Erick Thohir menghadap Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Rabu, 20 September 2023, di Istana Merdeka, Jakarta. Salah satu yang dibahas keduanya adalah pembenahan sepakbola tanah air melalui satgas mafia bola.

Erick mengatakan Presiden Jokowi mendorong perlu percepatan dalam pembenahan sepakbola Tanah Air dengan mengambil tokoh-tokoh publik. “Presiden tadi mengarahkan, diskusi...mengharap satgas mafia bola ini juga ada keterwakilan dari pada publik sehingga sangat transparan,” katanya usai pertemuan tersebut.

Menurut Erick, satgas itu berisi lima orang dan tokoh-tokoh tersebut akan segera diumumkan nanti sore. Satgas mafia bola tersebut akan bekerja dalam waktu enam bulan hingga satu tahun dengan menggandeng kepolisian hingga kejaksaan.

“Ya jadi ini hanya membagi check and balance dan kami di PSSI dan Exco sangat terbuka karena memang kita sangat transparan hari ini,” kata Erick.

Pada Juni 2023, Erick sudah melakukan audiensi dengan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo di Jakarta. Usai pertemuan tersebut, ia menyebut pihak kepolisian sudah memiliki data-data soal pengaturan skor atau match fixing.

Advertising
Advertising

Selain membahas pembenahan sepak bola nasional, Erick dan presiden juga membahas soal persiapan Piala Dunia U-17 yang akan digelar di Indonesia pada November hingga Desember 2023.

Erick, yang juga Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), meminta presiden untuk hadir langsung dalam pembukaan Piala Dunia U-17, yang juga akan dihadiri oleh perwakilan tinggi dari federasi sepakbola dunia atau FIFA.

Empat stadion telah ditunjuk sebagai tempat pertandingan Piala Dunia U-17, yakni Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Stadion Manahan Solo, Stadion Si Jalak Harupat Bandung. Timnas U-17 Indonesia tergabung di grup A bersama Ekuador, Maroko, Panama dan bakal memainkan seluruh fase grup di Surabaya.

Pilihan Editor: KPK Tahan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan dalam Kasus Pengadaan LNG

Berita terkait

Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

32 menit lalu

Pernyataan Basuki Hadimuljono Usai Dilantik Prabowo sebagai Kepala OIKN

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono mengatakan, ia tetap berkoordinasi dengan Jokowi mengenai proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Respons Budi Arie Soal Judi Online yang Jerat Eks Anak Buahnya di Komdigi: Fokus Koperasi dan Rakyat

1 jam lalu

Respons Budi Arie Soal Judi Online yang Jerat Eks Anak Buahnya di Komdigi: Fokus Koperasi dan Rakyat

Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi emoh menjawab soal eks anak buahnya yang diduga terlibat lindungi situs judi online.

Baca Selengkapnya

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat Bentukan Jokowi Belum Berhasil, Akan Dilanjutkan Prabowo

1 jam lalu

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat Bentukan Jokowi Belum Berhasil, Akan Dilanjutkan Prabowo

Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat yang dibentuk Presiden Jokowi belum berhasil menurunkan harga, pemerintahan Presiden Prabowo akan melanjutkannya.

Baca Selengkapnya

Prabowo Menemui SBY di Cikeas dan Jokowi di Solo, Bahas Wantimpres?

1 jam lalu

Prabowo Menemui SBY di Cikeas dan Jokowi di Solo, Bahas Wantimpres?

Prabowo menemui SBY pada Senin malam, 4 November 2024. Sehari sebelumnya, Prabowo menemui Jokowi di Solo.

Baca Selengkapnya

Singgung Upaya Pemerintah Selamatkan Sritex, Serikat Pekerja Indofarma: Kami pun Seharusnya Diperhatikan

1 jam lalu

Singgung Upaya Pemerintah Selamatkan Sritex, Serikat Pekerja Indofarma: Kami pun Seharusnya Diperhatikan

Federasi Serikat Pekerja Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kesehatan meminta pemerintah memperhatikan para pekerja di Indofarma yang dianggap tak diperhatikan.

Baca Selengkapnya

Deretan Pendukung Prabowo-Gibran yang Kini jadi Bos BUMN

2 jam lalu

Deretan Pendukung Prabowo-Gibran yang Kini jadi Bos BUMN

Sebanyak 13 tokoh pendukung Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 lalu, kini ditunjuk sebagai Komisaris BUMN. Siapa Saja mereka?

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Senang Tiket Timnas Indonesia vs Jepang Sudah Habis Terjual

2 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Senang Tiket Timnas Indonesia vs Jepang Sudah Habis Terjual

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengaku senang dengan terjual habisnya tiket pertandingan Indonesia vs Jepang di kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir dan Dody Hanggodo akan Bertemu Membahas Penggabungan BUMN Karya

2 jam lalu

Erick Thohir dan Dody Hanggodo akan Bertemu Membahas Penggabungan BUMN Karya

Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo akan bertemu besok untuk membahas rencana penggabungan BUMN Karya.

Baca Selengkapnya

Prabowo akan Hapus Utang UMKM di Bank BUMN, Erick Thohir Hitung Angkanya Tembus Rp 8,7 Triliun

3 jam lalu

Prabowo akan Hapus Utang UMKM di Bank BUMN, Erick Thohir Hitung Angkanya Tembus Rp 8,7 Triliun

Merespons keinginan Prabowo, Erick Thohir menyebut saat ini pemerintah telah menyusun Peraturan Pemerintah perihal hapus tagih kredit UMKM.

Baca Selengkapnya

Basuki Bilang Tetap Koordinasi soal IKN dengan Jokowi: Beliau Ingin Sering ke Sana

4 jam lalu

Basuki Bilang Tetap Koordinasi soal IKN dengan Jokowi: Beliau Ingin Sering ke Sana

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara, Basuki Hadimuljono, mengatakan bahwa ia tetap berkoordinasi dengan Presiden ke-7 Jokowi mengenai proyek IKN.

Baca Selengkapnya