CPNS 2023 Segera Dibuka, Jumlah yang Dibutuhkan Lebih dari 1 Juta Orang

Editor

Amirullah

Senin, 12 Juni 2023 14:43 WIB

Sejumlah Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) bersiap mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS tahun 2021 di Gedung Serba Guna Kaliwates, Jember, Jawa Timur, Selasa 14 September 2021. Tes SKD CPNS tersebut diikuti 3.342 peserta untuk mengisi formasi 634 jabatan di Pemkab Jember. ANTARA FOTO/Seno

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Abdullah Azwar Anas menyebut tes penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2023 akan segera dibuka dalam pertemuan waktu dekat. Azwar menyebut jumlah yang dibuka untuk tahun ini mencapai 1.030.751 orang.

"Dari total itu, formasinya 80 persen yang non-ASN atau P3K dan sisanya 20 persen fresh graduate. Kami utamakan yang talenta digital," kata Abdullah Azwar Anas di kawasan Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin, 12 Juni 2023.

Menurut Azwar, lulusan baru atau fresh graduate kualifikasinya sangat tinggi untuk mengisi posisi yang dibutuhkan di kementrian/lembaga pemerintah daerah. Azwar menyebut angka kebutuhan 1 juta CPNS itu muncul berdasarkan usulan dari kementrian/lembaga.

Adapun rincian kebutuhan 1.030.751 itu untuk ditempatkan di posisi sebagai berikut:

Untuk penempatan di pusat

Advertising
Advertising

1. CPNS dosen 15.858

2. Tenaga teknis lainnya 18.595

3. P3K dosen 6.742

4. P3K tenaga guru 12.000

5. P3K tenaga kesehatan 12.719

6. P3K tenaga teknis lainnya 15.205

Penempatan di daerah

1. P3K guru 580.202

2. P3K tenaga kesehatan 327.542

3. P3K tenaga teknis lainnya 35.000

"Jumlah alokasi PNS lulusan kedinasan ada 6.259. Jadi totalnya 1.030.751. Ini sementara setelah kita koordinasi d iluar instansi yang tidak usulkan, tapi kami mau kaji lagi," kata Azwar.

Banyak formasi guru tak terisi di tes 2022

Azwar menyebut rekrutmen tenaga guru kembali banyak dibuka di tahun 2023 karena minimnya peserta yang lolos tes pada tahun 2022. Pada tahun sebelumnya, Azwar menyebut pihaknya membuka formasi untuk 700 ribu, namun yang lolos hanya 250 ribu.

Cara Mendaftar CPNS 2023

Mengenai link pendaftaran CPNS 2023, belum ada keterangan resmi yang disampaikan oleh Kemenpan RB. Namun bila menilik pada seleksi PPPK guru dan tenaga kesehatan pada September 2022. Berikut ini tahapan-tahapan mendaftar CPNS:

1. Kunjungi portal https://sscasn.bkn.go.id.

2. Tekan tombol ‘Registrasi’.

3. Lengkapi data diri meliputi nama lengkap, nomor induk kependudukan (NIK), dan No. KK.

4. Cara daftar CPNS 2023 berikutnya ialah upload dokumen hasil pemindaian (scan) KTP dan pas foto formal.

5. Tekan tombol ‘Submit’.

Lakukan proses login akun kembali untuk mengisi informasi yang masih kosong.

6. Pilih instansi, jenis seleksi, jenis formasi, pendidikan, serta jabatan.

7. Cetak kartu pendaftaran dan dibawa ketika melaksanakan tes CPNS 2023.

Pilihan Editor: Pengumuman Kelulusan Pasca-sanggah PPPK Guru 2022 Ditunda, Apa Artinya?

Berita terkait

Kisah Guru di Natuna Ikut Program Guru Penggerak, Tak Mau Kalah dengan Guru di kota

16 jam lalu

Kisah Guru di Natuna Ikut Program Guru Penggerak, Tak Mau Kalah dengan Guru di kota

Cerita guru di Natuna mengikuti program Guru Penggerak.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kemendikbud Atasi Persoalan Guru yang Belum Tersertifikasi

2 hari lalu

Begini Cara Kemendikbud Atasi Persoalan Guru yang Belum Tersertifikasi

Kemendikbudristek upayakan transformasi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan dengan berfokus pada perolehan sertifikat pendidik.

Baca Selengkapnya

Berikut Acuan Syarat, Nilai dan Batas Usia Masuk STAN

3 hari lalu

Berikut Acuan Syarat, Nilai dan Batas Usia Masuk STAN

PKN STAN membuka seleksi penerimaan mahasiswa baru pada Rabu, 15 Mei hingga Kamis, 13 Juni 2024, cek persyaratannya.

Baca Selengkapnya

Ingin Profesi Guru Diminati, Kemendikbud Percepat Transformasi PPG

3 hari lalu

Ingin Profesi Guru Diminati, Kemendikbud Percepat Transformasi PPG

Transformasi ini diwujudkan dalam kebijakan putra daerah yang diprioritaskan menjadi calon guru.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran CASN Jalur Sekolah Kedinasan Telah Dibuka, Ada STAN, IPDN hingga STIS

3 hari lalu

Pendaftaran CASN Jalur Sekolah Kedinasan Telah Dibuka, Ada STAN, IPDN hingga STIS

Pendaftaran CASN jalur sekolah kedinasan mulai dibuka sejak Rabu kemarin. Berikut daftar sekolah kedinasan dan formasinya.

Baca Selengkapnya

Menpan RB Harap Sekolah Kedinasan Jaga Martabat Pendidikan: Tak Ada Lagi Bullying

3 hari lalu

Menpan RB Harap Sekolah Kedinasan Jaga Martabat Pendidikan: Tak Ada Lagi Bullying

Menpan RB bilang Indonesia butuh talenta-talenta masa depan. Dia berharap sekolah kedinasan dapat menjaga kualitas dan martabatnya, tanpa bullying.

Baca Selengkapnya

Ini 5 Program Prioritas Kemendikbud untuk Guru, dari Guru Penggerak hingga PPPK

3 hari lalu

Ini 5 Program Prioritas Kemendikbud untuk Guru, dari Guru Penggerak hingga PPPK

Dirjen GTK Nunuk Suryani berharap, semua akan menjadi guru profesional yang sudah tidak lagi pusing memikirkan kesejahteraan dengan fokus pada peningkatan kompetensi.

Baca Selengkapnya

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Juni, Cek Link Daftar dan Formasinya

5 hari lalu

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Juni, Cek Link Daftar dan Formasinya

Pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK akan dibuka pada Juni 2024. Cek link daftar dan instansinya

Baca Selengkapnya

Syarat Masuk STIN 2024, Nilai Rapor dan Usianya

5 hari lalu

Syarat Masuk STIN 2024, Nilai Rapor dan Usianya

Pendaftaran seleksi penerimaan taruna/taruni STIN direncanakan dibuka bulan ini, cek persyaratannya.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Kinerja PNS Paling Efektif di Dunia, Ada dari Asia

9 hari lalu

10 Negara dengan Kinerja PNS Paling Efektif di Dunia, Ada dari Asia

Berikut ini deretan negara dengan kinerja PNS paling efektif di dunia, didominasi oleh negara-negara di Benua Eropa.

Baca Selengkapnya